Pertandingan persahabatan

5 Pertandingan Persahabatan Sepak Bola Paling Bersejarah

Bagi banyak pecinta sepakbola, pertandingan persahabatan adalah pertandingan yang enggak penting. Bahkan banyak yang bilang kalau momen jeda internasional adalah “virus FIFA” karena kerap membuat pemain keletihan dan cidera. Namun ada beberapa pertandingan persahabatan yang ternyata bersejarah dan sangat monumental.

Di bawah ini adalah sederet pertandingan persahabatan yang mungkin akan dikenang oleh banyak orang lantaran torehkan momen berkesan atau bahkan bersejarah.

Pertandingan persahabatan bersejarah

1. Prancis v Brazil – 1997

Setahun sebelum kemenangan besar dan bersejarah Prancis atas Brazil dalam filnal Piala Dunia 1998. Kedua tim ini pernah bertemu dalam sebuah kompetisi persahabatan yang dihelat di Prancis. Laga itu berlangsung ketat dengan skor akhir 1-1. Gol Prancis dicetak oleh Marc Keller sementara gol Brazil dicetak oleh Roberto Carlos dengan tendangan gledeknya.

Tendangan Roberto Carlos inilah yang membuat laga persahabatan les blues vs selecao akan terus diingat. Sebab gol Carlos dirasa begitu mustahil. Roberto Carlos menendang bola hampir setengah lapang dari sepakan tendangan bebas. Bola tersebut melengkung jauh namun kemudian menukik keras ke dalam gawang. Tendangannya hanya bisa membuat Fabian Barthez melongo tanpa bergerak selangkahpun.

Setelah pertandingan ini keduanya bertemu lagi dalam Final Piala Dunia dan Prancis menang tiga gol tanpa balas sekaligus menjadikan mereka juara dunia untuk pertama kali.

2. Brazil vs Argentina – 2012

Kalau dalam level klub ada pertandingan Real Madrid vs Barcelona yang disebut el classico. Dalam ranah tim nasinonal, pertandingan berjuluk el classico tersemat kala Brazil melawan Argentina. Dua tim dari Amerika Latin ini memang surganya sepakbola. Bisa dibilang dua tim paling berprestasi di Amerika Selatan atau bahkan di dunia. Karena itu walaupun levelnya pertandingan persahabatan, Brazil vs Argentina selalu seru untuk ditonton.

Seperti pada pertandingan persahabatan tahun 2012. Digelar di stadion Metlife Newyork pertandingan ini mempertemukan masa jayanya Lionel Messi dengan masa merintisnya Neymar Junior. Pertandingan berjalan sengit. Brazil dan Argentina bergantian unggul. Sampai akhirnya Lionel Messi berhasil menceploskan bola ke gawang Brazil sekaligus membubuhkan hatrick pada laga tersebut. Argentina akhirnya menang 4-3.

3. Portugal vs Argentina – 2011

Sudah hampir 20 tahun perdebatan soal siapa yang lebih baik Ronaldo atau Messi berlansung. Namun tahu enggak kamu pertandingan pertama Messi vs Ronaldo dalam ranah timnas justru baru terjadi pada tahun 2011 dalam sebuah laga persahabatan. Laga tersebut berlangsung di Jenewa, Swiss.

Pertandingan tersebut berlangsung seru. Angel Di Maria menceploskan bola lebih dulu sebelum akhirnya disamakan oleh Cristiano Ronaldo. Ketika laga sepertinya akan berakhir imbang, Argentina mendapat hadiah penalti. Benar, Lionel Messi yang jadi algojo sukses membawa Argentina menang atas Portugal.

Pertandingan persahabatan itu jadi terasa sangat bersejarah ketika kedua pemain terbaik dunia ini berfoto sebelum memulai pertandingan.

4. San Marino vs Liechtenstein – 2004

Tim dengan rekor kekalahan terbanyak di dunia disandang oleh San Marino, negara asal Benua Eropa itu selalu jadi lumbung gol bagi  negara-negara lain. Sejak pertama kali bertanding pada tahun 1986 San Marino enggak pernah menang sama sekali. Kemenangan pertama mereka terjadi pada tahun 2004 ketika mereka lakoni laga persahabatan melawan Liechtenstein.

San Marino menang 1-0 lewat gol yang diceploskan oleh Andy Selva. Meski hanya pertandingan persahabatan, tapi kemenangan ini begitu bersejarah karena telah dinanti-nantikan oleh publik San Marino. Setelah pertandingan tersebut, San Marino tetap jadi tim gurem dengan selalu menemui hasil imbang dan kalah.

Tapi kabar baik kembali terdengar belakangan ini, sebab San Marino, setelah 20 tahun menanti akhirnya mereka bisa menang lagi untuk kali kedua sepanjang sejarah.  Uniknya lawan yang berhasil mereka kalahkan adalah kembali Liechtenstein dan dengan skor yang sama 1-0.

5. Australia vs Samoa Amerika – 2001

Salah satu alasan kenapa Australia pindah dari OFC ke AFC adalah karena mereka merasa terlalu mudah bersaing dan enggak kompetitif. Mereka bisa menang dengan mudah, melenggang jauh bahkan memenangkan piala. Bahkan pernah pada sebuah pertandingan persahabatan ketika Australia menghadapi Samoa Amerika. The socceroos menang telak dengan skor yang sangat mencolok 31-0.

Bayangkan dalam waktu 90 menit ada 30 gol tercipta. Itu artinya setiap satu hingga dua menit Samoa Amerika kebobolan. Bahkan pemain Australia kala itu Archie Thompson bisa mencetak 13 gol. Pertandingan ini jadi salah satu pertandingan dengan skor paling besar sepanjang sejarah dan itu terjadi pada laga persahabatan yang digelar pada tahun 2001 lalu.

***

Itu tadi lima pertandingan persahabatan yang torehkan sejarah. Dari lima pertandingan di atas, menurut kamu pertandingan mana yang paling monumental?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.