superhero marvel trinity baru mcu

Inilah 3 Superhero Marvel yang Hampir Gantikan Trinity Ikonis MCU setelah Infinity Saga!

Marvel Cinematic Universe (MCU) menjadi franchise superhero yang telah berlangsung dalam waktu yang terbilang cukup lama. Sepanjang perjalanannya, kita pun bisa melihat aksi dari sejumlah superhero Marvel. Namun, harus diakui bahwa dari seluruh superhero Marvel yang pernah muncul, Trinity Original Avengers yang terdiri atas Captain America, Iron Man, dan Thor menjadi yang paling ikonis pada Infinity Saga.

Film Avengers: Endgame (2019) pun menjadi proyek MCU terakhir yang menampilkan Trinity tersebut secara bersamaan. Sebab, ketika memasuki babak Multiverse Saga pada 2021 lalu, hanya Thor yang masih ada di MCU. Hal ini karena pada Endgame, Tony Stark alias Iron Man dikisahkan tewas, sedangkan Steve Rogers memutuskan untuk pensiun dan mewariskan titel Captain America-nya kepada Sam Wilson.

Trinity superhero Marvel terbaru MCU

Nah, ternyata Marvel Studios sempat berencana untuk menghadirkan Trinity superhero Marvel baru di MCU setelah trio Captain America, Iron Man, dan Thor. Hal ini terungkap lewat buku MCU: The Reign of Marvel Studios seperti yang dibocorkan oleh akun Twitter @CanWeGetToast. Buku garapan Joanna Robinson ini pun mengungkap rahasia di balik layar MCU.

Ketiga superhero Marvel yang seharusnya jadi Trinity baru MCU kabarnya adalah Black Panther, Spider-Man, dan juga Captain Marvel. T’Challa alias Black Panther kabarnya seharusnya punya peran sebagai pemimpin baru Avengers layaknya Captain America. Lalu, Spider-Man seharusnya jadi ahli teknologi meneruskan Tony Stark. Sementara itu, Captain Marvel menggantikan posisi Thor sebagai Avengers berkekuatan layaknya dewa.

Istimewa

Sayangnya, rencana untuk membentuk Trinity baru ini gagal karena berbagai macam hal. Mulai dari meninggalnya Chadwick Boseman, rumitnya kesepakatan soal hak cipta Spider-Man antara Marvel dengan Sony Pictures, hingga penggemar toksik yang tidak suka dengan Brie Larson.

Pada akhirnya, Marvel Studios pun mengganti rencana Trinity baru tersebut dengan menghadirkan Young Avengers sebagai generasi baru superhero Marvel di MCU. Beberapa anggota Young Avengers pun sudah bermunculan di sejumlah proyek MCU sepanjang Multiverse Saga.

Nah, bagaimana tanggapan kamu seandainya Trinity baru MCU tersebut benar-benar terwujud? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.