bujet produksi loki season 2 lebih sedikit secret invasion

Tampilkan CGI Memukau, Bujet Produksi Loki Season 2 Ternyata Lebih Kecil dari Secret Invasion!

Beberapa waktu yang lalu, kita kedatangan trailer perdana dari serial Loki Season 2 yang kembali dibintangi oleh Tom Hiddleston sebagai sang God of Mischief. Serial MCU yang tayang secara eksklusif di layanan streaming Disney+ ini pun rencananya akan rilis pada 6 Oktober mendatang. Trailer perdana dari serialnya pun sukses membuat penonton semakin tak sabar untuk menyaksikan kembali aksi sang God of Mischief.

Sejumlah penggemar pun sepakat kalau efek visual CGI yang ditampilkan dalam trailernya pun terbilang sangat bagus layaknya kualitas film-film MCU. Bahkan, jika dibandingkan dengan CGI yang ada di serial Secret Invasion, VFX di Loki Season 2 tampak jauh lebih bagus. Namun, fakta menariknya, bujet produksi untuk serial Loki Season 2 ternyata justru jauh lebih sedikit ketimbang Secret Invasion, lho!

Biaya produksi serial Loki Season 2

Melansir Forbes, Disney kabarnya telah mengungkapkan bahwa biaya produksi serial Loki Season 2 adalah 141 juta dolar (sekitar Rp2,1 triliun). Artinya, serial dengan total enam episode ini memiliki rata-rata bujet sekitar 23,5 juta dolar (sekitar Rp356 miliar) untuk setiap episodenya.

Jumlah biaya produksi tersebut pun jauh lebih sedikit ketimbang Secret Invasion yang untuk saat ini memegang predikat sebagai serial MCU dengan rating terburuk. Soalnya, Secret Invasion kabarnya memiliki bujet produksi sebesar 212 juta dolar (sekitar Rp3,2 triliun). Namun, biaya yang cukup besar ini kabarnya terjadi akibat adanya proses syuting ulang yang berlangsung selama empat bulan.

Biaya produksi serial Loki Season 2
Istimewa

Terlepas hal tersebut, biaya produksi Loki Season 2 sebenarnya terbilang kecil untuk sebuah serial MCU. Sebab, pada MCU Phase 4 lalu, biaya produksi untuk serial MCU kabarnya mencapai 25 juta dolar (sekitar Rp378 miliar) untuk satu episodenya. Well, semoga saja dengan biaya produksi yang cukup minim ini, musim kedua serial MCU tersebut tetap bisa memuaskan penontonnya.

Nah, bagaimana tanggapan kamu dengan biaya produksi serial MCU tersebut? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.