*Spoiler Alert: Artikel ini mengandung bocoran cerita serial WandaVision yang bisa saja mengganggu kalian yang belum nonton.
Serial WandaVision sudah tayang perdana sejak 15 Januari 2021. Diawali dengan dua episode, serial pertama Marvel tahun ini siap berikan nuansa baru yang berbeda dengan serial superhero lainnya, bahkan juga baru di semesta Marvel. Kalian bisa baca review episode 1 dan 2 di sini.
Wanda Maximoff dan Vision, yang diperankan oleh Elizabeth Olsen dan Paul Bettany, siap menceritakan kisah romantis mereka di layar dalam sembilan episode. Serial ini layaknya sebuah realitas baru yang diciptakan Wanda untuk hidup dengan Vision. Banyak easter egg dari komik dan MCU yang bisa kamu saksikan di sini.
Bisa jadi, easter egg WandaVision di bawah ini membantu kalian dalam memahami jalan ceritanya. Yuk, simak rangkumannya!
1. Nomor rumah Wanda dan Vision adalah 2800
Bisa jadi, angka tersebut mengacu pada Earth-2800 dari komik Marvel. Artinya, tempat yang ditinggali Wanda dan Vision merupakan semesta lain atau multiverse yang lebih luas. Mengingat, sebagian besar tempat semua alur cerita karakter Marvel hidup terjadi di Earth-616.
2. Nama bayi June dalam koran
Ada headline besar dalam halaman sampul koran yang dibaca Vision, “Little Baby June’s First Word Tickles Mother Sue”. Nama June bisa jadi mengarah pada Dr. June Covington. Dalam komik, June bergabung dengan Norman Osborn dalam geng Dark Avengers. June memiliki alter ego bernama Scarlet Witch.
3. Hari jadi Wanda dan Vision pada 23 Agustus
Tanggal tersebut bisa mengarah ada jumlah film Marvel yang berjumlah 23 film sebelum serial WandaVision. Serial ini menjadi proyek Marvel pertama yang dirilis sejak Spider-Man: Far From Home (2019), film ke-23, mengingat pandemi yang bikin beberapa film Marvel diundur.
4. Simbol pada dasi Vision
Pola berlian pada dasi Vision mengingatkan pada jenis pakaian formal yang dikenakan Vision dalam komik The Vision karya Tom King dan dari artis Gabriel Hernandez Walta. Di komik, Vision mengenakan klip dasi berbentuk berlian yang mengingatkan pada pola di dadanya.
5. Pemanggang roti dari Stark Industries
Ada iklan tentang pemanggang roti dengan logo Stark Industries. Seperti yang kita tahu bahwa perusahaan tersebut berada di balik trauma masa kecil Wanda. Dalam Avengers: Age of Ultron (2015), Wanda menjelaskan bahwa orangtuanya terbunuh karena bom perusahaan tersebut. Dia dan Pietro terperangkap selama beberapa hari di reruntuhan gedung tersebut.
6. Botol anggur merek “Maison Du Mepris”
Botol anggur yang secara ajaib dituangkan Wanda bertuliskan “Maison Du Mépris”, yang dalam bahasa Prancis berarti “Rumah Penghinaan”, dan memiliki logo “M” besar. Hal ini bisa jadi referensi pada alur cerita komik “House of M”. Komik tersebut menampilkan Scarlet Witch yang memiliki gangguan dan mencoba mengubah realitas untuk menyelamatkan anak-anaknya, ayahnya, dan saudara kembarnya.
7. Buku berlogo pedang pada akhir episode 1
Meski terlihat seperti adegan credit, kita bisa melihat bahwa Wanda dan Vision sedang dipantau. Dalam gambar juga terdapat logo seperti pedang di layar dan buku catatan. Ini kemungkinan besar merupakan simbol untuk SWORD (Sentient World Observation and Response Department), agensi SHIELD yang menangani ancaman luar angkasa dan berbasis di luar angkasa.
8. Helm Grim Reaper, villain yang diprediksi hadir
Episode 2 dibuka dengan animasi klasik yang mirip dengan opening sitkom Amerika, Bewitched (1964). Lalu, ada adegan Vision melewati barang-barangnya. Jika kamu teliti, ada siluet layaknya helm Grim Reaper.
Di komik, Grim Reaper diceritakan sebagai saudara kandungnya superhero Wonder Man. Susunan otak Wonder Man ternyata digunakan untuk penciptaan Vision. Itulah sebabnya, Grim Reaper begitu terobsesi dengan Vision. Rumornya, Grim Reaper akan muncul bersama Agatha Harkness yang dicurigai sebagai Agnes, tetangga Wanda dan Vision.
9. Poster iklan susu Bova dan Bibi A
Masih dalam adegan animasi, ada adegan ketika Wanda sedang berbelanja dengan latar belakang poster susu Bova dan Bibi A gambar kucing. Dalam komik Marvel, Bova adalah sapi yang bisa berbicara seperti manusia. Dia menjadi bidan yang membantu melahirkan Wanda dan Pietro. Lalu, poster Bibi A gambar kucing bisa jadi referensi sosok Agatha Harkness yang dalam komik juga memiliki kucing kesayangan bernama Ebony.
10. Pola Mind Stone
Pada adegan Vision menunjukkan sulap trik lemari ke penonton, ada bentuk heksagonal yang menyerupai Infinity Stone. Mengingat ini panggungnya Wanda dan Vision, bisa jadi itu simbol Mind Stone.
11. Helikopter mainan yang misterius
Helikopter mainan yang ditemukan Wanda di halamannya cukup misterius. Warnanya yang menonjol dibandingkan dengan gambar hitam-putih sekitarnya bikin penasaran. Ada logo SWORD pada badan helikopter, dan warna yang mengingatkan kita pada armor Iron Man milik Tony Stark.
Baik SWORD dan Stark, keduanya telah ditampilkan di WandaVision berulang. Helikopter itu bisa jadi gambaran penyelamatan dan pengawasan, yang mungkin semakin penting pada episode mendatang.
12. Iklan jam tangan Strücker
Di episode 2 berlatar pada 1960-an terdapat iklan jam tangan Strücker yang terdapat kata dan simbol HYDRA. Penggemar MCU pasti ingat bahwa “Strücker” mengacu pada Baron Wolfgang von Strucker, musuh tangguh Avengers di komik maupun MCU. Strucker muncul di adegan mid-credit Captain America: The Winter Soldier (2014), adegan yang sama saat Wanda dan Pietro pertama kali muncul di MCU.
13. Suara dalam radio
Ketika Wanda sedang mengobrol dengan Dottie (Emma Caulfield), terdapat suara aneh yang tiba-tiba muncul dari radio. Dalam selingan musik, terdapat suara seseorang memanggil Wanda. Belum jelas siapa orang yang memanggil Wanda dalam adegan menegangkan tersebut.
Namun, suaranya mirip dengan Jimmy Woo (Randall Park), agen rahasia yang sebelumnya muncul dalam Ant-Man and the Wasp (2018). Yap, lagi-lagi berhubungan dengan film Marvel yang berfokus pada multiverse.
14. Orang misterius dengan kostum peternak lebah
Menuju akhir episode 2, ada adegan menegangkan. Wanda dan Vision melihat seseorang yang keluar dari lubang saluran air dengan pakaian beekeeper alias peternak lebah. Tak terlihat wajahnya, hanya kostum tersebut memiliki simbol SWORD di punggungnya.
15. Simbol warna merah
Kalau kamu perhatikan, satu-satunya warna lain yang muncul dalam episode hitam-putih, yakni merah. Pertama dalam iklan pemanggang roti, warna helikopter mainan, dan darah di telapak tangan Dottie. Kemudian, pada adegan akhir setelah Wanda dan Vision berciuman, warna pertama yang muncul adalah merah.
Warna tersebut bisa dikaitkan dengan kekuatan Wanda yang menitikberatkan pada emosional. Bahkan, warna sinar kekuatan Wanda dan kostumnya sama-sama berwarna merah.
https://www.youtube.com/watch?v=O1KWa7KaSsI&feature=emb_title
***
Masih banyak pertanyaan dan misteri yang akan terjawab di episode selanjutnya. Kalian pun masih harus bersabar, episode ketiga dari serial WandaVision baru rilis di Disney+ Hotstar pada 22 Januari pukul 15.00 WIB.
Nah, sambil menunggu episode terbarunya dirilis, dari dua episode awal, easter egg apa lagi yang kalian temukan dan memunculkan teori tentang serial WandaVision?