Setelah sukses dengan Genshin Impact dan Honkai: Star Rail, HoYoverse kini mulai membagi fokusnya untuk mengembangkan Zenless Zone Zero. Game tersebut menjadi karya berikutnya dari HoYoverse, yang kabarnya akann rilis pada 2024.
Meskipun masih belum memiliki tanggal resmi, namun game ini sudah melewati masa-masa beta test. KINCIR sendiri berkesempatan menjajal game ini, yang bisa kamu lihat ulasannya secara lengkap di sini.
Zenless Zone Zero siap tuju PlayStation 5
Setelah sebelumnya diumumkan untuk PC dan ponsel berbasis iOS dan Android, HoYoverse mengumumkan kalau game ini juga akan bisa dimainkan di PlayStation 5. Pengumuman tersebut mereka umumkan dalam acara PlayStation State of Play yang berlangsung secara online pada Kamis (1/2).
Zhenyu Li selaku produser HoYoverse yang menggarap Zenless Zone Zero, menjadi orang yang mengumumkan hal tersebut. Ia juga memperkenalkan beberapa tambahan informasi terkait game ini.
Ia menjelaskan kalau game ini akan mengambil latar tempat di New Eridu, satu-satunya kota yang tersisa di dunia setelah dihancurkan oleh bencana supernatural bernama Hollows. Supaya bisa bertahan hidup, New Eridu harus mengambil resource dari Hallow yang dihuni oleh berbagai monster. Nah tugasmu adalah bertindak buat memandu para Agent, yaitu sekelompok orang yang bisa bertahan dari serangan Hallow.
Kamu akan bertindak sebagai navigator buat Agent, karena menelusuri Hollows bukan perkara mudah. Meskipun banyak harta karun dan resource di sana, namun jika salah langkah maka kamu akan langsung bertemu monster mematikan.
Gimana, tertarik buat mencoba Zenless Zone Zero? Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!