Harta Tahta Raisa

Review Film Harta Tahta Raisa (2024)

Harta Tahta Raisa
Genre
  • Dokumenter
Actors
  • Raisa
Director
  • Soleh Solihun
Release Date
  • 06 June 2024
Harta Tahta Raisa
Rating
4 / 5

*Spoiler Alert: Review film Harta Tahta Raisa mengandung bocoran yang bisa saja mengganggu kamu yang belum menonton.

Sebagian besar dari kamu pasti tahu, ‘kan, siapa itu Raisa Andriana? Yap, siapa lagi kalau bukan salah satu penyanyi kebanggaan Indonesia yang populer berkat lagu debutnya yang berjudul “Serba Salah”. Total sudah ada 14 tahun Raisa berkarier sebagai penyanyi solo dan masih tetap eksis hingga saat ini. Untuk merayakan perjalanan kariernya, Imajinari Pictures dan Juni Records baru saja merilis film berjudul Harta Tahta Raisa.

Sebagai informasi, Harta Tahta Raisa dikemas dalam bentuk film dokumenter. Film ini digarap oleh Soleh Solihun, komedian yang juga pernah menyutradarai Star Syndrome (2023), Reuni Z (2018), dan Mau Jadi Apa? (2017). Dari judulnya saja sudah jelas bahwa Harta Tahta Raisa fokus pada Raisa, tetapi kamu juga akan dikenalkan dengan berbagai orang yang berjasa dalam kariernya Raisa.

Trailer Harta Tahta Raisa

Siapa yang masih ingat dengan konser besarnya Raisa yang diadakan di Gelora Bung Karno (GBK) pada 25 Februari 2023? Nah, salah satu momen bersejarah dalam kariernya Raisa tersebut dijadikan dasar dalam pembuatan Harta Tahta Raisa. Film dokumenter ini menceritakan perjalanan kariernya Raisa dari dia kecil hingga akhirnya dia bisa melaksanakan konser megah di GBK.

Review film Harta Tahta Raisa

Tampilkan perjalanan emosional lewat kisahnya Raisa

Harta Tahta Raisa

Momen konser Raisa di GBK memang menjadi dasar dalam pembuatan film dokumenter ini. Namun, film ini enggak hanya sekadar memperlihatkan bagaimana Raisa dan timnya mempersiapkan konser bersejarah tersebut, melainkan sekaligus memperlihatkan perjuangan Raisa dalam membangun kariernya dan beberapa hal pribadinya Raisa yang selama ini belum terungkap ke publik.

Kisah hidupnya Raisa, mulai dari masa kecil hingga klimaksnya pada konser besarnya di GBK, dikemas dalam perjalanan emosional yang diceritakan dengan alur maju-mundur. Gaya penceritaan nonlinier ini bisa dibilang cukup berhasil membangun nuansa emosional filmnya karena penonton seakan diajak merasakan langsung naik- turunnya kehidupan Raisa.

Menariknya, film ini menampilkan “protagonis” kedua selain Raisa, yaitu Adryanto Pratono (Boim), yang merupakan manajernya Raisa sekaligus CEO Juni Records. Soalnya, Boim bisa dibilang sebagai salah satu orang yang punya jasa penting dalam membangun kariernya Raisa. Bahkan, kehadiran Boim di film ini malah membuat kita bisa semakin merasa emosional dengan kisah hidupnya Raisa dan perjuangan mereka.

Hadirkan para narasumber yang membuat kita semakin dalam memahami kisahnya Raisa

Harta Tahta Raisa

Seperti film dokumenter pada umumnya, Harta Tahta Raisa pastinya juga menampilkan sesi wawancara dengan Raisa dan narasumber lainnya yang berhubungan dengan sang penyanyi. Sutradara Soleh Solihun berhasil memilih deretan narasumber yang tepat yang semakin membuat penceritaan Raisa jadi semakin mendalam.

Enggak hanya keluarga atau rekan-rekannya Raisa yang berhubungan dengan musik saja yang mendapatkan sesi wawancara untuk Harta Tahta Raisa. Siapa sangka, film ini juga menampilkan sesi wawancara dengan asisten pribadi dan bodyguard-nya Raisa, yang membuka berbagai hal manis dan menyentuh dari sang penyanyi. Pemilihan topik yang dibahas semua narasumbernya pun saling melengkapi perjalanan emosional yang ingin ditampilkan di film ini.

Deretan lagu Raisa yang dirajut begitu tepat untuk mengiringi filmnya

Harta Tahta Raisa

Film dokumenter yang membahas seorang penyanyi, tentunya enggak akan lengkap jika kita tidak mendengar deretan lagu penyanyi tersebut yang dijadikan soundtrack, begitu juga yang bakal kamu temukan di Harta Tahta Raisa. Deretan lagu hitsnya Raisa digunakan sebagai soundtrack yang begitu tepat dalam mengiringi penceritaan film dokumenter ini.

Menariknya lagi, Harta Tahta Raisa dibuka dengan momen “berkaraoke” yang mengajak penonton menyanyikan salah satu lagunya Raisa sebelum kita masuk ke dalam kisah yang ingin disampaikan film ini. Sutradara Soleh Solihun bahkan mengungkapkan bahwa editor film ini begitu telaten menyocokkan berbagai lirik lagunya Raisa dengan momen di filmnya. Terbukti, bahwa setiap lagu yang muncul memang sesuai dengan nuansa filmnya.

***

Harta Tahta Raisa hadir sebagai film dokumenter yang menceritakan lebih dalam kisahnya Raisa yang belum ditampilkan di publik. Dengan alur maju-mundur, kisahnya Raisa dikemas menjadi perjalanan emosional, dari masa kecilnya hingga hingga saat ini. Deretan lagunya Raisa pun dipergunakan dengan baik sebagai pengiring filmnya, sehingga membuat beberapa lirik lagunya jadi terasa lebih mengena sambil menonton filmnya.

Setelah baca review film Harta Tahta Raisa, apakah kamu jadi tertarik menonton film dokumenter ini? Buat yang sudah menonton, jangan lupa bagikan pendapat kamu tentang film ini, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.