5 Drama Korea Tema Pemburu Roh selain The Uncanny Counter

– Drama Korea tema pemburu roh di bawah ini sebagian besar bergenre fantasi.
– Drama Korea The Uncanny Counter yang mengangkat tema pemburu roh raih rating tinggi.

Siapa yang sudah selesai nonton drama Korea The Uncanny Counter? Drama yang dibintangi Jo Byung-gyu, Sejeong, Yoo Jun-sang, dan Yeom Hye-ran merupakan adaptasi webtoon berjudul Amazing Rumor karya Jang Yi. Dalam masa penayangannya, drama satu ini selalu berhasil mengalami peningkatan rating pada setiap episodenya. Bahkan, berkat episode terakhirnya The Uncanny Counter berhasil memecahkan rekor rating tertinggi sepanjang sejarah OCN.

Drama ini bercerita tentang empat pemburu iblis atau Counter yang bertugas mengusir roh jahat yang melarikan diri dari alam baka. Roh-roh ini merasuki tubuh manusia dan mendorong manusia untuk melakukan berbagai tindak kejahatan seperti pembunuhan. Roh tersebut kemudian menyerap arwah dari para korban yang dibunuh oleh inang mereka.

Via Istimewa

Tak hanya roh jahat, para Counter ini juga akan mengantar roh-roh baik kepada malaikat maut agar mereka bisa naik ke surga. Dalam menjalankan aksinya, para Counter ini pun menyamar sebagai karyawan di sebuah restoran bakmi. Restoran ini pun sekaligus jadi tempat persembunyian mereka.

Buat kalian yang menyukai tema serupa, setelah The Uncanny Counter tamat, berikut ini sederet drama Korea yang juga menyisipkan kisah pemburu roh-roh.

1. Mystic Pop-up Bar (2020)

Via Istimewa

Mystic Pop Up-up Bar diadaptasi dari webtoon populer karya Bae Hye-soo yang berjudul Ssanggabpocha (2016). Drama ini menceritakan cafe bar yang hanya buka pada malam hari. Kafe istimewa ini dijalankan oleh Wol Joo (Hwang Jung-eum) yang telah berusia 500 tahun. Bar milik Wol Joo ini selain didatangi oleh orang biasa, juga dikunjungi oleh orang yang telah mati alias arwah.

Dalam mengurus kafe barnya ini, Wol Joo ditemani oleh Manajer Gwi (Choi Won-young). Namun, keduanya akhirnya dipertemukan dengan manusia biasa yang memiliki kemampuan khusus, yakni Han Kang-bae (Yook Sung-jae).

Selain membantu orang biasa dan orang mati dalam menangani masalah, mereka bertiga pun dihadapkan pada seorang roh jahat Kim Won-hyung (Na In-woo) yang kerap merasuki tubuh orang-orang, bahkan termasuk malaikat maut Chief Yeom (Lee Joon-hyuk) juga dirasukinya. Wol Joo, Manager Gwi, dan Han Kang-bae pun bekerja sama untuk menangkap sang roh jahat Won-hyung.

2. Hotel Del Luna (2019)

Via Istimewa

Drama Hotel Del Luna mengisahkan Jang Man-wol (IU), pemilik hotel yang telah hidup selama ribuan tahun akibat pernah melakukan kesalahan besar pada masa lalu. Sedangkan, Goo Chan-sung (Yeo Jin-goo) merupakan seorang manusia biasa yang berprofesi sebagai manajer di sebuah hotel elite. Suatu ketika, Chan-sung terpaksa menjadi manajer hotel Del Luna, hotel milik Jang Man-wol yang khusus untuk para hantu.

Dalam drama ini, dikisahkan Chan-sung harus bertugas menemukan roh berkeliaran dan meminta roh tersebut untuk datang ke hotel Del Luna, sebagai transit sebelum dijemput ke alam baka oleh malaikat maut. Soalnya, jika para roh dibiarkan berkeliaran dan enggak bisa menemukan jalan pulang ke alam baka, roh tersebut akhirnya akan menjadi jahat. Sehingga, jika roh tersebut ditemukan oleh malaikat pencabut nyawa atau Grim Reaper, roh tersebut akan langsung hilang dan enggak bisa bereinkarnasi.

3. The Guest (2018)

Via Istimewa

Drama bergenre horror, supernatural, dan detektif ini juga enggak kalah menarik dengan The Uncanny Counter karena memiliki elemen serupa yang berhubungan dengan memburu roh-roh jahat. The Guest berfokus pada kisah tiga orang dengan profesi yang berbeda berusaha melawan kejahatan dan menangkap roh-roh jahat yang bergentayangan.

Mereka yakni Choi Yoon (Kim Jae-wook) yang berprofesi sebagai pendeta, Yoon Hwa-pyung (Kim Dong-wook) sebagai ahli membaca pikiran orang lain, dan Kang Kil-young (Jung Eun-chae) yang merupakan seorang detektif. Ketiga orang ini berusaha untuk mengusir setan dan roh jahat yang kebanyakan warga desa menyebutnya dengan Park Il-doo. Hampir serupa seperti The Uncanny Counter, roh jahat yang ada dalam drama ini pun kerap mendatangi jiwa-jiwa malang dan merasukinya.

4. Priest (2018)

Via Istimewa

Priest merupakan drama Korea yang menceritakan dokter muda bernama Ham Eun-ho (Jung Yoo-mi) yang enggak percaya dengan adanya Tuhan. Namun setelah dia bertugas di ruang gawat darurat rumah sakit, dia kerap melihat fenomena-fenomena gaib. Kehidupan dokter muda ini lantas berubah usai bertemu dengan pendeta Moon Ki-sun (Park Yong-woo) yang ternyata merupakan pendiri komunitas ilegal pengusir setan bernama “643 Regia.”

Sementara itu, ada seorang dokter yang juga pendeta bernama Oh Soo-min (Yeon Woo-jin) yang merupakan seorang pemburu roh dan juga pengusir hantu. Dia berusaha melindungi orang-orang di sebuah rumah sakit di Seoul dari ancaman para roh jahat.

Soo-min sendiri termasuk anggota 643 Regia dan diajar oleh pendeta Moon Ki-sun tentang cara melakukan eksorsisme. Mereka bertiga pun akhirnya bekerja sama dalam mengusir roh-roh jahat yang kerap merasuki tubuh para pasien di rumah sakit.

5. Bring It On, Ghost (2016)

Via Istimewa

Bring It On, Ghost mengisahkan seorang anak laki-laki yang bisa melihat hantu bernama Park Bong-pal (Taecyeon) dan bekerja sebagai pengusir hantu. Suatu hari dia bertemu dengan seorang gadis SMA yang telah menjadi bergentayangan menjadi hantu selama beberapa tahun yaitu Hyun Ji (Kim So-hyun).

Bersama dengan Bong-pal, Hyun Ji berusaha untuk mengungkap misteri tentang kematiannya, bagaimana dia meninggal, dan siapa yang membunuhnya. Mereka pun berusaha untuk menangkap roh jahat yang masuk ke dalam tubuh seorang dokter hewan, yaitu profesor Joo Hye-sung (Kwon Yul). Roh jahat tersebut telah lama merasuki Hye-sung, bahkan sebelum merasukinya, roh tersebut sempat mencoba merasuki Bong-pal muda.

***

Itu dia sederet drama Korea dengan kisah yang hampir serupa seperti yang ditampilkan dalam The Uncanny Counter, sama-sama memburu roh-roh jahat yang mengganggu kehidupan manusia. Nah, dari sederet drama di atas, drakor mana yang sudah kalian tonton dan paling kalian suka? Jangan ragu untuk share komentar kalian di kolom bawah sini ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.