Comeback Spider-Man Versi Andrew Garfield di Film Madame Web Dibatalkan Sony Pictures!

Sepanjang 2024 ini, akan ada banyak film superhero menarik yang bisa disaksikan di bioskop. Salah satunya adalah Madame Web yang rencananya rilis pada 14 Februari mendatang dan menjadi film superhero pertama yang tayang pada tahun ini. Meski karakternya berasal dari komik Marvel, film ini bukan jadi bagian dari MCU, melainkan Sony’s Spider-Man Universe alias SSU.

Sosok Madame Web memang memiliki hubungan yang sangat erat dengan kisah Spider-Man. Apalagi, sosok Ezekiel Sims (Tahar Rahim) selaku villain utamanya memiliki kostum yang mirip dengan sang Manusia Laba-laba. Makanya, enggak sedikit orang yang berteori kalau film ini bakal menghadirkan sang Manusia Laba-laba, terlebih karena Sony Pictures memang memiliki hak cipta dari Spidey.

Spider-Man versi Andrew Garfield batal muncul di Madame Web

Menariknya, belum lama ini beredar rumor kalau salah satu aktor Spider-Man ternyata hampir dimunculkan dalam film tersebut. Hal ini terungkap lewat podcast The Hot Mic seperti melansir Men’s Journal. Pada awalnya, film Madame Web hampir menghadirkan Spider-Man versi Andrew Garfield dalam filmnya dan bertemu dengan sosok Cassadra Webb yang diperankan oleh Dakota Johnson.

Namun, pihak Sony Pictures kabarnya membatalkan rencana buat memunculkan Spidey versi Garfield tersebut. Hal ini karena mereka lebih memilih untuk menghadirkan Spidey versi Tom Holland yang saat ini masih aktif di MCU.

Comeback Spider-Man Versi Andrew Garfield  di Film Madame Web Dibatalkan Sony Pictures!

Akan tetapi, pada akhirnya rencana untuk menghadirkan Spider-Man versi siapapun di filmnya dibatalkan oleh Sony Pictures. Pembatalan ini terjadi karena timeline yang tidak sesuai antara film Madame Web dengan sang Manusia Laba-laba. Soalnya, film Madame Web mengambil latar waktu pada era 1990-an.

Bahkan, dalam filmnya nanti kita kabarnya akan bisa melihat versi muda dari Ben Parker, sehingga Peter Parker selaku keponakannya kemungkinan masih berusia sangat kecil atau bahkan belum lahir. Pembatalan ini kabarnya membuat film Madame Web sampai melakukan proses syuting ulang untuk menghilangkan segala referensi tentang Spider-Man yang ada di filmnya.

Nah, bagaimana tanggapan kamu dengan rumor batalnya kemunculan Andrew Garfield di film terbaru SSU tersebut? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.