Saking uniknya jalan cerita yang ada dalam drama Korea, enggak sedikit negara yang me-remake alias membuat ulang serial yang kisahnya diambil berdasarkan drama Korea. Buat para penggemar drakor, tentu hal ini udah cukup biasa bagi kalian. Soalnya, emang patut diakui kalau ide cerita para sineas drama Korea tuh andalan banget.
Meskipun terkadang ending-nya suka ketebak, hanya aja twist plot yang disajikan kerap kali mengelabui penonton dan juga unpredictable. Ngomongin soal serial drama remake, lo tahu enggak sih kalau drama Korea nyatanya juga cukup sering me-remake serial populer asal Jepang?
Nah, kali ini penulis bakal jabarin lima drama Korea yang dibikin ulang berdasarkan drama Jepang. Apa aja? Yuk simak!
1. The Queen of Office (2013)
Serial yang digarap oleh Jeon Chang-geun dan Noh Sang-hoon ini dibuat berdasarkan drama Jepang yang tayang pada 2007 lalu yaitu The Pride of the Temp. Alur cerita kedua serial ini sebagian besarnya sama, hanya yang membedakan serial Haken No Hinkaku alias The Bride of the Temp hanya memiliki 10 episode. Sementara Queen of Office terdiri dari 16 episode.
The Queen of Office mengisahkan tentang seorang pekerja cewek yang luar biasa bernama Miss Kim (Kim Hye-soo). Walaupun berstatus karyawan kontrak, Miss Kim melakukan semua pekerjaannya dengan sangat baik. Bahkan, saking sempurnanya pekerjaan Miss Kim, atasannya pun menjadi takut dengannya. Lalu, ada Jang Kyu-jik (Oh Ji-ho) yang merupakan karyawan tetap di perusahaan Y-Jang yang bertugas untuk memajukan perusahaan. Dengan karakter keduanya yang berbeda, Miss Kim dan Jang Kyu-jik selalu mewarnai hari-hari mereka dengan pertengkaran.
2. Naeil's Cantabile (2014)
Serial drama ini merupakan remake dari serial Jepang berjudul Nodame Cantabile (2006). Kisahnya diangkat berdasarkan manga berjudul sama karya Tomoko Ninomiya. Menariknya, cerita dalam manganya ini didasari oleh kehidupan nyata Megumi Noda, seorang mahasiswa jurusan musik yang kini telah menjadi pengajar piano di Fukuoka.
Naeil's Cantabile sendiri bercerita tentang Yoo Jin, seorang mahasiswa jurusan piano. Dia memiliki kelemahan yakni enggak bisa naik pesawat atau perahu karena trauma masa kecilnya. Karena fobianya tersebut, Yoo Jin enggak bisa melakukan perjalanan ke Eropa untuk belajar. Suatu hari, Yoo Jin mabuk dan tertidur di depan tangga Nae Il.
3. Rich Man (2018)
Drama yang dibintangi oleh Suho EXO ini merupakan remake dari drama Jepang berjudul Rich Man, Poor Woman (2012). Dalam versi Jepangnya sendiri, serialnya dibintangi oleh Shun Oguri dan Satomi Ishihara sebagai karakter utama. Kedua posisi karakter utama ini dalam versi drama Koreanya dimainkan oleh Suho dan Han Yeon-soo.
Rich Man akan berfokus pada seorang programmer jenius sekaligus CEO perusahaan IT, Next One, bernama Lee Yoo-chan (Suho). Meski tampak sempurna, Yoo-chan memiliki kekurangan yaitu enggak bisa mengingat wajah orang-orang yang pernah ditemuinya. Lalu, ada Kim Bo-ra (Ha Yeon-soo), cewek pintar yang punya ingatan tajam dan bermimpi bisa bekerja di perusahaan Next One. Kim Bo-ra dan Lee Yoo-chan pun akhirnya bertemu dan kehidupan keduanya mulai berubah.
4. Mother (2018)
Drama korea Mother yang tayang pada Januari lalu merupakan remake dari drama Jepang berjudul sama. Serial Mother versi Jepangnya sendiri udah tayang pada 2010 silam. Sementara versi Jepangnya dibintangi oleh Yasuko Matsuyuki, Koji Yamamoto, dan Mana Ashida sebagai karakter utama. Mother versi Korea dibintangi oleh Lee Bo-young, Heo Yool, dan Lee Hye-young.
Mother berpusat pada hubungan antara guru SD berkepala dingin Soo Jin (Lee Bo-young) dengan muridnya berusia 7 tahun bernama Hye Na (Heo Yool). Soo Jin enggak pernah ingin memiliki anak lantaran hubungan kompleksnya dengan ibunya sendiri. Namun, perhatian Soo Jin teralihkan ke Hye Na yang mencoba untuk menyembunyikan bahwa dia menjadi korban kekerasan fisik dan mental yang dilakukan oleh ibu kandungnya sendiri.
5. Hundred Million Stars From the Sky (2018)
Drama Korea yang awalnya sempat berjudul The Smile Has Left Your Eyes ini merupakan remake dari serial Jepang yang tayang pada 2002 silam, Hundred Million Stars From the Sky. Meski begitu, serial Koreanya enggak kalah menariknya dibanding serial orisinalnya.
Hundred Million Stars From the Sky menyajikan kisah cinta berbahaya antara Kim Moo-young (Seo In-guk) dan Yoo Jin-kang (Jung So-min). Moo-young menganggap hidupnya sangat mengerikan karena dituduh sebagai pelaku pembunuhan. Bahkan, dirinya dijuluki sebagai seorang "monster". Sementara Jin-kang memposisikan diri sebagai satu-satunya orang yang mampu memahami penderitaan batin Moo-young. Sayangnya, hubungan keduanya terhambat karena Jin-kang merupakan adik dari Yoo Jin-gook (Park Sung-woong), seorang detektif yang membenci Moo-young.
***
Itulah lima drama Korea yang dibikin ulang berdasarkan drama Jepang. Meskipun alur cerita yang disajikan sebagian besar sama, masing-masing serial drama ini tentu memiliki sisi menariknya masing-masing. Nah, kalau lo sendiri dari sederet drama yang udah disebut di atas, serial drama mana yang udah pernah lo tonton, guys?