Ajang Piala Menpora Esports 2020 tidak berhenti sampai pada babak Grand Final. Setelah menemukan sang pemenang, tim ASH pun akan diadu dalam sebuah ajang ekshibisi bertajuk Facing The Giants!. Dalam pertandingan ini, Tongpang, SkyGod, DanZz, James, dan Krypton menantang sang juara MPL Invitational 2020, yaitu Alter Ego!
Dalam perhelatan ini, sang Brand Ambassador Samsung akan menjalani laga krusial melawan Udil dan kawan-kawan pada hari Jumat 11 Desember 2020. Bagi kalian yang ingin menyaksikan pertandingannya, kalian bisa menonton siaran langsung di kanal Youtube Samsung Indonesia. Dipastikan bahwa pertarungan antara kedua tim berlangsung seru mengingat masing-masing tim memiliki prestasi yang cukup diperhitungkan.
Tim ASH merupakan sang jawara dari Piala Menpora Esports 2020. Selama turnamen berlangsung, tim ini sudah diprediksi akan memenangkan jalannya turnamen. Pasalnya, tiap punggawa di dalam ASH sudah pernah mencicipi skena kompetitif profesional. Contohnya, Tongpang yang pernah bergabung dengan tim RRQ Sena di MDL Season 2.
Selain itu, James dan Krypton pernah mengikuti turnamen-turnamen minor bersama dengan para pro player seperti Renboo dan Vyn. Tidak heran jika pada ajang Piala Menpora Esports 2020 mereka mampu melaju mulus ke babak Grand Final dan membumihanguskan tim Udayana dengan skor 3-1. Dari perstasi ini, mereka berhasil naik ke podium juara dan berhak atas hadiah sebesar Rp50 juta!
Tidak kalah hebat, Alter Ego baru saja menjadi juara di ajang turnamen berskala internasional yaitu MPL Invitational 2020. Turnamen yang diikuti oleh 20 tim yang berasal dari berbagai negara di Asia Tenggara ini berhasil dimenangkan oleh Alter Ego setelah menumbangkan tim-tim besar seperti EVOS Legends dan RRQ Hoshi. Pada babak Grand Final, Udil CS berhasil mengalahkan Bren Esports dan maju menjadi juara.
Meskipun beda kasta, pada ajang ini kedua tim peraih juara akan saling adu kuat. Apakah tim ASH mampu menunjukkan taringnya kepada sang juara Asia Tenggara? Atau Alter Ego akan memberikan pelajaran berharga kepada Tongpang dan kawan-kawan?
Bagaimana menurut kalian? Siapakah yang akan memenangkan pertandingan ini? Silakan tulis jawaban kalian di kolom komentar, ya! Jangan lupa untuk kunjungi KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.