5 Alasan Mystic Pop-up Bar Jadi Drama Korea Spesial

Drama korea comeback sekaligus perpisahan dari beberapa aktornya.
– Poin di bawah ini jadi alasan drakor Mystic Pop-up Bar wajib ditonton.

Setelah berakhirnya drakor perselingkuhan A World of Married Couple, kanal JTBC pun telah mempersiapkan tontonan terbaru yang enggak kalah seru dan menarik berjudul Mystic Pop-up Bar. Kisah yang diangkat dalam drama yang dibintangi aktris Hwang Jung-eum ini cukup berbeda dari drama milik Kim Hee-ae. Alih-alih bikin kesal, drama Mystic Pop-up Bar justru bisa bikin kalian senyum-senyum tipis hingga tertawa dengan adegan-adegan jenaka.

Buat kalian yang masih ragu untuk mengintip drama Korea ini di Netflix, mending simak dulu lima hal spesial drama Korea Mystic Pop-up Bar berikut ini.

1. Adaptasi webtoon populer dengan perspektif baru

Via istimewa

Mystic Pop Up-up Bar diadaptasi dari webtoon populer karya Bae Hye-soo yang berjudul Ssanggabpocha (2016). Webtoon yang telah berhasil menarik banyak pembaca ini menceritakan kafe bar yang hanya buka pada malam hari dan berada di atas gedung. Kafe istimewa ini dijalankan oleh Wol Joo yang telah berusia 500 tahun. Bar milik Wol Joo ini selain didatangi oleh orang biasa, juga dikunjungi oleh orang yang telah mati.

Pengunjung yang datang mengisi waktunya dengan bercerita soal dirinya serta upaya dalam penyembuhan luka. Wol Joo membuka kafe bar ini untuk bertobat atas dosa-dosanya dari kehidupan masa lalunya. Dia pun harus menyelesaikan masalah 100.000 orang, tetapi kesuksesannya terhenti seketika saat tersisa 10 orang.

Meski beberapa orang telah mengetahui plot ceritanya dari webtoon, Jeon Chang-geun selaku sutradara mengatakan bahwa serial ini bakal menawarkan berbagai hal spesial yang berbeda dari versi webtoon-nya. Jika webtoon-nya lebih berfokus pada kisah pelanggan bar, drama Korea ini akan mengangkat kisah para karakter utama dalam usahanya untuk menyembuhkan sakit hati para pelanggan. Dipenuhi dengan banyak unsur komedi, Mystic Pop-up Bar dijamin akan jadi tontonan yang menyenangkan.

2. Tiap episodenya angkat isu sosial

Via istimewa

Mystic Pop-up Bar digarap oleh sutradara Jeon Chang-geun dan penulis Bae Hye-soo, serta Ha Yoon-a. Drama ini dibintangi oleh Hwang Jung-eum sebagai Wol Ju si pemilik bar, Yook Sung-jae sebagai Han Kang-bae si karyawan toko yang bisa bikin orang curhat hanya dengan menyentuh tubuhnya, serta Choi Won-young sebagai Manajer Gwi, asisten Wol Ju.

Nah, dari kegiatan tiga orang penjaga kafe pop-up tersebut, kita diberi gambaran soal pahitnya kehidupan pada tiap episodenya dengan kisah yang berbeda-beda. Contohnya, soal nepotisme dalam rekrutmen perusahaan, kesalahan masa lalu yang berdampak pada kesehatan, pelecehan dalam dunia kerja, rela menderita demi cinta, dan sebagainya.

3. Comeback si ratu romcom, Hwang Jung-eum

Via istimewa

Siapa, sih, yang yang enggak gemas dengan tingkah aktris satu ini? Setiap membintangi serial drama, Hwang Jung-eum selalu berhasil membuat penonton terpesona dengan kelucuannya. Karena kerap membintangi drama Korea bergenre komedi romantis, aktris berusia 35 tahun ini pun dijuluki sebagai ratu romcom karena bisa konsisten dengan peran jenakanya.

Pencinta drama Korea tentu saja enggak perlu lagi meragukan lagi akting Hwang Jung-eum yang sukses lewat drakor Can You Hear My Heart (2011), Kill Me, Heal Me (2015), She Was Pretty (2015), hingga Lucky Romance (2016). Setelah dua tahun vakum membintangi drama pasca menikah dan melahirkan, Hwang Jung-eum akhirnya debut comeback lewat drama Mystic Pop-up Bar. Terakhir kali, si ratu romcom ini bermain dalam drama Korea The Undateables (2018).

4. Drama terakhir Yook Sung-jae sebelum wajib militer

Via istimewa

Setelah sukses menjadi pemeran pendukung dalam drama Guardian: The Lonely and Great God (2016) atau yang biasa dikenal dengan judul Goblin, Yook Sung-jae pun kembali menampilkan kemampuan aktingnya lewat drama Mystic Pop-up Bar. Salah satu personel boyband BTOB ini pun sempat dianugerahi kategori “Best New Actor” berkat aktingnya dalam drama Goblin.

Makanya, saat mengetahui bahwa Yook Sung-jae bakal membintangi drama terbaru, banyak penggemarnya yang antusias untuk kembali melihat kemampuan aktingnya. Sayangnya, Mystic Pop-up Bar menjadi drama Korea terakhirnya sebelum wajib militer.

Yook Seung-jae baru saja mulai menjalankan wajib militer pada 11 Mei lalu sesaat setelah selesai syuting Mystic Pop-up Bar. Serial ini bisa dibilang jadi pelipur lara sekaligus perpisahan yang manis saat kalian menyaksikan aksi menggemaskan Yook Sung-jae sebagai Kang-bae.

5. Angkat budaya khas Korea Selatan

Via istimewa

Buat kalian yang sudah sering nonton drama Korea, pasti enggak asing dengan penjual makanan di tenda pinggir jalan yang buka di sore atau malam hari. Biasanya semakin malam, maka akan semakin banyak orang yang melipir untuk sekadar minum bir.

Seperti judulnya, drama ini bakal banyak menyorot budaya pop-up bar atau ssanggab pocha yang jadi salah satu budaya lokal di Korea. Apalagi budaya minum minuman beralkohol juga dilakukan oleh seseorang yang hidupnya penuh tekanan. Mereka meminum minuman beralkohol untuk melepaskan stres dan mengurangi kegelisahan.

***

Itulah lima alasan yang bikin serial drama JTBC satu ini patut masuk daftar tontonan kalian. Mystic Pop-up Bar bakal ditayangin dua kali dalam seminggu, setiap Rabu dan Kamis. Oh ya, Mystic Pop-up Bar ini jadi drama Korea pertama JTBC yang mengudara pada dua hari tersebut. Nah, kalian tertarik enggak lihat aksi terbaru dari Hwang Jung-eum, Yook Sung-jae, dan Choi Won-young ini?

Oh ya, agar enggak tertular penyakit di tengah pandemi Corona, jangan lupa untuk selalu menggunakan masker, ya! Jika kalian bosan dengan desain masker yang biasa, kalian bisa membeli masker trendi di bawah ini. Langsung saja beli di sini!

Via iespl
Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.