*Spoiler Alert: Artikel ini mengandung bocoran serial Obi-Wan Kenobi episode 2 yang bisa saja mengganggu kamu yang belum nonton.
Pada 27 Mei lalu, Disney+ akhirnya merilis serial Obi-Wan Kenobi yang begitu diantisipasi para penggemar Star Wars. Enggak tanggung-tanggung, serial ini langsung menghadirkan dua episode yang menampilkan kembalinya sang Jedi Master setelah kejadian tragis dalam Revenge of the Sith (1999). Sebagai salah satu Jedi yang selamat dari pembantaian Order 66, Obi-Wan Kenobi pun kini hidup bersembunyi di Tatooine sambil memantau keadaan Luke, anak dari Anakin yang kini telah jatuh ke sisi gelap force.
Dalam episode pertamanya, Obi-Wan terpaksa “keluar” dari persembunyiannya demi menyelamatkan Leia kecil yang diculik. Episode ini pun menampilkan petualangan Obi-Wan di planet Daiyu untuk membawa Leia pulang kepada keluarga Organa di Alderaan. Sebagai “buronan”, tentunya perjalanan Obi-Wan enggak mudah.
Nah, seperti episode sebelumnya, episode kedua ini juga menghadirkan sejumlah easter egg dan referensi menarik, baik dari keseluruhan semesta Star Wars, saga Skywalker sebelumnya, maupun dari komik. Apa saja daftarnya? Langsung simak di bawah ini!
1. Obi-Wan yang menemukan veteran Clone Trooper di Daiyu
Sesampainya di planet Daiyu tempat Leia disekap, Obi-Wan menemukan veteran tentara clone yang menjadi pengemis. Clone yang kembali diperankan oleh Temuera Morrison tersebut tampak menggunakan seragam batalion 501. Batalion tersebut merupakan pasukan yang dipimpin oleh Anakin dan padawan-nya, yaitu Ahsoka Tano dalam serial animasi The Clone Wars. Melihat kehidupan menderita veteran tentara clone yang pernah berjuang bersama dia dan sahabatnya, Obi-Wan pun tergerak hatinya dan memberikan sumbangan bagi veteran tersebut.
2. Penjual narkoba di Daiyu yang diperankan oleh putri Ewan McGregor sendiri
Dalam perjalanannya, Obi-Wan bertemu dengan seorang anak perempuan bergaya punk yang menawarkannya berbagai jenis narkoba dari rempah yang berbeda. Mulai dari Kessel pure seperti dalam Solo: A Star Wars Story (2018) hingga Felucia yang pernah terlihat dalam Star Wars: The Clone Wars. Obi-Wan pun memintanya informasi agar bisa menemukan “putrinya” yang hilang. Nah, anak perempuan penjual narkoba tersebut pun berkata bahwa seseorang yang hilang di Daiyu biasanya enggak bakal ditemukan lagi. Dia bahkan berkata, “I was someone’s daughter once, too.” Menariknya, aktris pemeran penjual narkoba tersebut adalah Esther-Rose McGregor, putri sulung Ewan sendiri.
3. Gaya khas Obi-Wan Kenobi versi Sir Alec Guinness yang McGregor terapkan
Berlatar sembilan tahun sebelum A New Hope, serial Obi-Wan Kenobi ini menampilkan transformasi sang Jedi Master dari versi Ewan ke versi Sir Alec Guinness dalam trilogi orisinal Star Wars. Ewan pun menampilkan “transisi” tersebut dengan mulai melakukan gaya khas Obi-Wan versi Guinness, yaitu memegang janggutnya ketika sedang berpikir.
4. Referensi Han Solo dalam adegan Jedi palsu, Haja
Pada akhirnya, Obi-Wan pun bertemu dengan sosok Haja (Kumail Nanjiani) yang mengaku sebagai seorang Jedi. Obi-Wan mengamatinya membantu “menyelundupkan” seorang ibu dan anak ke planet Corellia, tempat Han Solo berasal. Namun, Obi-Wan berhasil membongkar rahasia Haja yang sebenarnya bukan Jedi asli. Dia hanya menggunakan trik magnet yang terlihat mirip seperti force. Hal ini mengingatkan dengan betapa skeptisnya Han Solo terhadap Jedi dan menyebut force hanyalah sebuah trik dalam film-film pertama Star Wars.
5. Droid bounty hunter dari The Empire Strikes Back yang ikut mengejar Obi-Wan
Reva mengadakan bounty bagi yang bisa menangkap Obi-Wan Kenobi, salah satunya adalah droid 4-LOM. Awalnya, 4-LOM merupakan droid protokol, tetapi terdapat kesalahan dalam programnya sehingga dia enggak bisa menjadi droid protokol yang benar. Merasa bosan dengan kehidupannya, 4-LOM pun akhirnya menjadi pencuri dan bounty hunter. Kita pun dapat melihat aksinya memburu Obi-Wan dalam serial ini. Meski Obi-Wan sempat menembaknya hingga rusak, tentunya droid ini bakal diperbaiki karena dia kembali tampil sebagai salah satu bounty hunter yang Darth Vader sewa dalam The Empire Strikes Back (1980).
6. Obi-Wan Kenobi yang kini selalu menggunakan nama samarannya, Ben
Dipercaya oleh Grand Inquisitor sebagai Jedi terakhir yang hidup, tentunya enggak aman buat Obi-Wan untuk tetap menggunakan nama aslinya. Dalam masa “Dark Time” ini, dia pun menggunakan nama samaran “Ben”, seperti Obi-Wan versi Sir Alec Guinness lakukan dalam trilogi orisinal Star Wars. Dia juga memperkenalkan dirinya sebagai Ben kepada Leia saat berhasil menemukan keberadaannya. Nah, nama Ben tersebut awalnya merupakan nama yang diberikan Duchess Satine dari Mandalore ketika dirinya masih menjadi Padawan.
7. Leia yang menamakan anaknya Ben yang kemungkinan diambil dari Ben Kenobi
Setelah menonton Obi-Wan Kenobi, akhirnya para penggemar Star Wars menyadari bahwa kemungkinan besar Leia menamakan anaknya Ben Solo sebagai bentuk penghargaan pada Ben Kenobi yang selalu menyelamatkannya. Sejak Leia kecil, sosok Ben ini menjadi “harapan” sekaligus “penyelamatnya”. Bahkan, ketika Leia versi Carrie Fisher dipenjara di Death Star dalam A New Hope, dia langsung bersemangat saat Luke datang dan menyebutkan bahwa dirinya bersama Ben Kenobi.
8. Reva yang mengetahui identitas asli Darth Vader
Emperor Palpatine sebagai Sith Lord merahasiakan identitas asli Darth Vader yang merupakan mantan Jedi, Anakin Skywalker. Walaupun begitu, Reva tampaknya mengetahui rahasia tersebut. Soalnya, ketika sedang memburu Obi-Wan, dia menyebutkan fakta bahwa Anakin Skywalker masih hidup untuk memancing reaksi dari sang Jedi Master yang dia buru.
9. Darth Vader dalam bacta tank yang bisa merasakan apa yang Obi-Wan Kenobi lakukan di Daiyu
Mengira mantan murid sekaligus sahabat baiknya telah tewas dalam pertarungan sengit di Mustafar, Obi-Wan pun terkejut. Episode kedua ini ditutup dengan adegan Obi-Wan yang tampak terguncang sambil menyebut, “Anakin.” Adegan tersebut langsung di-cut ke adegan Anakin yang sedang berada dalam bacta tank. Penuh bekas luka bakar, Anakin tampak bisa merasakan apa yang Obi-Wan lakukan di Daiyu. Keduanya memang memiliki ikatan yang kuat, seperti dalam A New Hope, di mana Darth Vader bisa merasakan kehadiran Obi-Wan di Death Star.
xxx
Nah, itulah deretan easter egg dan referensi menarik dari episode kedua Obi-Wan Kenobi. Di antara daftar tersebut, manakah yang paling menarik buat kalian? Apakah kalian menemukan easter egg lain yang enggak kalah seru? Bagikan di bawah, ya! Jangan lupa juga ikuti KINCIR untuk informasi menarik seputar film atau serial lainnya.