Buat kalian yang lagi muram karena serial Game of Thrones sudah berakhir, KINCIR punya kabar gembira yang bisa bikin kembali bersemangat. Setelah terakhir kali beraksi di The Battleship Island, Song Joong-ki akan segera hadir di drama terbaru berjudul Arthdal Chronicles yang diklaim akan menjadi Game of Thrones versi Korea.
Segera hadir di platform Netflix dan TvN, serial besutan Kim Won Suk (My Mister) ini akan mengambil tema drama fantasi yang penuh dengan konflik. Sebelum menyimak aksi Joong-ki oppa yang pastinya memikat, KINCIR mau mengajak kalian untuk menyimak fakta menarik seputar Arthdal Chronicles. Enggak pakai lama, yuk, simak ulasannya di bawah!
1. Song Joong-ki Perankan Sosok Anak Terkutuk
Dikisahkan, Eun Seom (Song Joong-ki) adalah anak “sial” yang lahir di Desa Batu Biru dan dipenuhi pertanda buruk. Dianggap sosok yang penuh kutukan, hidup Eun Seom yang penuh perjuangan akhirnya mengubah nasib sang protagonis menjadi pahlawan penakluk Asdal. Memimpin peperangan, nama Eun Seom terdengar di seantero kekaisaran.
Walau masih kental dengan wajah 'lugu', tampilan Joong-ki di serial keluaran Studio Dragon ini tampak lebih ‘gereget’ dibandingkan dengan serial atau film lain yang dibintangi oleh aktor berusia 33 tahun ini.
2. Reuni dengan Kim Ji-won
Di Arthdal Chronicles, Joong-ki akan beradu akting dengan Kim Ji-won, rekannya di Descendants of the Sun (2016) yang memerankan Letnan Yoon Myung Joo. Memerankan karakter wanita utama bernama Tanya, sosok wanita kuat satu ini adalah dikisahkan sebagai pemimpin suku yang rela melakukan apa saja untuk melindungi rakyatnya.
Sama-sama menjadi alumni Descendants of the Sun, kiprah apik Joong-ki dan Ji-won di Arthdal Chronicles menjadi salah satu daya tarik yang membuat serial ini patut untuk ditunggu.
3. Berbujet Fantastis, Arthdal Chronicles Diklaim Bernuansa Game of Thrones
Arthlad Chronicles diproduksi oleh Studio Dragon, rumah produksi tenar di Korea Selatan yang sempat menggarap serial Mr. Sunshine, Chicago Typewriter, dan What’s Wrong with Secretary Kim. Mengusung bujet luar biasa, yaitu lebih dari 40 miliar won Korea Selatan atau sekitar 500 miliar rupiah, serial fantasi satu ini akan kental dengan konflik perebutan kekuasaan di semesta Arthdal.
Dengan embel-embel Game of Thrones, tampaknya serial besutan Kim Won Suk ini berhasil menarik perhatian para penikmat layar kaca.
4. Diwarnai Aksi Protes dari Kru Produksi
Dilansir dari Koreatimes, segenap kru yang tergabung di Arthdal Chronicles melayangkan komplain kepada Kementerian Tenaga Kerja Korea Selatan. Bukan tanpa sebab, Studio Dragon ‘memaksa’ para kru untuk bekerja lebih dari 150 jam dalam tujuh hari (27 Februari-5 Maret) di Brunei Darussalam.
Hal tersebut otomatis menjadi pelanggaran terhadap peraturan yang mengatur tata kerja. Segenap kru yang tergabung di Arthdal Chronicles meminta pihak kementerian untuk menginvestigasi ketidakwajaran tersebut.
***
Kalian sudah menyimak fakta menarik seputar Arthdal Chronicles, serial terbaru Joong-ki yang sudah dinanti oleh jutaan penggemar. Bagaimana menurut kalian? Apakah serial fantasi ini bisa menandingi narasi apik yang disajikan oleh Game of Thrones? Kasih tahu pendapat kalian di kolom komentar bawah, ya.