5 Perbedaan Money Heist Korea dengan Versi Spanyol

Meski merupakan remake, ada sejumlah perbedaan antara Money Heist Korea dengan versi orisinalnya. Kamu lebih suka yang mana, nih?


Serial Money Heist yang berasal dari Spanyol merupakan salah satu konten original Netflix yang populer pada berbagai belahan dunia. Kesuksesan serial Money Heist pun membuatnya mendapatkan adaptasi dalam versi Korea pada 2022. Serial adaptasi yang bertajuk Money Heist Korea – Joint Economic Area tersebut sudah bisa kamu saksikan lewat layanan streaming Netflix mulai 24 Juni 2022.

Money Heist Korea merupakan remake dari versi Spanyol sehingga jalan cerita serta konfliknya terbilang sangat sama seperti sebelumnya. Meski begitu, ada juga beberapa perbedaan yang dimiliki oleh versi Korea-nya. Perbedaan ini jugalah yang membuat Money Heist Korea terkesan lebih unik ketimbang versi orisinalnya.

Penasaran apa saja perbedaan antara Money Heist Korea dengan versi Spanyol? Langsung saja kamu simak pembahasan KINCIR berikut ini!

Perbedaan Money Heist Korea dengan versi Spanyol

1. Latar tempat

Perbedaan Money Heist Korea dengan versi Spanyol
Perbedaan Money Heist Korea dengan versi Spanyol Via Istimewa.

Perbedaan paling mencolok yang ada dalam kedua versi Money Heist tentunya terletak pada latar tempat ceritanya. Dalam versi orisinalnya, latar tempat ceritanya berada di negara Spanyol karena memang merupakan serial produksi negara tersebut.

Sementara itu, versi adaptasinya tentu saja mengambil latar tempat pada Korea, tepatnya di Joint Economic Area. Ini merupakan sebuah wilayah fiktif pada semenanjung Korea sebagai pusat perekonomian setelah proses unifikasi Korea Utara dengan Korea Selatan.

Terlepas dari perbedaan negaranya, latar utama konflik yang menjadi tempat para perampok melakukan aksinya tetap berlangsung dalam musem pencetakan uang pada kedua versinya. Hanya saja, dalam versi Korea-nya museum tersebut adalah khusus untuk mencetak mata uang baru sebagai alat pembayaran kedua negara Korea yang kini telah bersatu.

2. Desain topeng

Perbedaan Money Heist Korea dengan versi Spanyol
Perbedaan Money Heist Korea dengan versi Spanyol Via Istimewa.

Salah satu faktor yang membuat versi orisinal Money Heist mendunia adalah topeng yang dipakai oleh geng perampoknya Profesor. Pasalnya, setelah penayangan serialnya, topeng tersebut simbol perlawanan di kalangan masyarakat dan kerap dipakai saat demonstrasi pada sejumlah negara. Desain topeng pada versi orisinal ini terinspirasi dari sosok Salvador Dalí yang merupakan seniman ikonis Spanyol.

Mengingat versi adaptasinya berlatar pada Korea yang punya budaya serta tokoh beda dengan Spanyol, maka tak heran jika desain topengnya juga berbeda. Dalam Money Heist Korea, desain topeng geng perampoknya Profesor terinspirasi dari topeng tradisional Hahoe yang sangat legendaris pada budaya Korea. Bahkan, topeng Hahoe juga memiliki latar belakang yang mistis sekaligus kelam.

Topeng Hahoe biasanya digunakan dalam acara kebudayaan dan ritual yang sudah termasyhur pada Negeri Gingseng. Berdasarkan cerita rakyat, proses terciptanya topeng Hahoe berkaitan dengan kisah cinta tragis antara seorang pembuat topeng dengan kekasihnya. Latar belakang topegnya ini tentunya membuat versi adaptasinya menjadi sedikit lebih menarik dari versi orisinalnya.

3. Latar belakang beberapa anggota geng perampok

Via Istimewa

Geng perampok dalam Money Heist Korea memiliki julukan atau nama samaran yang sama seperti versi orisinal. Mulai dari Profesor, Tokyo, Berlin, Rio, Nairobi, Denver, Moscow, Oslo, hingga Helsinki. Akan tetapi, beberapa latar belakang mereka sebelum terlibat dalam geng perampoknya cukup berbeda dengan versi orisinalnya.

Pertama, ada Tokyo yang melibatkan Jeon Jong-seo sebagai pemerannya. Dalam versi Korea, Tokyo merupakan mantan tentara dari Korea Utara yang kemudian jadi semacam vigilante sekaligus buronan setelah unifikasi. Padahal, dalam versi Spanyol-nya, Tokyo memang merupakan seorang perampok yang menjadi buronan oleh polisi sebelum bertemu dengan Profesor.

Lalu, profesi Profesor pada versi Korea juga terungkap sebagai sebuah dosen pada sebuah universitas, sementara dalam versi orisinalnya tak terungkap sama sekali. Terungkapnya sejumlah latar belakang ini pun membuat Money Heist Korea terkesan memiliki penokohan yang lebih detail dari versi orisinalnya.

4. Terdapat beberapa karakter baru

Via Istimewa

Meski julukan dari geng perampoknya sama, Money Heist Korea tetap menghadirkan beberapa tokoh baru yang tak ada pada versi orisinal. Kehadiran sejumlah tokoh baru ini juga terbilang menghadirkan berbagai konflik baru yang membuatnya semakin seru ketimbang versi orisinal.

Salah satu karakter baru yang ada pada versi Korea-nya adalah Cha Moo-hyuk, mantan agen spesial Korea Utara yang turut menangani insiden perampokan. Kehadiran Moo-hyuk memberikan dualisme cara menangani perampokan antara Korea Utara dengan Korea Selatan yang harus bekerja sama demi bisa menyelesaikan masalah tersebut.

Selain itu, ada juga wakil presiden dari museum pencetakan uang yang cukup memiliki sentimen terhadap Cho Young-min, versi Korea dari sosok Arturo yang ada dalam versi Spanyol. Oh ya, pada versi Korea-nya juga terdapat ayah dari Rio yang berprofesi sebagai dokter dan cukup punya peran terhadap transformasi anaknya sebagai perampok.

5. Adanya masalah politik antara dua negara

Via Istimewa

Perbedaan terbesar Money Heist Korea dengan versi Spanyol terletak pada nuansa politiknya yang terasa jauh lebih kental. Yap, meski dalam serialnya Korea Utara dan Korea Selatan telah bersatu kembali, tetap ada masalah antara kedua negara tersebut. Permasalahan ini juga menciptakan konflik yang berbeda pada kisah perampokannya.

Pasalnya, masih ada sentimen antara orang Korea Utara terhadap Korea Selatan ataupun sebaliknya. Akibatnya, para karakter dalam versi adaptasinya ini jarang terlihat akur, baik dari kalangan perampok, pihak kepolisian, hingga sandera sekalipun. Hal ini terbilang menjadi daya tarik serta ciri khas dari Money Heist Korea ketimbang versi orisinalnya.

***

Nah, itulah sejumlah perbedaan antara Money Heist Korea dengan versi Spanyol. Kalau menurut kamu, lebih seru yang mana? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.