MPL Season 7 jadi turnamen yang paling menarik perhatian. Ajang Mobile Legends kasta tertinggi di Indonesia ini memang selalu memberikan hal menarik di dalamnya, tidak heran kalau akhirnya masyarakat ingin tahu betul berita soal segala yang terjadi di dalam turnamen tersebut. Apalagi RRQ Hoshi dan Alter Ego yang gugur dihari pertama sukses bikin geger penggemar esports Mobile Legends Indonesia.
Keputusan Sony Interactive yang menolak adanya sekuel dari Days Gone 2 juga ramai diperbincangkan pekan lalu. Pasalnya, sudah ada lebih dari 80 ribu pemain yang menandatangani petisi virtual soal tuntutan kepada Sony untuk menyetujui proposal dari David Jeff sang Creative Director Bend Studio sang empunya Days Gone.
Sisanya, dari MPL Season 7 hingga sepuluh peserta di VCT 2021 SEA juga ikut mendapatkan sorotan. Penasaran berita apa saja yang ramai dibaca pekan lalu? Simak artikel berikut ini.
1. (MPL Season 7) RRQ Hoshi dan Alter Ego Tersingkir, Rippo: Belum Rezeki
Dalam wawancara eksklusif bersama media, Rippo mengutarakan alasan mengapa dua finalis musim lalu gugur di babak awal playoffs MPL Season 7. Offlaner Bigetron Alpha ini mengatakan bahwa memang belum rezekinya Alter Ego dan RRQ Hoshi memperoleh gelar juara di musim ini. Buktinya mereka berdua gagal di hari pertama dan langsung pulang ke GH masing-masing.
Alter Ego dikalahkan oleh Bigetron Alpha dengan skor 2-1, sedangkan RRQ Hoshi tumbang di tangan tim underdog yaitu Genflix Aerowolf. Prestasi keduanya tentu membuat publik heran, bagaimana bisa tim sekelas mereka berdua bisa gugur. Akan tetapi itulah keseruan MPL Season 7, kita tidak bisa menebak apa yang akan terjadi karena tiap tim mempersiapkan yang terbaik demi meraih gelar juara.
Baca berita selengkapnya di sini.
2. (MPL Season 7) Bekuk EVOS Legends, Bigetron Alpha Lolos Ke Grand Final!
Keganasan Branz dan kawan-kawan selama playoffs kemarin memang patut jadi sorotan. Pasalnya mereka tampil gemilang serta konsisten selama playoffs berlangsung. EVOS Legends jadi salah satu tim yang merasakan kobaran api dari robot merah tersebut. Semangat juang mereka menuju Granf Final begitu besar dan sukses menurunkan tim macan putih ke lower bracket.
Akan tetapi di Grand Final justru mereka yang kewalahan menghadapi EVOS Legends. Mental juara mengatakan segalanya. Luminaire dan kawan-kawan sukses angkat piala setelah mengalahkan Bigetron Alpha dengan skor akhir 4-2. Akan tetapi Bigetron Alpha jadi dapat kesempatan untuk berlaga di MSC 2021 mendatang.
Baca berita lengkapnya di sini.
3. Penggemar Gelar Petisi Agar Sony Realisasikan Game Days Gone 2
Penolakan dari Sony untuk pembuatan Days Gone 2 membuat para penggemarnya mengambil langkah yang cukup ekstrem. Mereka ramai-ramai membuat petisi yang ditujukan ke Sony agar mereka menyetujui sekuel dari game besutan Bend Studio tersebut. Pasalnya, banyak yang menantikan kelanjutan cerita dari Days Gone, mengingat alur di judul pertama terasa tanggung.
Sekitat 80 ribu orang sudah menandatangani petisi virtual tersebut. Melihat jumlahnya sepertinya masih banyak pemain yang benar-benar ingin Days Gone 2 terwujud. Hal ini tidak selaras dengan alasan Sony menolak David Jeff selaku Creative Director Bend Studio yang mengatakan bahwa penjualan mereka tidak sesuai dengan biaya pengeluaran.
Baca berita lengkapnya di sini.
4. (MPL Season 7) Watt Absen di Playoffs? Ini Jawaban dari Pelatih Aerowolf
Kabar soal Watt absen di babak playoffs tentunya bikin gempat jagat esports Mobile Legends. Pasalnya, Watt merupakan salah satu pemain kunci utama dari Genflix Aerowolf, jika benar tidak main siapa yang tahu nasib tim berlogo serigala ini di playoffs? KINCIR pun mencari kepastian kepada sang pelatih yaitu SaintDeLucaz.
Dari wawancara eksklusif tersebut, keputusan Watt bermain atau tidak memang harus menunggu keputusan manajemen. Ternyata, setelah playoffs berlangsung, kita bisa melihat aksi-aksi memukau dari Watt. Ternyata, pemain ini masih jadi andalan Genflix Aerowolf. Meskipun gagal meraih gelar juara, tapi penampilan tim ini patut diberikan apresiasi sebesar-besarnya karena memang hebat.
Baca berita lengkapnya di sini.
5. (MPL Season 7) Kingslayer is Real! Genflix Aerowolf Pulangkan RRQ di Hari Pertama Playoff!
Masih dalam hype playoffs MPL Season 7, pesona Genflix Aerowolf di babak tersebut mampu mencuri perhatian publik. Pasalnya, RRQ Hoshi yang menjadi juara bertahan bisa mereka kalahkan di hari pertama. Dalam tiga ronde yang berlangsung, Watt dan kawan-kawan sukses menggugurkan sang raja dengan skor 2-1.
Tidak sampai di situ, tim berjuluk Kingslayer ini juga memulangkan ONIC Esports yang jadi salah satu kandidat favorit juara. Di lower bracket, tim landak kuning tidak mampu berbuat banyak mereka pun melepas titel juara tahun ini setelah ditumbangkan Genflix Aerowolf dengan skor 2-0.
Baca berita lengkapnya di sini.
6. Bicara Soal Kolaborasi Industri Game dan Brand di Leverage Esports to Grow Your Business
Potensi industri esports semakin besar melihat perkembangannya dalam beberapa tahun belakangan. Hal ini dibahas tuntas dalam acara bertajuk Leverage “Esports to Grow Your Business” yang digelar oleh KINCIR & IESPL. Dalam webinar tersebut turut diundang beberapa sosok penting yang memang berkompeten dalam dunia bisnis. Bahkan Sandiaga Uno ikut hadir menelisik potensi esports di Tanah Air.
Perlu kalian tahu bahwa Indonesia saat ini berada di peringkat ke-16 dalam segi market dan punya revenue sebesar 1 miliar dolar Amerika per tahun. Hal ini menunjukkan bahwa peluang brand di Indonesia sangat bisa memanfaarkan hype esports yang sedang digandrungi beberapa kalangan masyarakat.
Baca berita lengkapnya di sini
7. (Valorant) 10 Tim Terbaik Regional Siap Jalani Laga Krusial VCT 2021 SEA!
Dalam tahap kualifikasi, puluhan tim dari beberapa regional di Asia Tenggara berebut slot untuk berlaga di VCT 2021 SEA. Akhirnya, sepuluh peserta terbaik berhasil masuk babak Grand Final pekan lalu. Perwakilan dari Thailand, Philipina, Hongkong & Taiwan, Indonesia, Vietnam, dan MY/SG saling adu kuat untuk memperebutkan prize pool sebesar 50 ribu dolar Amerika.
Dua perwakilan dari Indonesia yaitu Boom Esports dan NXL LigaGames gagal merengkuh gelar juara. Meskipun begitu, keduanya sudah tampil gemilang selama Grand Final berlangsung. Akan tetapi perwakilan dari negara lain memang harus diakui kehebatannya. Boom Esports gugur setelah dikalahkan Full SENSE di lower bracket round 2, sedangkan NXL LigaGames kalah di semifinal lower bracket oleh tim yang sama.
Baca berita lengkapnya di sini.
***
Dari tujuh berita tadi, mana yang menurut kalian paling seru untuk dibaca. Silakan tulis jawaban di kolom komentar, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.