Past Lives

Review Film Past Lives (2023)

Past Lives
Genre
  • drama
Actors
  • Greta Lee
  • John Magaro
  • Teo Yoo
Director
  • Celine Song
Release Date
  • 15 November 2023
Past Lives
Rating
4 / 5

*Spoiler Alert: Review film Past Lives mengandung bocoran yang bisa saja mengganggu kamu yang belum menonton.

Penggemar film indi atau film kelas festival pasti enggak asing dengan salah satu studio film indi Amerika Serikat ternama, yaitu A24. Nah, A24 bekerja sama dengan studio Korea Selatan, CJ ENM, baru saja merilis film drama romantis terbaru yang berjudul Past Lives. Berhubung Past Lives adalah hasil kerja sama dua negara, kamu bisa menemukan kolaborasi aktor Korea dan Amerika Serikat serta penggunaan kedua bahasa tersebut di film ini.

Past Lives digarap oleh sutradara Kanada keturunan Korea Selatan, yaitu Celine Song. Fakta menariknya, Past Lives merupakan film debutnya Song sebagai sutradara. Film ini dibintangi oleh aktor Amerika Serikat keturunan Korea Selatan, yaitu Greta Lee, sebagai pemeran utamanya. Selain Lee, ada juga Teo Yoo, aktor Korea Selatan yang pernah membintangi drama Korea Vagabond dan film New Year Blues (2021).

Trailer Past Lives

Past Lives berkisah tentang sepasang teman berusia 12 tahun asal Korea Selatan, yaitu Na Young dan Hae Sung, yang ternyata saling meyukai. Hingga pada suatu hari, Na Young ikut keluarganya pindah ke Kanada dan harus pergi meninggalkan Hae Sung. Selama di Kanada, Na Young menjalani hidupnya dengan nama baru, yaitu Nora Moon. Lalu pada masa dewasanya, Nora menemukan akun Facebook-nya Hae Sung dan mereka kembali berkomunikasi.

Review film Past Lives

Tampilkan kisah cinta tidak terbalaskan dengan cara yang manis

Past Lives

Past Lives bukanlah jenis kisah cinta yang mana kamu bisa melihat dua karakter utama bakal berakhir bahagia dengan saling hidup bersama. Film ini menghadirkan kisah cinta realistis, yang mana rasa saling cinta belum tentu mampu untuk menyatukan pasangan yang kelihatannya cocok satu sama lain. Kondisi tersebut diwujudkan dalam kisah cintanya Nora dan Hae Sung, yang mana mereka saling mencintai tetapi tidak bisa bersatu.

Sutradara sekaligus penulis naskah Past Lives, yaitu Celine Song, menyampaikan kisah cinta Nora dan Hae Sung dengan cara yang benar-benar jujur dan realistis. Kamu enggak bakal menemukan unsur dramatis dalam film ini. Seakan-akan kamu menyaksikan vlog atau dokumenter perjalanan cintanya Nora dan Hae Sung. Setiap halangan yang dihadapi Nora dan Hae Sung benar-benar terasa dekat dengan apa yang terjadi di dunia nyata.

Film ini menampilkan beberapa konflik percintaan, di antaranya tentang sulit move on, cinta yang tidak bisa saling terbalaskan, dan usaha untuk merelakan. Semua konflik tersebut dikemas dalam plot yang simpel, dialog yang benar-benar natural, dan beberapa momen keheningan yang membuat kita bisa terhanyut dengan apa yang sedang dialami Nora dan Hae Sung.

Berhubung momen dan dialog yang ditampilkan terasa sangat natural, kamu mungkin bakal dibuat senyum-senyum sendiri melihat apa yang terjadi di antara Nora dan Hae Sung. Di sisi lain, kamu juga bisa merasakan kesedihan di antara keduanya, tanpa merasakan ledakan emosi yang berlebihan. Sutradara Song mampu membuat penonton bersimpati kepada Nora dan Hae Sung, sekaligus membuat penonton bisa Ikhlas menerima kenyataan bahwa mereka tidak bisa bersatu.

Chemistry Greta Lee dan Teo Yoo yang tidak terbantahkan

Past Lives

Past Lives sebenarnya menampilkan tiga aktor utama, di antaranya Greta Lee sebagai Nora, Teo Yoo sebagai Hae Sung, dan John Margaro sebagai Arthur. Sebagai informasi, Arthur merupakan suaminya Nora. Berhubung Past Lives fokus pada kisah cintanya Nora dan Hae Sung, saya bisa bilang bahwa Greta Lee dan Teo Yoo berhasil menciptakan chemistry yang sangat baik di film ini.

Lee dan Yoo berhasil membuat setiap interaksi antara Nora dan Hae Sung terasa begitu natural, seperti melihat dua orang berinteraksi di dunia nyata. Bahkan ketika Nora dan Hae Sung saling diam, Lee dan Yoo mampu menciptakan komunikasi dari mata mereka yang saling memandang. Selain Lee dan Yoo, John Margaro juga berhasil membuat Arthur cukup bersinar pada momen kemunculannya yang tidak sebanyak Lee dan Yoo.

Visual dan audio simpel yang mendukung filmnya

Past Lives

Selaras dengan plotnya yang simpel, Past Lives juga menampilkan visual dan audio yang simpel. Walau simpel, bukan berarti visual dan audio yang ditampilkan film ini tidak berkesan. Sutradara Celine Song dan sinematografer Shabier Kirchner memaksimalkan visual film ini dengan menampilkan sinematografi indah yang menampilkan diambil dari berbagai angle menarik serta menampilkan lokasi-lokasi syuting yang begitu indah.

Audio Past Lives juga dihadirkan begitu simpel dengan tidak menggunakan terlalu banyak musik atau scoring yang mungkin bakal menutup momen indahnya. Porsi musik yang dihadirkan tepat sesuai momennya, bahkan ada beberapa momen yang sengaja dibuat hening supaya penonton bisa lebih meresapi perasaan yang terjadi antara Nora dan Hae Sung.

***

Past Lives menghadirkan kisah cinta yang tidak bisa saling bersatu dengan cara yang jujur dan realistis, sehingga kamu enggak bakal menemukan momen dramatis di film ini. Namun, karena simpel dan realistis inilah yang membuat cerita cinta yang disampaikan Past Lives jadi lebih mengena, apalagi bagi kamu yang sedang atau pernah menghadapi kisah cinta serupa. Ceritanya pun semakin maksimal karena chemistry antara Greta Lee dan Teo Yoo yang tercipta begitu baik.

Setelah baca review film Past Lives, apakah kamu jadi tertarik menonton film drama ini? Buat yang sudah menonton, jangan lupa bagikan pendapat kamu tentang film ini, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.