5 Karakter Stranger Things Paling Lovable

Stranger Things memulai ceritanya pada tahun 2016. Di musim pertamanya itu, penonton dibuat terbius dengan kejenakaan sekaligus horornya serial ini. Karakter utama yang rata-rata anak-anak membuat serial ini terlihat ringan.

Dengan alur cerita jenius dari sang sutradara, Stranger Things ternyata bukan sekedar serial ecek-ecek yang mudah dilupakan penontonnya. Apalagi, musim akhir serial ini baru saja dirilis secara eksklusif di Netflix.

Nah, dari sekian banyak karakter dalam serial ini ada beberapa sosok yang cukup lovable bagi penoton. Siapa saja mereka? Berikut ini ringkasannya.

Karakter di Stranger Things paling Lovable

1. Will Byers

Diawal serial ini bergulir, Will adalah karakter jadi poros utama cerita. Will Byers diculik oleh mahluk dari dimensi lain. Selama beberapa waktu dia terkurung dan tak bisa kembali. Bahkan setelah dia akhirnya diselamatkan, trauma yang ia rasakan masih melekat. Dia masih bisa merasakan jika monster dari dimensi lain itu mengancamnya.

Dari anggota geng yang lain, Will adalah anak dengan wajah yang paling menggemaskan. Apalagi ketika teman-temannya sudah mulai puber. Will masih merengek untuk tetap bermain permainan anak-anak. Sayangnya teman-temannya sudah mulai meninggalkan kebiasaan itu.

Sementara Will merasa persahabatan mereka mulai retak karena setiap individu kini sibuk dengan hubungan asmarannya masing-masing. Will hanya ingin masa kanak-kanaknya tak benar-benar berlalu.

2. Dustin Henderson

Selain Will, Dustin juga jadi salah satu karakter Stranger Things paling lovable. Sejak awal kemunculannya, Dustin menarik perhatian karena karakternya yang lucu dengan giginya yang ompong.

Dustin juga dikenal sebagai karakter yang pintar. Pengetahuannya mengalahkan siapapun dalam serial ini. Dia bisa tau banyak hal karena sering baca buku dan ngulik di internet. Dustin juga dapat menciptakan alat canggih di usianya yang masih sangat belia.

Di musim kedua, secara tidak sadar Dustin memelihara sebuah makhluk yang ia kira sebagai sebuah spesies baru. Dia begitu bahagia sampai-sampai tidak sadar jika mahluk tersebut adalah calon ancaman yang datang dari dimensi lain.

Pada musim berikutnya, Dustin tampak lebih dewasa tapi perangainya masih tetap menyenangkan. Di musim itu pula dia mengenalkan pacarnya yang bernama Suzie pada kawan-kawannya.

3. Steve Harrington

Di episode-episode awal musim pertama, Steve adalah karakter yang menyebalkan. Dia adalah siswa SMA paling terkenal disekolah. Tampangnya paling tampan dan semua perempuan menggilai Steve, salah satunya adalah Nancy. Sayangnya, Nancy disia-siakan Steve.

Perubahan yang dialami Steve jadi momen para penonton kepincut olehnya. Dari sosok Steve yang begitu sombong, berybah jadi karakter yang menyenangkan. Dia berteman dengan siapa saja bahkan berkawan dengan geng anak-anak.

Di musim ketiga, ketika Steve telah lulus sekolah dan memilih untuk bekerja di kedai es krim. Sulitnya mendapatkan kerja membuat dia harus mensyukuri dapat bekerja di kedai es krim tersebut. Pada musim ini pula karakternya benar-benar terasa sebagai karakter protagonis. Bersama Mike dan kawan-kawan, Steve berjibaku untuk menutup pintu ke dimensi lain.

4. Jim Hopper

Seluruh warga Hawkins nampaknya akan bersepakat jika kepala polisi yang satu ini benar-benar sosok yang dikagumi. Sebagai seorang kepala polisi, dia kerap membantu warganya dalam mengungkap kasus. Jim Hopper hidup dengan sangat sederhana. Dia tak memiliki istri.

Dia sempat memiliki anak namun telah meninggal. Sehari-harinya Hoppers hidup dalam kesendirian. Meski begitu dia dikenal sebagai polisi yang bisa diandalkan dan tak pernah pandang bulu dalam menyelesaikan sebuah kasus.

Salah satu kasus terbesar yang dia tangani adalah ketika dia harus menyelamatkan Will Byers yang terjebak di dimensi lain. Bahkan diujung musim ketiga, dirinya harus berkorban diri supaya pintu dimensi lain itu benar-benar tertutup.

Entah apakah Hopper akan kembali muncul atau tidak di musim ke empat nanti yang jelas sosok ini akan tetap jadi salah satu karkater paling dicintai dalam waralaba serial Stanger Things.

5. Joyce Byers

Ibu mana yang tidak stress ketika anaknya menghilang dan nyaris dikatakan meninggal dunia? Sebagai seorang ibu, Joyce terus meyakinkan warga Hawkins untuk percaya jika anaknya Will Byers masih hidup dan tengah meminta pertolongan.

Sayang, sedikit sekali yang percaya kata-kata Joyce tentang anaknya yang masih hidup. Akhirnya dia mengungkapnya sendiri, dia mencari Will lewat tanda-tanda yang memang diberikan Will dari dimensi lain. Hingga akhirnya, Will Byers benar-benar dapat ditemukan bahkan diselamatkan.

Joyce telah bercerai dengan suaminya. Mantan suami Joyce memang bukan tipikal pria yang bertanggung jawab. Dia harus membesarkan dua anaknya, bekerja dan menanggung semua kebutuhan hidup keluarganya.

Hingga akhirnya dia dekat dengan Jim Hopper dan sempat terlibat kontak perasaan. Sayang Hopper harus pergi selamanya untuk menyelamatkan kota. Di musim ketiga, toko yang mempekerjakannya bangkrut dan dia harus bersiap untuk mencari pekerjaan baru demi bisa terus bertahan hidup. Tentu, sosok Joyce adalah karkater yang begitu disukai penggemar Stranger Things.

                                                                        *** 

Penghadiran tokoh dengan cara yang begitu kental membuat 5 karakter tadi sangat loveable. Bahkan, dari tiap karakter tadi punya penggemarnya masing-masing. Semua berkat kejeniusan sang sutradara dalam membangun konflik masing-masing yang akhirnya punya peran tersendiri di serial Stranger Things.

Kalau kamu sendiri, karakter siapa yang paling kamu suka? Silakan share di bawah, ya! Pokoknya kamu wajib kunjungi KINCIR agar tahu informasi seru seputar serial dan film lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.