Siapa yang enggak kenal Park Min-young? Buat lo yang udah sempat nonton drama Korea What's Wrong with Secretary Kim, tentu udah enggak asing dengan nama itu. Dalam drama tersebut, Min-young berperan sebagai karakter utama bersama Park Seo-joon.
Dalam drama yang baru aja menyelesaikan episode terakhirnya pada Kamis (26/7), Min-young memerankan karakter bernama Kim Mi-so. Sosok sekretaris legendaris yang bisa membuat bosnya takluk. Enggak hanya di What's Wrong with Secretary Kim dari awal debutnya di dunia akting, Min-young selalu bisa membuat orang tertarik dengannya, baik lewat kecantikannya maupun aktingnya.
Sebelum membintangi What’s Wrong with Secretary Kim, Min-young juga udah pernah membintangi berbagai film dan serial drama Korea menarik lainnya. Berikut ini 12 serial drama yang jadi performa terbaik Park Min-young.
1. Park Min-young memulai debut perdananya lewat serial High Kick! yang tayang di kanal MBC pada 2006 silam.
Debut perdananya ini membawa Min-young meraih penghargaan "Best New Actress" dalam ajang MBC Drama Awards 2007. Namanya pun langsung mencuri perhatian banyak orang.
2. Dalam drama keduanya, I Am Sam (2007), Min-young didaulat buat meranin salah satu karakter utama, Yoo Eun-byul.
3. Dalam seri Korean Ghost Stories (2008), Min-young pernah hadir sebagai Myung-ok di episode 1 "Nine-Tailed Fox".
Ini adalah seri dari teror hantu yang dibagi dalam beberapa latar waktu. Seri Korean Ghost Stories pertama kali ditayangkan pada 1997 silam.
4. Min-young pun kembali dalam drama saeguk berjudul Princess Ja-myung pada 2009 silam.
Drama ini menceritakan dua orang putri kerajaan yang dilahirkan pada saat bersamaan di masa Kerajaan Nangnang. Keduanya lahir dari ayah yang sama tapi berbeda ibu. Mereka adalah Ja-myung (Jung Ryeo-won) dan Princess Nak-rang (Min-young).
5. Lewat drama Sungkyunkwan Scandal (2010), nama Min-young semakin melambung tinggi dan dia pun meraih sederet penghargaan.
Berkat serial drama ini, Min-young berhasil memenangkan "Best Couple" bersama lawan mainnya, Park Yoo-chun, "Netizen Award", dan "Excellent Actress" dalam ajang KBS Drama Awards 2010. Ditambah lagi, Min-young juga masuk nominasi Baeksang Arts Awards 2011 kategori "Best Actress". Mantap, 'kan?
6. Min-young juga pernah, loh, dipasangkan dengan aktor tampan Lee Min-ho dalam drama City Hunter (2011).
Min-ho memerankan Lee Yun-seong, seorang ahli IT di Blue House yang punya agenda rahasia. Sedangkan, Min-young memerankan Kim Na-na, seorang bodyguard kepresidenan. Cinta mereka di layar kaca akhirnya berlanjut di dunia nyata. Min-ho dan Min-young sempat berpacaran selama enam bulan meski akhirnya putus.
Baca juga 7 Pasangan Aktor-Aktris Korea Hasil Cinlok.
7. Selain City Hunter, pada 2011 Min-young juga bermain dalam drama Glory Jane.
Min-young ditemani oleh dua aktor, yaitu Chun Jung-myung dan Lee Jang-woo, sebagai pemeran utama. Berkat drama ini, Min-young meraih penghargaan "Excellent Actress" dalam KBS Drama Awards 2011.
8. Min-young juga pernah memerankan dua karakter sekaligus dalam satu drama berjudul Dr. Jin (2012).
Young-jin berperan sebagai Yoo Min-na di masa sekarang dan sebagai Hong Young-rae di masa Dinasti Joseon.
9. Berkat drama Healer (2014), lagi-lagi Min-young meraih penghargaan "Excellent Actress" dalam ajang KBS Drama Awards 2014.
Enggak hanya itu, chemistry manis yang ditampilkannya bersama dengan Ji Chang-wook membuat mereka berhasil meraih penghargaan sebagai "Best Couple" dalam KBS Drama Awards kala itu.
10. Setelah beradu akting dengan Min-ho dan Chang-wook. Min-young kembali bermain dengan aktor tampan idaman cewek-cewek, yakni Yoo Seung-ho, dalam drama Remember (2015).
11. Queen for Seven Days (2017) jadi drama kolosal kelima yang dibintangi Min-young.
Sayangnya, drama yang dibintangi oleh Min-young bersama dengan Yeon Woo-jin dan Lee Dong-gun ini meraih rating yang kurang memuaskan.
12. Tampaknya, serial What's Wrong with Secretary Kim (2018) bakal menambah sederet penghargaan yang diraih Min-young, nih.
Min-young dengan Seo-joon berhasil membuat drama ini menjadi drama yang paling diminati. Bahkan, setiap episodenya selalu meraih rating tertinggi di antara drama lainnya. Di luar itu, keduanya baru-baru ini dikabarkan udah berpacaran selama tiga tahun lamanya. Kira-kira, fakta atau hanya rumor belaka, ya?
Simak juga 7 Serial Drama Korea Park Seo-joon yang Memukau.
***
Nah, itulah sederet drama Korea yang udah selesai dibintangi Min-young. Enggak mengherankan kalau tiap drama yang dibintanginya selalu disukai dan menarik banyak penonton. Min-young mampu menyajikan akting yang berkualitas dan penuh totalitas. Dari serial drama Korea Min-young yang udah disebutin di atas, mana yang jadi favorit lo?