WandaVision merupakan salah satu proyek serial superhero Marvel yang akan tayang secara eksklusif di layanan streaming Disney+. Meski sempat direncanakan tayang pada Oktober lalu, perilisan dari serial tersebut harus ditunda karena proses produksinya sempat terhambat akibat pandemi virus Corona. Nah, baru-baru ini bahkan ada kabar yang menyebutkan kalau serial superhero tersebut bakal baru tayang pada 2021 mendatang.
Kabar ini datang pertama kali dari sebuah screenshot percakapan bantuan pelanggan layanan Disney+ wilayah Amerika Latin yang diunggah akun Twitter @cinemAddikt. Pada percakapan tersebut, serial WandaVision kabarnya baru akan hadir di Disney+ pada Januari 2021 karena lebih akan berfokus untuk penambahan konten klasik Disney. Sayangnya, hingga artikel ini ditulis belum ada konfirmasi dari pihak Marvel ataupun Disney.
Seandainya kabar tersebut benar adanya, hal ini akan membuat 2020 menjadi tahun pertama kita enggak disajikan konten MCU satupun sepanjang perjalanan semesta perfilman tersebut. Pasalnya, sejumlah konten Marvel, baik film layar lebar seperti Black Widow atau serial Falcon and Winter Soldier, mengalami penundaan hingga 2021 mendatang. Hal ini karena perilisan seluruh konten tersebut diundur akibat pandemi Corona.
Meski begitu, enggak menutup kemungkinan juga kalau WandaVision akan tetap tayang pada 2020 ini. Sebab, bisa saja penundaan hingga Januari 2021 tersebut hanya berlaku untuk layanan Disney+ yang berada di wilayah Amerika Latin saja. Jadi, serial tersebut kemungkinan tetap akan tayang pada Desember 2020 seperti yang diperkirakan banyak orang di sejumlah negara lain, termasuk Indonesia.
Selain itu, baru-baru ini WandaVision juga menjadi cover majalah Entertainment Weekly untuk edisi Desember 2020. Informasi detail dari artikel terkait serial superhero tersebut yang ada di majalahnya pun akan diungkap pada 10 November waktu setempat. Kemungkinan informasi tersebut juga akan turut mengungkap tanggal rilis pasti dari serialnya. Jadi, kita tunggu saja!
Serial WandaVision kabarnya akan berfokus pada Wanda yang mencari berbagai macam cara untuk bisa mengembalikan Vision yang tewas dibunuh Thanos pada Avengers: Infinity War (2018). Salah satu cara tersebut kabarnya adalah menciptakan sebuah realita baru yang nantinya juga akan berkaitan dengan konsep multiverse.
Nah, apakah menurut kalian serial WandaVision akan tetap dirilis pada tahun ini? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar serial lainnya, ya!