Trigger Warning

Review Film Trigger Warning (2024)

Trigger Warning
Genre
  • aksi
Actors
  • Anthony Michael Hall
  • Jake Weary
  • Jessica Alba
  • Mark Webber
  • Tone Bell
Director
  • Mouly Surya
Release Date
  • 21 June 2024
Trigger Warning
Rating
2 / 5

*Spoiler Alert: Review film Trigger Warning mengandung bocoran yang bisa saja mengganggu kamu yang belum menonton.

Jika kita kilas balik ke 2018, penghargaan “Film Cerita Panjang Terbaik” Piala Citra 2018 berhasil dimenangkan oleh Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak (2017). Sutradaranya, yaitu Mouly Surya, bahkan juga mendapatkan penghargaan “Sutradara Terbaik” Piala Citra 2018. Setelah meraih prestasi di Indonesia, Mouly membuat gebrakan dengan debut sebagai sutradara film Holywood lewat film terbarunya yang berjudul Trigger Warning.

Kerennya lagi di film debutnya sebagai sutradara film Hollywood, Mouly Surya langsung bekerja sama dengan salah satu aktris ternama Hollywood, yaitu Jessica Alba, yang menjadi pemeran utama di Trigger Warning. Selain Alba, film ini juga dibintangi oleh Anthony Michael Hall, Mark Webber, Jake Weary, Tone Bell, dan aktor lainnya.

Trailer Trigger Warning

Trigger Warning berkisah tentang seorang prajurit khusus, bernama Parker, yang pulang ke kampung halamannya setelah mendapatkan kabar bahwa ayahnya meninggal karena bunuh diri. Parker, yang tidak percaya ayahnya bunuh diri, memutuskan untuk menyelidiki kematian ayahnya hingga akhirnya dia mengungkapkan transaksi gelap yang menyebabkan ayahnya meninggal.

Review film Trigger Warning

Film aksi dengan karakter utama perempuan yang badass

Trigger Warning

Enggak bisa dimungkiri bahwa kini semakin banyak film aksi yang menampilkan perempuan sebagai karakter utamanya. Nah, Trigger Warning hadir untuk menambah daftar film aksi yang menampilkan perempuan badass sebagai karakter utamanya. Menariknya lagi, karakter utama Trigger Warning, yaitu Parker, diperankan oleh Jessica Alba, salah satu aktris Hollywood yang kariernya sangat melejit di era 2000-an.

Karakter Parker di film ini benar-benar digambarkan sebagai perempuan sangat kuat, bahkan mampu menghabisi beberapa cowok sekaligus seorang diri. Saking tangguhnya, Parker masih mampu melakukan pertarungan di final battle, padahal kondisi tubuhnya benar-benar terluka akibat kena tembakan. Kamu yang suka dengan film bertemakan girl power bisa jadi bakal menyukai bagaimana penggambaran Parker di film ini.

Enggak sepenuhnya mengandalkan elemen aksi, Trigger Warning juga menambahkan eleme drama pada ceritanya. Elemen drama inilah yang membuat penonton bisa begitu mengenal karakter Parker dengan lebih baik, apalagi karakter Parker benar-benar difokuskan di hampir sepanjang filmnya. Elemen aksinya bisa terbilang cukup banyak dan kamu bakal sering menyaksikan bagaimana Parker beraksi dengan keren.

Jessica Alba bisa membuktikan dirinya sebagai aktris laga

Trigger Warning

Trigger Warning menjadi comeback aktingnya Jessica Alba setelah lima tahun tidak muncul di proyek film. Sebelum kembali di Trigger Warning, Alba terakhir kali muncul di film Killers Anonymous (2019). Trigger Warning jelas menjadi pengobat rindu bagi kamu yang kangen melihat penampilannya Alba di film. Alba bahkan mendapatkan peran yang sangat badass di film comeback-nya.

Setelah menonton Trigger Warning, saya bisa bilang bahwa Alba ternyata punya kapabilitas untuk menjadi aktor laga. Alba mampu mengeksekusi berbagai adegan aksinya dengan baik di film ini dan melakukan berbagai koreografi pertarungannya dengan baik. Dengan kemampuannya dalam melakukan aksi, Alba dapat membuat karakter Parker jadi terlihat meyakinkan sebagai karakter badass.

Sinematografinya memaksimalkan keindahan latar tempat filmnya

Trigger Warning

Salah satu hal yang menjadi poin unggulan di Trigger Warning adalah sinematografi filmnya. Sutradara Mouly Surya dan sinematografer Zoe White berhasil menampilkan sinematografi apik yang semakin menonjolkan keindahan latar tempat filmnya, yang diceritakan berada di sebuah pedesaan di Amerika Serikat. Kamu juga bakal menemukan pencahayaan indah yang berhasil ditangkap dengan baik di beberapa adegan filmnya.

***

Digarap oleh sutradara Indonesia, yaitu Mouly Surya, Trigger Warning hadir untuk menambah daftar film aksi yang menampilkan karakter perempuan tangguh dan menginspirasi. Sebagai momen comeback-nya di film, Jessica Alba cukup berhasil memerankan karakter Parker dan cukup baik dalam melakukan berbagai adegan aksi di filmnya.

Setelah baca review film Trigger Warning, apakah kamu jadi tertarik menonton film aksi yang digarap sutradara Indonesia ini? Buat yang sudah menonton, jangan lupa bagikan pendapat kamu tentang film ini, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.