– Serial WandaVision baru saja tamat beberapa waktu lalu.
– Bukannya bikin penggemar puas, episode terakhirnya justru bikin penonton lebih penasaran lagi saking banyaknya misteri.
Setelah menghibur penggemar MCU selama sekitar dua bulan, serial WandaVision akhirnya mengakhiri perjalanannya lewat episode sembilan yang tayang beberapa waktu lalu. Pada episode terakhirnya tersebut, pertanyaan dari penggemar berkaitan dengan jalan cerita ataupun aspek lain di serialnya pun telah terjawab.
Meski begitu, pada episode terakhir dari serial WandaVision tersebut juga muncul sejumlah misteri dari keberlangsungan serialnya. Hal ini tentunya menimbulkan pertanyaan di kalangan penggemar dan membuat mereka menjadi penasaran. Apalagi, kabarnya kita enggak akan disajikan dengan musim kedua dari serial WandaVision.
Nah, di bawah ini KINCIR akan membahas deretan pertanyaan yang muncul setelah episode terakhir WandaVision. Penasaran apa saja? Yuk, simak!
1. Ke mana perginya White Vision?
Pada episode terakhirnya kemarin, kita disajikan dengan pertarungan seru antara Vision dengan White Vision yang diprogram oleh S.W.O.R.D. Namun, di tengah baku hantam, pertarungan mereka berubah konsep menjadi perdebatan filosofis terkait siapa sosok Vision yang asli di antara keduanya. Setelah berdebat panjang, Vision pun berhasil memulihkan memori White Vision dan meyakinkan bahwa dia juga Vision asli.
Usai memorinya dikembalikan oleh Vision, White Vision pun terbang ke atas dan pergi entah ke mana. Bahkan, setelah dia terbang, White Vision enggak terlihat kembali lagi ke Westview atau ada adegan yang memberi petunjuk tentang keberadaannya hingga episodenya berakhir. Hal ini tentunya menimbulkan pertanyaan terkait ke mana perginya White Vision usai memorinya dikembalikan oleh Vision.
Kemungkinan besar dia membutuhkan waktu seorang diri agar bisa memproses sejumlah memori dari Vision terdahulu yang baru saja bisa diaksesnya. Namun, setidaknya hal ini memberi isyarat kalau Vision kini kembali ada di MCU meskipun wujudnya sudah enggak sama lagi. Selain itu, dia juga kemungkinan akan muncul dalam sejumlah proyek MCU mendatang, seperti film Doctor Strange 2 ataupun serial Armor Wars.
2. Apakah Billy dan Tommy masih hidup?
Berbeda dengan sejumlah episode lainnya, di episode terakhir serial WandaVision kemarin kita disajikan dengan adegan end-credit. Pada adegan tersebut, kita bisa melihat Wanda dengan kostum Scarlet Witch yang sedang membaca Darkhold di sebuah pondok yang dikelilingi pegunungan. Hal yang bikin mengejutkan adalah di adegan tersebut kita bisa mendengar suara minta tolong dari Billy dan Tommy.
Hal ini pun mengherankan, karena Billy, Tommy, serta Vision hanya bisa hidup di realita alternatif yang dibuat oleh Wanda di Westview, karena mereka diciptakan oleh kekuatan sang Scarlet Witch. Mereka pun musnah setelah Wanda meruntuhkan realita buatannya di Westview dalam momen terakhir dari episodenya. Jadi, dapat disimpulkan kalau mereka seharusnya sudah enggak hidup lagi di MCU.
Namun, jika mengacu pada versi komiknya, Billy dan Tommy memang dibuat dengan menggunakan serpihan jiwa dari Mephisto sebelum akhirnya diambil kembali oleh sang iblis. Setelah terperangkap oleh Mephisto di alam lain, mereka pun kemudian baru bisa bereinkarnasi ke dunia dengan menggunakan identitas Wiccan dan Speed. Bisa jadi, jalan cerita ini juga diambil dalam kelanjutan MCU mendatang.
Jadi, bisa saja mereka juga terperangkap di alam atau semesta lain, bukan musnah sepenuhnya. Apalagi, dalam salah satu episodenya Agnes alias Agatha Harkness sempat menanyakan keberadaan “dark liquor” yang kemudian membuat Billy dan Tommy tumbuh pesat dari bayi ke usia balita. “Dark liquor” tersebut pun diduga adalah sihir hitam atau jiwa iblis yang diberikan kepada si kembar.
3. Bagaimana nasib organisasi S.W.O.R.D.?
Pada serial WandaVision, kita diperkenalkan dengan organisasi S.W.O.R.D. yang didirikan oleh temannya Captain Marvel, yaitu Maria Rambeau. Fungsi utama dari organisasi ini adalah mengawasi individu yang memiliki kekuatan super dan berpotensi mengancam keselamatan dunia. Namun, pada masa kepemimpinan Direktur Tyler Hayward, fungsi utama dari organisasi tersebut justru berbanding terbalik.
Sebab, bukannya mengawasi individu dengan kekuatan super yang mengancam keselamatan, mereka malah menciptakan sosok yang berbahaya tersebut, yaitu White Vision. Parahnya lagi, senjata berbahaya tersebut diciptakan dengan menggunakan tubuh dari Vision asli yang seharusnya dihancurkan berdasarkan ketentuan dari Sokovia Accords.
Hal ini tentunya membuat organisasi S.W.O.R.D. telah melanggar hukum internasional tentang persenjataan dan juga manusia super. Di bagian mid-credit episode terakhirnya saja, Hayward selaku pemimpinnya bahkan ditangkap oleh FBI atas pelanggaran tersebut. Hal ini tentunya menimbulkan pertanyaan terkait nasib keberlangsungan organisasi S.W.O.R.D. di MCU ke depannya.
4. Siapa sosok yang akan ditemui oleh Monica?
Selain momen Hayward ditangkap FBI, ada satu adegan menarik lagi dalam bagian mid-credit dari episode terakhir serial WandaVision. Soalnya, kita juga diperlihatkan dengan momen Monica Rambeau yang bertemu dengan sesosok Skrulls yang dikirim oleh teman ibunya Monica untuk bertemu dengannya. Ketika ditanya oleh Monica bertemu di mana, Skrulls tersebut langsung menunjuk ke atas.
Setelah adegan tersebut pun banyak yang penasaran terkait siapa sosok yang ingin bertemu dengan Monica. Beberapa ada yang berteori kalau sosok tersebut adalah Nick Fury. Hal ini karena pada adegan credits Spider-Man: Far from Home (2019), terungkap bahwa Fury sedang berada di sebuah markas yang terletak di luar angkasa.
Namun, ada juga yang menduga kalau sosok yang dimaksud tersebut adalah Carol Danvers alias Captain Marvel. Soalnya, selain Fury, Carol Danvers juga merupakan teman akrab dari Maria Rambeau yang merupakan ibunya Monica. Apalagi, Monica juga telah dikonfirmasi akan ikut hadir dalam film Captain Marvel 2 mendatang.
5. Bagaimana nasib Agatha Harkness?
Di episode terakhirnya, kita disajikan dengan pertarungan antara Wanda dengan Agatha Harkness. Setelah bertarung dengan dahsyat melawan Wanda di langit Westview, kekuatan Agatha Harknes akhirnya diserap sepenuhnya oleh sang Scarlet Witch sehingga membuatnya tak berdaya. Meski begitu, Wanda enggak membunuh Agatha, melainkan mengurungnya di Westview.
Hal ini dilakukan Wanda dengan cara menghapus memori Agatha sebagai seorang penyihir dan mengubah wujudnya menjadi Agnes si Tetangga Usil seperti sebelumnya. Wanda pun meminta Agatha untuk menjalani kehidupannya di Westview dengan ‘peran’ komsitnya tersebut hingga diminta bantuan oleh Wanda suatu hari. Nah, yang bikin penasaran adalah bagaimana nasib Agatha setelah itu?
Pasalnya, seluruh warga di kota Westview juga telah mengetahui fakta bahwa Agnes adalah penyihir bernama Agatha sewaktu dia bertarung dengan Wanda. Lalu, rumah Agnes alias Agatha juga ternyata dimiliki oleh pemuda bernama Ralph Bohner (Evan Peters) yang sempat dia kendalikan sebagai Pietro. Makanya, bagaimana cara Agatha bisa hidup di Westview menjadi salah satu misteri besar dari serialnya.
***
Nah, itulah sejumlah misteri yang bikin penasaran di season finale serial WandaVision. Dari sejumlah misteri tersebut, manakah yang paling bikin kalian penasaran? Atau mungkin kalian punya pertanyaan lain dari episode terakhir serialnya? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar serial lainnya, ya!