Di rangkaian Matchday 19 Tokopedia Battle of Friday tersaji pertandingan penting divisi CS:GO. Para pemuncak klasemen sementara sudah mendapatkan tempat empat besar di babak final nanti. Beberapa tim yang lain masih berebut angka penting untuk bisa meraih poin penuh menuju akhir klasemen. Kursi panas puncak klasemen pastinya jadi rebutan tim-tim yang kini bertengger di tengah klasemen. Masih banyak kemungkinan yang bisa terjadi menuju dua sisa pertandingan.
Penasaran sama hasil lengkap divisi CS:GO di Matchday 19 Tokopedia Battle of Friday? Simak rangkumannya berikut ini!
XCN (0) vs Recca Esports (2)
Game 1
Setelah mampu unggul jauh di babak pertama, Recca enggak butuh waktu lama untuk memastikan kemenangan di map Mirage yang selalu jadi andalan mereka. Permainan Agil dan kawan-kawan terlihat sangat rapi dan mampu melakukan cover satu sama lain di lorong sempit. Sempat mencuri 9 angka di babak kedua, XCN harus mengakui keunggulan Recca yang mampu mengatasi ketertinggalan ekonomi menuju kemenangan mereka.
Game 2
Di babak pertama, Recca kembali menunjukkan keunggulannya atas XCN. Dengan bermain sebagai Terrorist lebih dulu, Recca mampu unggul 10-5 atas XCN berkat rush yang membuahkan kill terarah. XCN kembali melakukan perlawanan yang kali ini jadi sangat agresif. Mereka sempat menyamakan kedudukan di angka 13-13 namun sayangnya, Recca berhasil tampil baik di ronde terakhir. Raihan ini membuat Recca mempertahankan posisi puncak dan jadi tim CS:GO pertama yang memastikan langkah mereka ke babak Big Four Tokopedia Battle of Friday.
The Prime (0) vs RRQ (2)
Game 1
Enggak butuh waktu lama buat RRQ untuk langsung tampil unggul atas The Prime di babak pertama. Berkat keunggulan jauh di babak pertama, RRQ hanya terpaut 2 poin untuk mengklaim kemenangan mereka. Berkat permainan yang baik untuk melakukan rush dan penjagaan di tempat tersembunyi di Cache, RRQ mampu memenangkan game pertama dengan skor akhir 16-4.
Game 2
Skuat CS:GO yang baru dirombak enggak membuat RRQ kelihatan timpang atas lawan mereka. Blaze mampu menyesuaikan diri dengan baik dan kelihatan memimpin RRQ menuju kemenangan mereka di Matchday 19 melawan The Prime. Di map kedua, RRQ kembali unggul jauh atas The Prime yang bermain kurang baik. Penjagaan yang ketat membuat RRQ bisa mencuri 12 angka di babak pertama. Selanjutnya, mereka enggak mamu menunda kemenangan dengan langsung melakukan rush untuk menggenapkan kemenangan mereka.
BOOM ID (2) vs NXL (0)
Game 1
Rekor tak terkalahkan BOOM ID masih berlanjut hingga ke Matchday 19 kemarin. Menghadapi NXL, skuat F0rsakeN dan kawan-kawan berhasil mengumpulkan tiga poin penting untuk bertahan di puncak klasemen. NXL Sempat memberikan perlawanan sengit kepada BOOM di map pertama, Train. BOOM ID hanya sempat unggul tipis di babak pertama dan NXL sempat hampir mengejar ketertinggalan ketika berganti sisi. Berkat strategi yang baik di babak kedua, BOOM berhasil unggul setelah tampil agresif menjadi Terrorist.
Game 2
Di game kedua, NXL kembali memberi perlawanan yang sangat sengit kepada BOOM ID. Meski sempat unggul lebih dulu di babak pertama, BOOM ID kewalahan menghadapi penjagaan yang ketat dari NXL di babak kedua. Mereka bahkan sempat membalikkan keadaan dan unggul atas BOOM ID di ronde akhir. Pertarungan berlangsung sengit dan BOOM ID berhasil menuntaskan perlawanan NXL menuju overtime.
EVOS Esports (0) vs Alter Ego (2)
Game 1
Sempat terancam enggak mendapatkan slot empat besar di divisi CS:GO, Alter Ego berhasil memperbaiki penampilan mereka di Matchday 19 kemarin. Berhadapan dengan EVOS Esports, Voogy dan kawan-kawan berhasil tampil kompak dan meraih kemenangan penuh 2-0. Di map pertama, Alter Ego unggul sangat jauh dan hanya memberi EVOS Esports kesempatan mencuri 3 angka.
Game 2
Berusaha memperbaiki penampilan mereka, EVOS tampil solid dengan berhasil mencuri ronde-ronde awal di map kedua, Inferno. Mereka mampu mengejar ketertinggalan meski harus merelakan babak pertama jatuh ke tangan Alter Ego. Dengan selisih yang sedikit lebih tipis, EVOS kelihatan tampil maksimal untuk mencuri ketertinggalan di babak kedua. Berkat penjagaan situs yang ketat, Alter Ego mampu menghempaskan harapan EVOS dan mengklaim kemenangan mereka untuk memenjat tangga klasemen.
PG.Barracx (2) vs Bigetron (0)
Game 1
Meski sempat memberikan perlawanan terbaiknya, Bigetron harus merelakan kemenangan jatuh pada PG.Barracx di Matchday 19 Tokopedia Battle of Friday. Pertarungan yang berjalan cukup imbang dari map pertama ini diselesaikan oleh PG.Barracx dengan matang. Tampil sebagai CT di babak kedua, PG.Barracx konsisten menjaga lorong terbuka dan mampu menangkap Bigetron yang terang-terangan masuk ke situs bom. Hasil tipis 16-12 membuat PG.Barracx unggul atas Bigetron di map pertama.
Game 2
Di map kedua, Train, PG.Barracx kembali memperlihatkan kualitas mereka. Sempat unggul lebih dulu dengan selisih tipis enggak membuat Bigetron bisa melakukan comeback di babak kedua. Nyatanya, serangan PG.Barracx saat menjadi Terrorist sangat agresif dan membuat Bigetron enggak bisa berbuat banyak untuk mempertahankan situs bom. Raihan penting ini membuat PG.Barracx semakin dekat ke urutan empat besar.
Capcorn (1) vs Louvre Juggernaut (1)
Game 1
Ditinggal oleh pemain asing mereka, Capcorn kelihatan belum mampu tampil baik dan hanya bisa berbagi poin dengan Louvre Juggernaut. Juggernaut yang kini juga mengalami transisi manajemen kelihatan masih belum bisa memberikan perlawanan terbaiknya. Di map pertama, game berlangsung sangat lama dan sengit. Kedua tim sama-sama mengejar angka penting hingga sempat memasuki overtime. Berkat permaianan rapi di dua ronde terakhir, Capcorn berhasil mengklaim kemenangan di map pertama.
Game 2
Di map kedua, game alot kembali tersaji antara Capcorn dan Juggernaut. Kedua tim sama-sama bergantian mencuri ronde hingga sampai di penghujung ronde ke-30. Sempat hampir terkejar, Louvre Juggernaut memaksimalkan pertahanan mereka di ronde terakhir. Capcorn yang kelihatan agresif tertangkap di situs penjagaan dan membuat mereka harus merelakan berbagi poin dengan Louvre Juggernaut di Matchday 19.
***
Gimana? Seru banget, kan, rangkaian pertandingan divisi Counter Strike; Global Offensive di minggu ke-19 Tokopedia Battle of Friday? Dukung terus tim lo untuk bisa hadir di babak final Big Four, ya! Terus ikutin juga berita dan tulisan menarik seputar game dan esports hanya di kanal Kincir!