(MSC 2021) Paling Ampuh! Inilah 7 Hero dengan Win Rate Tertinggi Selama MSC 2021

Tujuh Hero Mobile Legends ini menjadi yang paling berbahaya buat tim lawan di MSC 2021 karena menjamin kemenangan tim yang menggunakannya.


Mobile Legends South Asia Cup 2021 (MSC 2021) telah selesai diselenggarakan. Diikuti oleh delapan tim terbaik yang diambil dari Mobile Legends Profesional League dari tiap negara, MSC dapat dilihat sebagai tolak-ukur yang sangat tepat untuk melihat meta permainan yang efektif untuk meta terkini, termasuk dalam menentukan kekuatan Hero.

Berdasarkan data statistik dari situs resmi MSC 2021, KINCIR telah merangkum tujuh Hero yang memiliki raihan win rate tertinggi. Untuk menghindari bias data statistik, kami hanya akan memasukkan Hero yang minimal 10 kali digunakan.

Lalu, Hero apa saja sih yang memiliki raihan win rate tinggi dalam gelaran MSC 2021? Langsung saja simak daftarnya berikut ini, ya!

7. Jawhead (Win Rate: 58%)

Jawhead MSC 2021.
Jawhead MSC 2021. Via Istimewa.

Jawhead merupakan Hero inisiator terkuat dalam meta saat ini. Mengandalkan skill – Ejector, Jawhead dapat menjadi ancaman yang serius bagi Hero Core.

Sekali terlempar dalam posisi yang bahaya, Hero Core dapat dihabisi dengan cukup mudah. Sebagai inisiator, Jawhead juga dilengkapi dengan durability yang mumpuni, sehingga dia cukup sulit untuk dihabisi.

Jawhead merupakan salah satu Hero inisiator yang jadi langganan pick dalam skena kompetitif. Kehadiran Jawhead dapat membawa pengaruh besar, karena performanya di fase awal permainan terbilang sangat tinggi. Dalam gelaran MSC 2021, Jawhead telah digunakan sebanyak 12 kali dengan raihan 58% win rate.

6. Aldous (Win Rate: 60%)

Aldous meta unik MSC 2021.
Aldous meta unik MSC 2021. Via Istimewa.

Secara mengejutkan, Aldous ternyata mampu tampil prima dalam skena kompetitif. Rasa-rasanya tidak ada yang menyangka, kalau Aldous mampu menjadi salah satu Hero yang mengantungi raihan win rate tertinggi dalam gelaran MSC 2021. Sebab, Aldous bukanlah Hero yang sering diandalkan dalam skena kompetitif.

Dalam gelaran MSC 2021, Aldous ternyata menjadi salah satu Hero yang cukup ditakuti dengan raihan 28 kali ban. Di samping itu, Aldous ternyata hanya 10 kali dimainkan saja dengan total 60% win rate.

Namun, jangan harap kalian akan sebebas burung yang terbang di cakrawala saat menggunakan Aldous di publik. Pasalnya, Hero ini terbilang sangat mudah untuk di-counter di awal game. Tanpa komunikasi yang baik seperti halnya tim Blacklist yang jadi runner-up MSC 2021, Aldous hanya akan jadi remah di mata musuh.

5. Yve (Win Rate: 62%)

Yve Mobile Legends.
Yve Mobile Legends. Via Istimewa.

Yve merupakan Hero mid yang sangat kuat untuk meta saat ini. Sejak kali pertama dirilis, Yve sudah memperlihatkan potensi pertarungan tim yang sangat mengerikan.

Dengan tingkat Burst Damage dan efek area yang tinggi, Yve dapat menghabisi Hero musuh dengan cukup mudah. Enggak cuma itu, Yve juga mampu memberikan kontribusi tinggi dalam setiap pertarungan tim.

Sejak dirilis, Yve sudah menjadi Hero andalan dalam skena kompetitif. Jadi, sudah tidak perlu lagi diragukan, kalau Yve mampu menjadi salah satu Hero dengan win rate tinggi dalam gelaran MSC 2021.

Dalam 21 kali penggunaan, Yve mampu mengantungi 62% win rate. Catatan tersebut terbilang sangat tinggi sebagai salah satu Hero yang sangat sering di-pick dalam gelaran MSC 2021.

4. Popol dan Kupa (Win Rate: 64%)

Popol Kupa Mobile MSC 2021.
Popol Kupa Mobile MSC 2021. Via Istimewa.

Popol dan Kupa merupakan Hero Support yang cukup menjengkelkan ketika dihadapi. Dengan mengandalkan gaya pertarungan agresif, Popol dan Kupa mampu menekan ruang gerak Hero musuh dengan cukup mudah.

Belum lagi, Popol dan Kupa juga memiliki skill – Popol’s Surprise yang cukup efektif untuk membatasi ruang pergerakan tim lawan. Dalam skena kompetitif, Popol dan Kupa memang sudah dikenal sebagai Hero yang cukup diandalkan untuk membuka map selain Selena.

Namun, Popol dan Kupa ternyata mampu mencatatkan raihan win rate yang cukup tinggi dalam gelaran MSC 2021 dengan 64% win rate dalam 22 kali penggunaan. Raihan tersebut menjadi bukti kuat, kalau Popol dan Kupa bukanlah Hero Support yang dapat diremehkan.

3. Claude (Win Rate: 67%)

Via Istimewa

Claude merupakan salah satu Hero Core yang dikenal karena raihan DPS-nya yang sangat tinggi. Mengandalkan tingkat kecepatan serang yang besar, Claude mampu menghasilkan akumulasi damage yang sangat mengerikan.

Dengan mengandalkan skill – Battle Mirror Image dan Blazing Duet, Claude dapat mencuri momentum untuk menghabisi lini belakang tim musuh dengan sangat mudah.

Dalam gelaran MSC 2021, Claude memperlihatkan potensi permainan yang jauh lebih tinggi daripada Yi Sun-Shin ataupun Granger. Selama MSC 2021, Claude sudah digunakan sebanyak 12 kali dengan raihan 67% win rate.

Walau begitu, Claude sebenarnya bukanlah Hero Core yang cukup sering digunakan dalam meta sekarang, jika dibandingkan dengan Granger, Yi Sun-Shin, ataupun Ling. 

2. Mathilda (Win Rate: 67%)

Mathilda MSC 2021.
Mathilda MSC 2021. Via Istimewa.

Dalam meta saat ini, Mathilda masih menjadi Hero Support yang cukup efektif digunakan untuk merebut kemenangan. Pasalnya, Mathilda terbilang sangat efektif digunakan dari awal permainan sampai akhir permainan.

Sebagai Hero Support, Mathilda juga dikenal memiliki mobilitas serta Burst Damage yang tinggi untuk menghabisi Hero musuh dengan cepat dan mudah. Dalam skena kompetitif, Mathilda sebenarnya kerap menjadi Hero langganan ban, karena banyak sekali tim yang tidak ingin menghadapi Mathilda di pertarungan.

Bukan tanpa alasan, Mathilda memang memiliki potensi yang sangat besar untuk merebut kemenangan dalam patch dan meta saat ini. Terbukti, dalam 18 kali pertandingan, Mathilda sukses mengantungi 67% win rate.

1. Luo Yi (Win Rate: 70%)

Luo Yi Mobile Legends
Luo Yi Mobile Legends Via Istimewa.

Luo Yi merupakan salah satu Hero mid yang diberkahi dengan raihan Burst Damage cukup tinggi di awal permainan. Jika musuh terkena kombo skill – Dispersion dan Rotation, Hero musuh akan mendapatkan pengurangan HP yang sangat signifikan.

Enggak cuma itu, Luo Yi juga memiliki kemampuan stun yang terbilang cukup baik dalam pertarungan tim. Selama kalian bisa mengarahkan dan mengombinasikan skill 1 dengan baik, musuh pun akan kesulitan untuk mencari ruang gerak.

Walau terbilang mengerikan, Luo Yi sayangnya tidak dilengkapi dengan kemampuan scaling yang baik di fase late game. Enggak heran, seiring jalannya pertandingan, performa Luo Yi akan menurun sedikit-demi sedikit.

Namun, siapa sangka, Luo Yi dapat mengantungi win rate tertinggi dalam skena kompetitif pada gelaran MSC 2021. Dengan 10 kali penggunaan, Luo Yi berhasil mencetak tujuh kali kemenangan.

***

Deretan Hero di atas merupakan Hero-Hero tersukses yang berpotensi besar untuk merebut kemenangan dalam skena kompetitif. Jadi, belum tentu Hero-Hero tersebut juga kuat dalam pertandingan amatir. Selain ketujuh Hero di atas, sebenarnya ada beberapa Hero lain yang menorehkan raihan win rate tinggi dalam gelaran MSC 2021, seperti Diggie, Ling, ataupun Gloo.

Bagaimana menurut kalian dengan deretan Hero yang mampu mengantungi raihan Win Rate tinggi selama gelaran MSC 2021 di atas? Silahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar. Serta, ikuti terus informasi terkini mengenai esports hanya di KINCIR, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.