rekomendasi netflix original september 2023

7 Rekomendasi Netflix yang Siap Menghibur sepanjang September 2023

Sepanjang Agustus 2023 lalu, ada banyak rekomendasi Netflix original yang sangat menarik. Sebut saja drama Korea Mask Girl yang berhasil memikat perhatian hingga serial live action One Piece yang sukses melampaui ekspektasi.

Rekomendasi Netflix original yang bakal tayang sepanjang September 2023 ini pun enggak kalah menariknya ketimbang bulan lalu. Bagaimana enggak, pada bulan ini kita akan kedatangan musim terbaru sekaligus terakhir dari serial Sex Education. Tak cuma itu, ada juga dokumenter terkait salah satu kasus pembunuhan terheboh yang pernah terjadi di Indonesia.

Penasaran apa saja rekomendasi Netflix yang siap menemani sepanjang September 2023? Langsung saja simak di bawah ini!

Rekomendasi Netflix original September 2023

1. 6ixtynin9 The Series (6 September)

Buat kamu yang rindu dengan penampilan Davika Hoorne, jangan sampai kelewatan untuk nonton 6ixtynin9 The Series. Serial Thailand yang diadaptasi dari judul sama ini berkisah tentang seorang perempuan pengangguran yang mendapatkan paket berisi uang dalam jumlah banyak di depan rumahnya. Namun, paket ini justru membuat kehidupannya jadi jauh lebih rumit dari sebelumnya.

2. A Time Called You (8 September)

Rekomendasi Netflix bulanan rasanya enggak lengkap tanpa adanya drama Korea. Pada September ini, ada drakor A Time Called You yang dibintangi oleh Ahn Hyo-seop serta Jeon Yeo-been sebagai pemeran utamanya.

Drama Korea ini pun memiliki tema time travel alias perjalanan waktu. Karakternya Jeon Yeo-been dikisahkan terdampar ke masa lalu, tepatnya pada era 1998, setelah kehilangan kekasihnya pada 2023. Sewaktu berada di era 1998, dia pun bertemu dengan pria yang memiliki penampilan seperti mendiang kekasihnya. Oh ya, drakor ini akan menghadirkan soundtrack yang dinyanyikan idol group NewJeans.

3. Once Upon a Crime (14 September)

Istimewa

Once Upon a Crime merupakan film asal Jepang bergenre petualangan sekaligus kriminal yang mengambil latar tempat cerita di dunia dongeng. Kisahnya berfokus pada si Tudung Merah yang terseret ke sebuah kasus misterius ketika sedang berada di pesta dansanya Cinderella. Si Tudung Merah pun harus memecahkan kasus ini sebelum tengah malam, dengan pelaku yang kemungkinan adalah tokoh dongeng.

4. Love at First Sight (15 September)

Love at First Sight akan menjadi film yang cocok buat kamu yang suka tontonan bertema komedi-romantis. Film ini berkisah tentang Hadley dan Oliver yang jatuh cinta pada pandangan pertama ketika sedang jadi penumpang di pesawat yang sama, tapi mereka terpaksa terpisah saat sedang di bagian bea cukai. Kini, hanya takdir yang mampu mempertemukan mereka kembali.

5. Sex Education: Season 4 (21 September)

Istimewa

Buat kamu yang sudah mengikuti serial Sex Education sejak awal, jangan sampai kelewatan musim keempatnya yang rilis pada 21 September mendatang. Soalnya, Sex Education: Season 4 akan menjadi musim terakhir dari serial bergenre komedi tersebut.

Kali ini, kisahnya akan berfokus pada Otis yang siap memulai langkah baru dalam hidupnya sebagai mahasiswa dari Cavendish College yang penuh kebebasan. Namun, Otis ternyata bukan satu-satunya terapis seks yang ada di kampusnya.

6. Song of the Bandits (22 September)

Satu lagi drama Korea yang siap menghibur lewat layanan streaming Netflix pada September 2023 ini, yaitu Song of the Bandits. Drakor yang mengambil latar waktu pada era 1920-an ini berkisah tentang rakyat yang haknya diambil pada masa penjajahan Jepang dan rela melakukan apapun demi orang terdekatnya. Oh ya, drakor ini juga menjadi comeback bagi Seohyun SNSD.

7. Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso (28 September)

Masih ingat dengan kasus pembunuhan dengan kopi sianida yang sempat bikin masyarakat heboh pada 2016 lalu? Nah, lewat dokumenter Netflix ini, kita akan bisa melihat perspektif baru dari kasus yang melibatkan Jessica Wongso sebagai pelakunya tersebut. Dokumenter ini akan memaparkan pertanyaan-pertanyaan tak terjawab seputar persidangan Jessica, beberapa tahun setelah kematian Mirna Salihin.

***

Nah, itulah deretan rekomendasi Netflix yang siap menghibur sepanjang September 2023. Dari sejumlah tontonan tersebut, manakah yang paling kamu nantikan? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk rekomendasi film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.