Drama Korea The Penthouse 3 yang tayang mulai 4 Juni ini sudah mulai bermunculan prediksi soal alur ceritanya. Setelah pemeran karakter Cheon Seo-jin membeberkan prediksinya, kini giliran pemeran Lee Min-hyuk, yakni Lee Tae-bin membagikan cerita mengejutkan tentang karakternya tersebut.
Aktor muda yang memerankan putra anggota dewan Lee Gyu-jin (Bong Tae-gyu) ini mengungkapkan bahwa karakternya telah mengalami beberapa perubahan drastis dari naskah aslinya. “Sebenarnya, Min-hyuk pada awalnya ditulis untuk jatuh cinta dengan [Joo] Seok-hoon,” ungkapnya saat wawancara di episode MBC every1 Video Star.
Lee Tae-bin pun melanjutkan bahwa fakta tersebut pertama kalinya diungkapkan. “Saya mengungkapkan fakta ini pertama kalinya di sini hari ini. Karena Min-hyuk menyukai Seok-hoon dan Seok-hoon menyukai [Bae] Ro-na, Min-hyuk seharusnya melangkah maju dan menjadi lebih proaktif dalam menindas Ro-na. Akan tetapi, orang yang dilihat Min-hyuk adalah Seok-hoon,” lanjutnya.
Lee Min-hyuk sebenarnya cemburu melihat kedekatan Joo Seok-hoon (Kim Young-dae) dan Bae Ro-na (Kim Hyun-soo). Namun, kisah cinta yang bertepuk sebelah tangan itu tak dimasukkan ke dalam naskah oleh tim produksi drama Korea The Penthouse. “Setelah itu, [Min-hyuk] berubah menjadi karakter yang merupakan love interest dari [Yoo] Je-ni,” jelas sang aktor.
Lee Tae-bin juga mengaku terkejut saat pertama kali mendapat naskah drama Korea The Penthouse 3. Menurutnya, kisah persaingan penghuni Hera Palace tampaknya akan lebih menegangkan, termasuk soal nasib Logan.
“Saya sendiri sangat terkejut ketika pertama kali mendapatkan naskahnya. Tidak peduli apa yang Anda bayangkan, [Musim 3] sejauh ini melampaui Musim 1 dan 2,” tutupnya.
Drakor yang mengisahkan kehidupan kaum elit dengan intrik kompleks ini bakal kembali menghibur kalian pada 4 Juni 2021. Berbeda dengan season sebelumnya, The Penthouse 3 dijadwalkan tayang satu kali dalam seminggu, yakni setiap Jumat di Viu.
Bagaimana pendapatmu? Jika memang Min-hyuk diubah jadi gay dan berambisi mendapatkan cinta Seok-hoon, setujukah kamu? Atau, kamu punya prediksi lain soal karakter Lee Min-hyuk di season 3 nanti? Bagikan di kolom komentar, ya.