trailer film venom 3 rating dewasa

Trailer Venom: The Last Dance Dapat Rating Dewasa, Apakah Filmnya Juga?

Terlepas dari kegagalan Madame Web pada awal 2024 ini, Sony’s Spider-Man Universe (SSU) masih akan terus berlanjut. Bahkan, pada tahun ini SSU masih memiliki satu proyek lagi yang akan tayang di bioskop, yaitu Venom: The Last Dance. Film ini merupakan film ketiga dari sang antihero di SSU dan kembali melibatkan Tom Hardy sebagai pemain utamanya.

Dua film Venom sebelumnya bisa dibilang memiliki respons yang cukup positif dari kritikus dan juga penonton. Namun, dua film sebelumnya sama-sama dapat kritik pedas karena kurang berhasil menampilkan sisi brutal dari sang antihero, seperti dalam versi komiknya. Hal ini karena kedua film tersebut memiliki rating PG-13 sehingga masih terkesan ramah anak dan tidak bisa menampilkan adegan yang terlalu brutal ataupun vulgar.

Trailer film Venom 3 rating dewasa

Menariknya, belum lama ini ramai di media sosial kalau film Venom: The Last Dance akan memiliki rating dewasa. Hal ini terungkap lewat situs British Board of Film Classification Company (BBFC) atau badan sensor Inggris. Di situs tersebut, trailer perdana dari The Last Dance sudah mendapat klasifikasi usia untuk audiens 15 tahun ke atas, atau setara dengan rating R di Amerika Serikat.

Istimewa

Lantas, apakah dengan rating tersebut film Venom: The Last Dance juga akan memiliki rating dewasa ketika tayang di bioskop nanti? Well, sayangnya rating usia trailer tersebut masih belum bisa jadi jaminan. Sebab, jika mengacu pada situs BBFC, trailer dari dua film sebelumnya juga punya rating 15, tapi ketika tayang di bioskop Amerika Serikat tetap memiliki rating usia PG-13 alias ramah anak.

Situs BBFC pun belum mengungkapkan kapan trailer perdana dari film terbaru SSU tersebut akan rilis di bioskop. Namun, banyak yang menduga kalau trailer dengan durasi 2 setengah menit ini akan diputar sebelum penayangan film Bad Boys: Ride or Die yang mulai tayang pada pekan pertama Juni 2024. Sementara itu, filmnya direncanakan tayang di bioskop pada Oktober 2024.

Nah, apakah kamu jadi salah satu orang yang menantikan film Venom: The Last Dance? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.