Sederet Film Indonesia Tayang Bulan Juli, Dari Horor Sampai Romcom!

Rekomendasi Film Indonesia Tayang Bulan Juli 2024, dari Horor Sampai Romcom!

Tahun 2024 nampaknya akan jadi tahun pemecah rekor untuk penonton terbanyak sepanjang masa Indonesia. Pasalnya sampai Bulan Juni, sudah terkumpul lebih dari 42 juta penonton film Indonesia di Bioskop. Belum lagi rekomendasi film Indonesia yang akan tayang pada bulan Juli juga sepertinya cukup menjanjikan untuk meningkatkan minat nonton khalayak.

Mulai dari horor sampai drama, nah di bawah ini adalah sederet film Indonesia tayang bulan Juli yang bersiap antre untuk tayang bergantian setiap minggunya.

Rekomendasi Film Indonesia Tayang Bulan Juli 2024

1. Sekawan Limo – 4 Juli

Rekomendasi Film Indonesia Juli 2024. Istimewa.

Rekomendasi film Indonesia tayang Bulan Juli 2024 diawali dengan Film Sekawan Limo. Film ini menceritakan tentang lima orang pendaki yang naik gunung. Namun konon, satu di antara lima pendaki itu bukanlah manusia. Enggak hanya itu, beragam teror pun terjadi dan mengancam semua karakter.

Sekawan Limo adalah sebuah film horor komedi yang digarap oleh Star Vision. Dibuat dan dibintangi oleh Bayu Skak, film ini menggunakan bahasa Jawa sebagai bahasa pengantar utama. Selain menawarkan adegan seram, film ini juga siap menyuguhkan adegan kocak yang mengocok perut. Bukan hanya Bayu Skak, film ini juga dibintangi oleh Keisya Levronka, Benedictus Siregar juga Dono Pradana.

2. Janji Darah – 4 Juli

Rekomendasi film Indonesia Juli 2024. Istimewa.

Masih pada tanggal yang sama kali ini ada film horor yang enggak ada sentuhan komedinya. Film tersebut berjudul Janji Darah. Film ini disutradarai oleh Sentot Sahid dan dibintangi oleh Natasha Wilona, Emir Mahira hingga Kiki Narendra.

Film ini mengisahkan sepasang suami istri Reyhan dan Sheran yang sebentar lagi akan dikaruniai anak, namun waktu bahagia mereka jadi petaka karena sebuah teror menakutkan dari mahluk halus tiba-tiba datang. Usut punya usut ada janji dari masa lalu yang belum tunai dan mengakibatkan teror tersebut dimulai.

3. Jurnal Risa by Risa Saraswati – 11 Juli

Sudah lama berkecimpung di dunia konten horor, kini Risa Saraswati menelurkan sebuah film bergenre mockumentary berjudul Jurnal Risa by Risa Saraswati. Film ini akan mengangkat perjalanan tim Jurnal Risa ketika mengusut sebuah tragedi menyeramkan yang dialami oleh seorang youtuber bernama Prinsa Mandagie.

Prinsa melanggar sebuah mitos yang membuatnya kerasukan dengan nyawa sebagai taruhannya. Tim Jurnal Risa mencoba untuk menyelsaikan masalah pelik tersebut. Film ini juga menggunakan teknik found footage seperti halnya youtube Jurnal Risa untuk semakin menambah ketegangan. Film ini akan tayang pada 11 Juli mendatang

4. Mungkin Esok, Lusa atau Nanti – 11 Juli

Rekomendasi film indonesia juli 2024

Setelah tegang dengan banyaknya film horor, pada tanggal 11 Juli ada rekomendasi film Indonesia drama romantis yang siap menghibur. Film tersebut berjudul Mungkin Esok, Lusa atau Nanti. Berkisah tentang Ning, seorang mahasiswi S2 di Turki yang setia menunggu lamaran dari sosok Raditya, pria yang ia suka. Bahkan ia menolak cinta seorang pria lain untuk menunggu Raditya.

Sayangnya hati Ning patah ketika tahu Raditya ternyata dijodohkan oleh orang lain dan membuat dia sakit hati. Rekomendasi film Indonesia ini disutradarai oleh Iwan Kurniawan dan dibintangi oleh Natasya Nurhalima, Bilal Fadh juga Tegar Iman.

5. Catatan Harian Menantu Sinting – 18 Juli

Lewat dari genre drama, berpindah pada romcom yang siap mengocok perut. Film Catatan Harian Menantu Sinting akan tayang pada 18 Juli mendatang. Film ini dibintangi oleh Ariel Tatum dan Raditya Dika sebagai pemeran utama. Keduanya memerankan karakter Minar dan Sahat.

Filmnya berkisah tentang Sahat dan Minar yang menikah dan tinggal di rumah orang tua Sahat. Mereka berdua terus ditagih momongan oleh orang tua Sahat namun Minar enggak kunjung punya anak. Tuntutan yang mendesak membuat rumah tangga mereka semakin renggang. Lewat trailernya film ini sudah memamerkan adegan yang cukup berani sekaligus lucu. Catatan Harian Menantu Sinting akan tayang pada 18 Juli mendatang.

6. Pusaka – 18 Juli

Lewat trailernnya, Film Pusaka sudah menampilkan sekian banyak adegan gore yang bikin penonton tutup mata. Pusaka adalah film yang berkisah tentang sebuah rumah tempat menaruh banyak benda pusaka yang hendak diubah menjadi museum. Namun salah seorang yang datang ke tempat itu justru melepas kutukan dan pada akhirnya membahayakan nyawa.

Film ini dibintangi oleh Susan Sameh, Ajil Ditto juga Shareefa Danish dan akan tayang pada 18 Juli mendatang.

7. Bangsal Isolasi – 25 Juli

Pada minggu terakhir bulan Juli ada Film Bangsal Isolasi yang dapat giliran tayang. Film ini berkisah tentang seorang wartawan bernama Weni yang mencoba membuat investiagasi tentang sebuah penjara. Ia menyamar sebagai napi dan menguak fakta tentang penjara yang ternyata jadi tempat terkutuk. Namun banyak keanehan terjadi yang justru mengancam nyawa dia,

Film ini tayang pada 25 Juli dan dibintangi oleh Kimberly Ryder, Wulan Guritno serta Ibrahim Risyad. Dari premis yang menarik, patut ditunggu akan seperti apa pengembangan cerita dari sutradara Adhe Dharmastriya dalam film ini.

8. Romeo Ingkar Janji – 25 Juli

Rekomendasi film Indonesia tayang bulan Juli 2024 ditutup dengan film roman yang berjudul Romeo Ingkar Janji. Film ini berkisah tentang Agatha yang sudah enggak percaya cinta tapi jadi jatuh hati pada seorang seniman tato bernama Romeo. Sayangnya Romeo yang awalnya mengubah sudut pandang dia soal cinta justru membuatnya kecewa.

Film ini disutradarai oleh Emil Heradi dan dibintangi oleh Morgan Oey, Valerie Thomas juga Zulfa Maharani. Romeo Ingkar Janji akan rilis pada 25 Juli mendatang.

***

Delapan rekomendasi film Indonesia akan tayang menghiasi bioskop tanah air pada bulan Juli. Dari semua film Indonesia tayang Bulan Juli, mana yang sepertinya akan kamu tonton?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.