7 Fakta Kim Ji-won, Artis Korea dengan Peran yang Khas di Setiap Drama

Ratu aegyo Kim Ji-won rasanya enggak pernah gagal membuat hati penonton drakor berdebar dengan peran-perannya. Mulai dari pewaris kaya yang manja, dokter militer, atau yang paling terbaru perannya sebagai perempuan introvert dalam drama My Liberation Notes yang saat ini masih on-going.

Jelang episode terakhirnya yang tayang minggu depan, drama Korea My Liberation Notes  berhasil memecahkan rekor rating terbaru, lho! Bahkan, episode 14 yang baru tayang kemarin saja (22/5) juga berhasil bikin penggemar makin kesengsem sama romansanya Yeom Mi-Jung,  dengan Mr. Gu (Son Suk-ku).

Dalam drama ini, Kim Ji-won bisa dibilang sukses memerankan karakter gadis introvert Mi-jung dengan luwesnya. Pokoknya, kamu akan dibuat jatuh cinta dengan karakter Kim Ji-won setelah menyaksikan penampilannya dalam My Liberation Notes. Ngomongin soal Kim Ji-won, kali ini KINCIR bakal menjabarkan sejumlah fakta terkait sang aktris.

Penasaran apa saja sejumlah fakta tersebut? Langsung saja kamu simak pembahasan KINCIR berikut ini!

Fakta Kim Ji-won artis Korea Selatan

1. Mengawali karier di dunia hiburan sebagai penyanyi

Selain terlatih dalam seni peran, Kim Ji-won awalnya juga belajar dalam bidang tarik suara. Meski saat ini kariernya meningkat berkat kemampuan akting, namun aktris berusia 29 tahun ini terlebih dulu mengawali kariernya sebagai penyanyi latar untuk penyanyi Younha dan muncul dalam salah satu musik videonya yang bertajuk “Gossip Boy” pada 2008.

Artis berzodiak Libra ini bahkan pernah menjalani masa training idol selama 5 tahun dan direncanakan debut dengan nama panggung JessicaK. Kim Ji-won sempat tampil dalam video komersial yang membuatnya dikenal sebagai “OranC Girl” dan “Lollipop Girl.” Hingga akhirnya Kim Ji-won lebih memilih menekuni kariernya sebagai aktris.

2. Kariernya dalam serial drama dan popularitas yang memuncak

Kim Ji-won dalam drama The Heirs
Kim Ji-won dalam drama The Heirs

Kim Ji-won debut akting pertama kali lewat drama Mrs. Saigon (2008). Lalu, di tahun 2011 dia sukses meraih atensi lewat perannya dalam drama High Kick: Revenge of the Short Legged. Berkat drama itu, Kim Ji-won langsung mendapatkan tawaran untuk bermain dalam drama musikal What’s Up. Tak lama berselang, ia membuat debut layar lebar lewat film Romantic Heaven. Kedua proyek tersebut pun sama-sama tayang di tahun 2011.

Lalu pada 2013, namanya mulai meraih popularitas tinggi setelah dia turut membintangi drama populer The Heirs. Bahkan, berkat peran memukaunya sebagai Rachel Yoo, Ji-won berhasil memenangkan penghargaan pertamanya sebagai “New Star Award” dalam ajang SBS Drama Awards 2013.

Setelah tiga tahun semenjak penayangan The Heirs, aktris lulusan Dongguk University ini kembali memukau penonton lewat perannya dalam serial hit Descendants of the Sun (2016). Dalam drama DOTS tersebut, Ji-won berperan sebagai dokter tentara bernama Yoon Myung-joo yang beradu akting dengan Song Hye-kyo.

3. Mengukuhkan dirinya sebagai pemeran utama wanita dalam Fight for My Way (2017)

Kim Ji-won dalam drama Fight For My Way
Kim Ji-won dalam drama Fight For My Way

Cewek kelahiran 1992 ini mendapatkan peran utama pertamanya dalam drama Fight For My Way yang tayang pada 2017 silam. Drama korea yang dibintanginya bersama Park Seo-joon ini berkisah tentang dua sahabat yang akhirnya saling jatuh cinta.

Baik Park Seo-joon maupun Kim Ji-won, keduanya sukes berkolaborasi membuat karya yang apik. Membawa drama garapan Lee Na-jung ini memenangkan nominasi “Excellence Award for Hallyu Dramas” dalam Seoul International Drama Awards 2018 .

4. Banyak penghargaan bergengsi yang telah didapatkannya

Seperti yang udah disebutkan di poin kedua, bahwa Kim Ji-won pertama kali memenangkan penghargaan sebagai “New Star Award” dalam ajang SBS Drama Awards 2013 berkat perannya dalam The Heirs (2013). Setelah itu, dua drama populer yang membesarkan namanya, Descendant of The Sun dan Fight for My Way, juga turut membantu sang aktris berhasil memenangkan sederet penghargaan.

Untuk Descendant of The Sun, Ji-won sukses meraih 5 penghargaan, di antaranya adalah “Best Supporting Actress” (APAN Star Awards 2016), “Best Celebrity Award” (Asia Artist Awards 2016), serta tiga nominasi langsung dalam KBS Drama Awards 2016: “Excellence Award”, “Best New Actress”, dan “Best Couple” bersama Jin Goo.

Prestasi lainnya dicetak untuk perannya dalam Fight for My Way. Ia berhasil memenangkan tiga penghargaan dalam KBS Drama Awards tahun 2017, salah satunya adalah “Best Couple Award” bersama Park Seo-joon. 

5. Kim Ji-won yang dijuluki “little Kim Tae-hee”

Selama masa remajanya, Ji-won kerap menerima julukan “little Kim Tae-hee” karena perawakannya yang mirip mirip dengan aktris sekaligus istri dari Rain.

Menurut komentar dari publik, dia memiliki mata besar dan wajah mungil yang membuat wajahnya mirip dengan Tae-hee. Keduanya pun memiliki fitur wajah yang baby face. Kalau menurut kalian sendiri bagaimana? Mereka mirip enggak, guys?

6. Pernah bercita-cita sebagai guru TK

Dalam salah satu wawancara, Kim Ji-won pernah mengaku bahwa dulu dia enggak pernah terpikir untuk bisa masuk ke dunia hiburan Korea Selatan, apalagi menjadi aktris. Kim Ji-won mengaku saat masih kecil ia bercita-cita menjadi guru TK. Motivasi utamanya adalah karena ia begitu menyukai anak kecil.

Sang aktris mengungkapkan jika dirinya sering menghabiskan waktu dengan anak-anak. Sampai akhirnya tercetus cita-cita jadi guru TK. Menurutnya, menghabiskan waktu dengan anak-anak memberikan banyak energi positif. 

7. Kim Ji-won berada di bawah naungan agensi SALT Entertainment

Februari 2020 lalu, SALT Entertainment mengungkapkan bahwa pemeran Tan-ya dalam Arthdal Chronicles ini telah bergabung dengan perusahaan mereka sebagai salah satu artis baru mereka. Sebelum bergabung dengan SALT Entertainment, Ji-won telah mencicipi berada di bawah naungan berbagai agensi. Kini, ia pun mantap berada di bawah naungan yang sama dengan Kim Seon-ho, Park Shin-hye, Park Hee-soon, dan Kim Ju-hun yang juga berada dalam keluarga SALT Entertainment.

Namun, beberapa waktu lalu sempat tersiar rumor bahwa sang aktris akan meninggalkan SALT Entertainment setelah kontraknya berakhir, yang harusnya jatuh pada bulan Februari lalu. Pihak SALT Entertainment pun pernah angkat bicara dan mengatakan bahwa belum saatnya untuk membahas pembaharuan kontrak.

                                                                            ***

Nah, itulah sejumlah fakta tentang Kim Ji-won. Dari sejumlah fakta tersebut, manakah yang paling menarik perhatian kamu? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.