3 Serial Berlatar Belakang Sejarah yang Wajib Lo Tonton

Serial TV keren enggak harus harus bercerita tentang superhero, kayak The Flash atau Gotham. Bukan cuma tentang detektif, kayak Sherlock Holmes ataupun cerita kolosal macam Game of Thrones. Tahun ini, buat lo yang senang ngikutin serial TV, ada tiga serial keren yang bisa ngalahin serial yang Viki sebutkan di atas.

Serial tersebut menggunakan sejarah sebagai tema utama cerita. Selain bakal menghibur, serial ini juga bisa bikin lo makin pintar karena sambil nonton lo juga belajar sejarah. Asyik banget kan? Kepoin yuk serialnya!

 

1. Vikings

Via Istimewa

Vikings adalah drama televisi bikinan Shaw Media. Inspirasi dari serial ini adalah seorang jagoan bangsa Viking, yaitu Ragnar Lothbrok. Dia merupakan pahlawan legendaris dari Nordik yang menjadi momok untuk Inggris dan Perancis. Serial ini menceritakan Ragnar sebagai orang pertama dari bangsa Viking yang bisa berlayar hingga ke tanah Inggris. Pada akhirnya, dia menjadi Raja Norwegia. Dengan bantuan keluarga dan para petarung kepercayaannya, Regnar  bersama Rollo (kakak), Bjorn Ironside (anak), dan Putri Aslaug (istri) berusaha mewujudkan mimpinya menjadi raja.

Cerita ini berasal dari tradisi lisan masyarakat Norwegia yang ditulis 200-400 tahun sebelum Masehi. Selain itu, ada juga cerita perjuangan Viking di Lindisfarne dan Volga Vikings di abad ke-10 yang menceritakan tentang Ahmad ibn Fadlan.

Di musim pertama, Vikings diproduksi dalam 9 episode dan mulai ditayangkan pada 3 Maret 2013. Selanjutnya secara berturut-turut dibuat dalam 10 episode dalam musim kedua dan ketiganya. Sementara untuk season keempat  tahun ini, dibikin dalam 20 episode. Dari semua episode yang diproduksi oleh Shaw Media, Vikings mendapatkan rating yang luar biasa sebagai serial TV dengan genre drama sejarah. Beberapa situs kritik film pun memberikan review luar biasa bagus dan menjadikan Vikings sebagai salah satu drama sejarah yang wajib lo tonton kalo lo adalah penyuka sejarah.

 

2. Peaky Blinders

Via Istimewa

Cerita tentang gangster Inggris dari daerah pelabuhan Birmingham ini dibuat oleh Steven Knight. Geng Peaky Blinders beken di awal tahun 1910-an. Mereka ditakuti karena menggunakan senjata andalan berupa silet yang ada di ujung topi setiap kali berantem. Nah, karena silet di ujung topi tersebut digunakan buat ngebutain para lawan, geng ini pun disebut Peaky Blinders. Peaky Blinders ditayangkan oleh BBC Two sejak September 2013 sebanyak enam episode di musim pertama.

Para anggota inti Peaky  Blinders adalah keluarga Shelby. Tommy Shelby adalah tokoh yang mendapat sorotan karena doi adalah pemimpin para Peaky Blinders. Tommy Shelby yang ambisius ini ngarep banget supaya Peaky Blinders—yang awalnya cuma geng penguasa pelabuhan kecil Birmingham—bisa jadi gangster yang menguasai Inggris. Karena ambisinya yang terlalu gede tadi, Tommy Shelby dan gerombolannya tadi pun jadi incaran Kepala Polisi Chester Campbell, yang dikirim oleh Winston Churchill. Pokoknya seru deh nih ngikutin kisah gangster yang akhirnya terkait sama pemberontak Irish Republican Army, gangster lainnya.

 

3. Narcos

Via Istimewa

Serial yang satu ini genrenya thriller kriminal serta biografi. Ditulis dan diproduksi oleh Chris Brancto, Narcos pada season pertamanya dibuat dalam 10 episode. Pertama kali ditayangkan pada 28 Agustus 2015 di Netflix, serial ini merupakan hasil kerja sama Netflix dan Telemundo dari Spanyol. Sang sutradara, Jose Padilha merupakan sineas yang juga menyutradarai Elite Squad (2007). Meskipun baru diproduksi musim pertamanya, Narcos digadang-gadang menjadi salah satu serial televisi yang akan memiliki banyak fans. Viki enggak sembarang omong, baru satu musim aja Narcos sudah masuk nominasi dalam beberapa penghargaan. Misalnya, nih tahun ini Narcos dinominasikan menjadi Best Television Series-Drama untuk Golden Globe Awards dan Satellite Awards.

Film ini fokus pada bandar narkoba Pablo Emilio Escobar Gaviria dari Kolombia, yang beken dengan nama Pablo Escobar. Serial ini mengisahkan perjuangan Pablo yang awalnya cuma penyelundup kacangan sampai akhirnya bisa jadi jutawan melalui produksi dan distribusi kokain. Selain fokus pada usaha Pablo untuk menjadi presiden Kolombia, serial ini juga memperlihatkan keterlibatan bandar narkoba, agen DEA, dan berbagai lawan yang dimiliki Pablo. Dalam bahasa Spanyol, kata narco merupakan kependekan dari narcotraficante. Sebelumnya istilah ini digunakan di Amerika sebagai acuan terhadap satuan polisi narkoba seperti agen DEA. Kabarnya baiknya, musim keduanya bakal ditayangkan pada tahun ini.

***

Kurang keren apa lagi coba tiga serial ini? Enggak salah kan kalo lo mau nambah atau mungkin ganti tontonan yang lebih seru. Daripada terus-terusan nonton superhero atau cerita detektif, tiga serial ini boleh juga lo jadiin tontonan baru.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.