Di luar topik hangat soal Kimi Hime yang ramai seminggu terakhir, dunia esports juga punya kabar yang tak kalah menarik. Apalagi minggu ini jadi puncaknya beberapa ajang prestisius seperti PMCO Global Final dan IENC 2019. Sebagai rangkuman, KINCIR telah mengompilasikan berita esports terhangat selama seminggu terakhir. Yuk disimak!
Moonton Siap Gelar MPL Season 4
Setelah rumor panas yang telah beredar sejak beberapa bulan lalu, Moonton akhirnya resmi membuka gelaran MPL Season 4 melalui acara konferensi pers. Sesuai dengan rumor yang beredar sebelumnya, MPL Season 4 akan menerapkan format franchise league. Kompetisi akan diikuti delapan tim dan akan dimulai pada Agustus dan berakhir pada akhir Oktober 2019.
Baca berita selengkapnya soal MPL Season 4 di sini.
Skuad Baru EVOS Mobile Legends untuk MPL Season 4
View this post on Instagram
EVOS Mobile Legends Indonesia We Are Ready for MPL S4 • #EVOS #EVOSROAR #MobileLegends
A post shared by EVOS ESPORTS (@evosesports) on
Divisi Mobile Legends EVOS nampaknya sangat berambisi untuk mematahkan rekor tanpa gelarnya. Mereka pun memulainya dengan mengenalkan skuad barunya untuk MPL Season 4. Secara mengejutkan, Jess No Limit tidak terlihat dalam skuad baru tersebut. Apakah EVOS mampu memenangkan MPL Season 4 tanpa Jess?
Penasaran sama siapa aja skuad baru EVOS Mobile Legends? Baca berita selengkapnya di sini!
Genflix Aerowolf "Borong" Skuat Louvre untuk MPL Season 4
View this post on Instagram
A post shared by Aerowolf Pro Team (@aerowolfproteam) on
Masih sekitar MPL Season 4 dan Mobile Legends, kabar hangat datang dari Genflix Aerowolf yang mengakuisisi satu skuat Louvre. Tim berlambang serigala ini mengonfirmasi bahwa Kido dan kawan-kawan diplot sebagai skuat utama untuk MPL Season 4. Sementara itu, Rizky "Barier Jr." masuk sebagai pemain kedelapan untuk melengkapi tujuh pemain dari Louvre.
Baca berita selengkapnya di sini.
Aksi Pevita Pearce di PMCO Global Final
Gelaran PMCO Global Final tak hanya mempertandingkan tim-tim PUBG Mobile terbaik di seluruh dunia. Ajang ini juga mempertemukan selebritas-selebritas ternama dari seluruh dunia untuk meramaikan fun match bertajuk Team Up. Salah satunya adalah Pevita Pearce yang sayangnya tidak berhasil menjadi yang terbaik.
Penasaran siapa aja selebritas yang mengikuti ajang Team Up? Baca selengkapnya di sini!
InYourDream "Pulang Kampung" ke BOOM ID
View this post on Instagram
A post shared by BOOM ID (@boomesportsid) on
Kabar cukup mengejutkan datang dari skena esports Dota 2. Setelah dilepas EVOS, InYourDream ternyata kembali ke tim yang telah membesarkan namanya, BOOM ID. Di sisi lain, BOOM ID juga mengumumkan telah melepas pemain Support andalan mereka, Jhocam.
Baca berita selengkapnya di sini.
***
Mana berita esports yang menurut kalian paling menarik perhatian selama sepekan terakhir? Ataukah justru ada topik lain yang ramai dibicarakan yang tidak ada di list di atas? Jangan sungkan buat berkomentar dan baca terus KINCIR untuk mendapatkan informasi menarik dan kabar terbaru dari dunia esports!