Dipilih dari Ukuran Mulut Hingga Tangan, Netflix Umumkan Pemeran Utama Serial One Piece

September lalu, penggemar anime dibikin heboh dengan sebuah foto yang menampilkan naskah One Piece live-action. Enggak butuh lama, hari ini (10/11), Netflix resmi mengumumkan pemeran utama serial live-action One Piece ini. Sudah siap dengan nama-namanya?

Lewat cuitan di Twitter resmi One Piece Netflix, semua pemeran utama menyapa penggemar manga series karya Eiichiro Oda ini. Mereka adalah Inaki Godoy sebagai Monkey D. Luffy, Mackenyu sebagai Roronoa Zoro, Emily Rudd sebagai Nami, Jacob Romero Gibson sebagai Usopp, dan Taz Skylar sebagai Sanji.

Buat kamu yang ngikutin banget One Piece, kayaknya peran mereka bisa sangat menggambarkan live-action ini. Coba bayangin, Inaki dengan nadanya yang tinggi dan bersemangat khas Luffy. Mackenyu juga rasanya Zoro banget! Setuju enggak, nih?

Eksklusif tayang di Netflix, One Piece live-action season 1 akan memiliki 10 episode. Eiichiro Oda akan terlibat sebagai produser eksekutif dalam proses pengerjaannya. Pastinya ia akan memastikan semua agar enggak meleset dari manganya.

Pada perilisannya nanti, dua arc yang bakal diangkat adalah East Blue Saga dan Alabasta yang mengisahkan Luffy dan kawan-kawan untuk bertemu dan membentuk kru Bajak Laut Topi Jerami.

Melalui unggahan One Piece Netflix, Eichiiro Oda menuliskan beberapa hal menarik terkait proses pembuatan One Piece live-action.

“Tidak mudah ketika bekerja dengan orang-orang dengan budaya berbeda. Justru proses itu menghasilkan sesuatu yang istimewa,” tulisnya.

Eiichiro Oda juga mengatakan bahwa bintang itu dipilih lewat proses yang panjang. Ia pun terlibat langsung dalam pemilihan karakter dalam serial tersebut.

“Mereka akan menjadi Straw Hat Pirates kita. Wajah mereka, ukuran mulut dan tangan mereka, aura dan pembawaan diri, suara dan kemampuan akting mereka, tinggi badan mereka seimbang dengan kru Straw Hat Pirates,” tulisnya lagi.

Wah, gini nih kalau kreator manganya langsung turun tangan! Jadi bikin penasaran ya? Semoga live-action One Piece ini bisa membawa kita ke petualangan lintas pulau Luffy dan kawan-kawan secara lebih nyata.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.