Ada tiga film Marvel Cinematic Universe (MCU) fase 5 yang direncanakan rilis pada 2024, salah satunya adalah Thunderbolts. Tim yang berisikan superhero sudah sering kita lihat di MCU. Menariknya, Thunderbolts sebenarnya bukan tim superhero, melainkan tim berisi para antihero yang harus menjalankan misi dari pemerintah.
Pada September 2022, tepatnya pada acara D23 Expo 2022, Marvel Studios mengumumkan tujuh karakter yang bakal tergabung dalam Thunderbolts. Ketujuh karakter tersebut, di antaranya Bucky Barnes, Ghost, U.S. Agent, Valentina Allegra de Fontaine, Yelena Belova, Red Guardian, dan Taskmaster. Sudah jelas, ‘kan, bahwa tim ini memang berisi antihero.
Thunderbolts bukan sekuel film MCU sebelumnya
Kamu yang benar-benar mengikuti MCU, baik menonton film dan serialnya, pastinya tahu bahwa ketujuh karakter tersebut sudah muncul di MCU sebelum dikumpulkan di Thunderbolts. Berhubung semua karakter sudah tampil di MCU, apakah Thunderbolts bakal menjadi sekuel untuk film MCU yang sudah dirilis? Sutradara Thunderbolts, yaitu Jake Schreier, menjawab pertanyaan tersebut.
Dilansir Screen Rant, Schreier berkata, “Saya hanya bisa mengatakan bahwa ada sesuatu berbeda yang bisa kamu temukan di film ini. Menurut saya, hal yang menarik dari Thunderbolts adalah film ini bukanlah sebuah sekuel. Ini adalah cerita baru, walau karakter-karakternya sudah pernah kita jumpai di MCU. Namun, film ini adalah pandangan yang sangat baru tentang siapa mereka dan apa yang menyatukan mereka.”
Seperti sutradara MCU pada umumnya, Schreier tentu saja tidak mau membocorkan banyak hal seputar proyek Thunderbolts. Apalagi, proses syuting film ini belum bisa dimulai karena sedang terjadi aksi mogok para aktor di Hollywood. Jadi, kita tunggu saja informasi selanjutnya seputar film ini sambil menunggu dimulai proses syutingnya.
Thunderbolts direncanakan rilis pada 20 Desember 2024. Apakah kamu antusias menantikan proyek film ini? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!