Indonesia vs Jepang

Semua Fakta yang Harus Kamu Tahu Sebelum Nonton Indonesia vs Jepang

Tiket pertandingan Indonesia vs Jepang sudah ludes terjual. Dipastikan Gelora Bung Karno akan riuh dengan penuhnya suporter Indonesia yang akan mendukung skuad Garuda menghadapi raksasa sepakbola Asia paling ditakuti tersebut. Indonesia vs Jepang terjadi dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia ronde ke tiga matchday ke lima.

Sebelum larut dengan hiruk pikuk pertandingan paling ditunggu ini, ada beberapa informasi yang harus kamu tahu tentang pertandingan Indonesia vs Jepang berikut ini.

Fakta yang harus kamu tahu sebelum nonton pertandingan Indonesia vs Jepang

1.  Dulu Jepang di bawah Indonesia

Dok. Istimewa.

Jepang boleh perkasa dengan menjajah Indonesia selama 3.5 tahun tapi di luar perang, Jepang adalah negara yang cupu dalam sepak bola. Penampilan Indonesia jauh lebih baik dari samurai biru. Jepang bukan kekuatan Asia setelah perang dunia ke dua usai. Terlebih Jepang saat itu sedang dalam pemulihan setelah kalah dalam perang.

Namun kita tahu etos kerja negeri matahari terbit ini enggak pernah main-main. Jepang membuat sebuah rencana jangka panjang untuk merancang sepakbola mereka jadi lebih baik. Hal itupun berhasil dan membuat Jepang jadi tim yang paling disegani di Asia saat ini walaupun prestasi mereka di Piala Dunia masih di bawah Korea Selatan.

2. Head to head Indonesia vs Jepang

Dok. Istimewa.

Sepanjang sejarah, Indonesia pernah bertemu dengan Jepang sebanyak 16 kali. Dari 16 kali pertemuan timnas garuda baru lima kali merasakan kemenangan dan berhasil dua kali menahan imbang. Sisanya, Jepang menang sembilan kali atas Indonesia. Pertemuan nanti akan jadi pertemuan ke 17 kedua tim.

Indonesia pernah membantai Jepang dengan skor 7-0 pada tahun 1968 silam. Itu adalah kemenangan terbesar Indonesia atas Jepang. Terakhir kali Indonesia menang dari Jepang adalah tahun 1981 dalam laga persahabatan. Sementara itu Indonesia juga pernah dibantai Jepang dengan skor 6-0 pada tahun 1976. Pertemuan terakhir Indonesia melawan Jepang adalah pada Piala Asia 2023 lalu, ketika Indonesia kalah 3-1 dari tim asuhan Hajime Moriyasu tersebut.

3. Beda rangking Indonesia vs Jepang

Timnas Indonesia vs Jepang. Istimewa.

Indonesia dan Jepang memang kini terpisahkan peringkat yang sangat mencolok. Pada kualifikasi Piala Dunia kali ini Jepang adalah negara dengan peringkat FIFA paling tinggi yakni 15. Sementara Indonesia adalah timnas dengan peringkat FIFA paling rendah yakni di 130.

Akan tetapi, pemain senior mereka Yuto Nagatomo menyampaikan keseganannya melihat progres timnas Indonesia. Mantan pemain Inter Milan itu beranggapan jika Indonesia bukan negara yang tepat berada di posisi sekarang dan tetap akan menyulitkan mereka. Meski demikian Yuto sangat percaya diri dapat mengalahkan Indonesia.

4. Perbedaan laga di piala dunia

Sepanjang Piala Dunia diselenggarakan, Indonesia baru satu kali menapaki panggung tertinggi kejuaraan sepak bola paling besar tersebut. Indonesia masuk piala dunia pada tahun 1934 di Prancis. Saat itu nama Indonesia masih bernama Hindia Belanda. Indonesia jadi negara Asia pertama yang menjajal Piala Dunia. Setelah itu, sampai saat ini Indonesia belum pernah lolos lagi ke piala dunia.

Beda halnya dengan Jepang. Negara ini selalu punya tempat di Piala Dunia. Mereka seolah sudah membooking satu tempat untuk ikut serta kejuaraan empat tahunan ini. Total Jepang sudah ikut Piala Dunia tujuh kali. Piala Dunia pertama mereka adalah tahun 1998, setelah itu mereka selalu lolos sampai terakhir di Piala Dunia 2022. Prestasi terbaik Jepang di Piala Dunia adalah menapaki babak 16 besar.

5. Streak enggak terkalahkan timnas Jepang

Sebelum menjamu Indonesia, Jepang baru saja mencatatkan streak tujuh pertandingan tanpa kekalaham. Terakhir kali mereka kalah adalah pada laga melawan Iran di Piala Asia 2023. Setelah itu mereka belum pernah kalah dengan mencatatkan enam kemenangan dan satu kali hasil imbang. Dari tujuh laga itu Jepang mencetak 26 gol dan hanya kebobolan sekali.

Jepang memang raksasa sepakbola. Skuad timnas ini dihuni oleh pemain-pemain yang sukses merumput di Eropa mulai dari Takefusa Kubo, Takumi Minamino, Ayase Ueda, Kaoru Mitoma, hingga kiper Zion Suzuki. Sebelas pertama pemain mereka adalah pemain yang merumput di kasta pertama liga Eropa. Pantas kalau Jepang cukup ditakuti.

6. Laga debut Kevin Diks

Dari timnas Indonesia, para penggemar mungkin sudah menaruh rasa penasaran soal bagaimana permainan Kevin Diks si pemain diaspora baru. Kevin adalah bek yang memperkuat klub liga utama Belgia FC Copenhage. Ia bahkan belum lama ini mencetak gol lewat titik putih untuk bantu timnya menang dalam lanjutan Liga Belgia.

Kevin Diks sudah begabung bersama rekan yang lain, enggak menutup kemungkinan Diks akan bermain bersama Jay Idzez, Justin Hubner atau Rizky Rido untuk menutup serangan Jepang nantinya.

Jadi itu tadi sederet informasi tentang perandingan Indonesia vs Jepang. Menurut kamu apakah Indonesia bisa bermain baik dan merepotkan timnas Jepang?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.