Kim Young-dae Adu Akting dengan Lee Sung-kyung di Drakor Baru

Para pengikut drama Korea Penthouse sudah pasti enggak asing dengan karakter Joo Seok-hoon. Karakter tersebut diperankan oleh Kim Young-dae. Setelah Penthouse mengakhiri season terakhirnya, tampaknya enggak ada waktu jeda baginya untuk bersantai, karena Young-dae telah ditawari membintangi sebuah proyek drama.

Perwakilan industri melaporkan bahwa Kim Young-dae akan memainkan peran utama dalam drama mendatang berjudul Shooting Star. Menanggapi kabar tersebut, sumber dari agensi sang aktor, Outer Korea, pun angkat bicara.

“Kim Young-dae menerima tawaran casting untuk Shooting Star dan sedang meninjau tawaran tersebut.” ungkap salah satu perwakilan agensinya tersebut (15/7).

Kim Young-dae Adu Akting dengan Lee Sung-kyung di Drakor Baru
Kim Young-dae Adu Akting dengan Lee Sung-kyung di Drakor Baru Via Istimewa.

Selain Kim Young-dae, kabarnya tawaran ini juga dilayangkan kepada Lee Sung-kyung. Pada April lalu, aktris berusia 30 tahun ini telah mengonfirmasi menerima tawaran tersebut. Drama Shooting Star ini akan menjadi debut comeback-nya setelah menjadi karakter utama dalam Dr. Romantic 2 yang tayang pada 2020.

Shooting Star akan menceritakan orang-orang yang bekerja di belakang layar industri hiburan, seperti tim PR, manajer, dan reporter. Lee Sung-kyung akan memerankan karakter utama wanita bernama Oh Han-byul. Sedangkan, Young-dae ditawari peran sebagai Gong Tae-sung, bintang top yang berada di bawah naungan Star Force Entertainment.

Kim Young-dae Adu Akting dengan Lee Sung-kyung di Drakor Baru
Kim Young-dae Adu Akting dengan Lee Sung-kyung di Drakor Baru Via Istimewa.

Gong Tae-sung adalah seorang aktor yang memfilmkan sebuah adegan yang menjadi sebuah legenda dalam sejarah drama Korea. Dengan penampilan karakter beraura sakral, dia tampil sebagai karakter yang bisa mengabulkan permintaan orang-orang.

Tae-sung adalah selebritas papan atas yang enggak pernah menjadi bahan gosip selama lebih dari satu dekade. Namun, dia menyembunyikan kepribadian yang enggak terduga di balik penampilan sopannya.

Kim Young-dae baru-baru ini mengundurkan diri dari proyek School 2021 dikarenakan kesepakatan dengan pihak produksi mendadak berubah. Meski enggak jadi tampil dalam School 2021, siapa tahu aja Kim Young-dae bakal main dalam drama terbaru Shooting Star ini.

Bagaimana menurutmu dengan drama terbaru Young-dae? Tungguin informasi selanjutnya hanya di KINCIR.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.