Setelah The Roundup, Son Suk-ku Siap Tampil dalam Film Terbaru

Sukses memerankan Mr. Gu dalam drama My Liberation Notes yang tayang di Netflix beberapa waktu lalu, aktor Son Suk-ku berhasil mencuri perhatian banyak orang terutama para kaum hawa.

Lakonnya yang dingin, namun sebenarnya perhatian dan baik hati meninggalkan kesan tersendiri di hati penonton. Bahkan, saking solidnya chemistry yang terjalin antara dirinya dan Kim Ji-won, para penggemar banyak mendukung Son Suk-ku untuk menjalin hubungan sungguhan dengan sang aktris.

Baru-baru ini aktor kelahiran tahun 1983 tersebut dikabarkan menerima tawaran untuk memainkan peran utama dalam sebuah film yang diangkat berdasarkan novel Jang Kang-myung berjudul Troll Farm. Kabarnya, Son Sok-ku saat ini sedang meninjau skenario dari film terbaru tersebut. Hal ini pun telah dikonfirmasi oleh salah satu perwakilan agensi SBD Entertainment.

 “Son Suk-ku telah menerima tawaran untuk membintangi film Troll Farm dan saat ini sedang meninjau tawaran tersebut,” ungkap seorang perwakilan dari agensi sang aktor.

Sebelum menerima tawaran film Troll Farm, Son Sok-ku beberapa waktu lalu baru saja tampil dalam memikat film layar lebar berjudul The Roundup bersama aktor Ma Dong-seok. Jika Troll Farm akan menjadi proyek film mendatangnya, maka kamu enggak butuh waktu lama untuk bisa kembali menyaksikan aksi Son Suk-ku.

Troll Farm mengisahkan motif dari kasus manipulasi pemilu ilegal NIS dan kisahnya berdasarkan pada peternakan troll yang menyusup ke situs internet untuk memanipulasi opini publik dengan memposting komentar jahat. Sayangnya peran Son Suk-ku dan detail filmnya sendiri belum diungkapkan oleh pihak produksi. Namun terungkap bahwa film tersebut akan dipimpin oleh sutradara Ahn Kook-jin yang menyutradarai Alice In Earnestland (2015).

Nah, biar enggak ketinggalan informasi terbaru seputar proyek film Troll Farm, pantengin terus kabar terbaru seputar film dan drama Korea hanya di KINCIR ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.