Kisah Spider-Man versi Tobey Maguire hadir dalam trilogi film yang disutradarai oleh Sam Raimi. Di trilogi film tersebut, Peter Parker diceritakan jatuh cinta dengan Mary Jane Watson, bahkan cukup terobsesi untuk mendapatkan cintanya Mary Jane. Trilogi Spider-Man versi Maguire bahkan memperlihatkan bagaimana naik dan turunnya kisah cinta antara Peter dan Mary Jane.
Sebagai informasi, Mary Jane di Spider-Man versi Maguire diperankan oleh Kirsten Dunst. Sayangnya, penggambaran Mary Jane versi Dunst malah bikin penggemar geregetan dengan tingkahnya yang beban dan berulang kali mengabaikan perasaannya Peter. Penggemar heran mengapa Peter tetap begitu kekeh mencintai Mary Jane dengan segala kelakuannya.
Pemeran Mary Jane punya ide cerita andaikan Spider-Man 4 dibuat
Seperti yang kita tahu, Spider-Man versi Maguire akhirnya comeback lagi di Spider-Man: No Way Home (2021). Gara-gara Maguire kembali lagi memerankan Spider-Man, Kirsten Dunst pun tanpa ragu menunjukkan ketertarikannya untuk kembali lagi memerankan Mary Jane. Nah belum lama ini, Dunst bahkan mengemukakan ide cerita andaikan nantinya Spider-Man 4 versi Maguire benar-benar dibuat.
Dilansir GQ, Dunst berkata, “Bakal jadi lucu jika ceritanya (Spider-Man 4) jadi seperti Tobey Maguire dan saya melakukannya dengan cara indi yang aneh, sehingga seperti film superhero yang berbeda. Seperti cara mereka membuat film Chronicle (2012). Itu mungkin keren.”
Jika benar-benar dibuat, Dunst ingin jika Spider-Man 4 hadir dengan gaya indi, supaya menjadi film superhero yang berbeda dari yang lainnya. Dunst bahkan menyebutkan Chronicle sebagai contohnya. Belakangan ini, memang beredar rumor bahwa Sony Pictures tertarik menggarap Spider-Man 4, walau kabar tersebut dibantah oleh Sam Raimi, sutradara seri film Spider-Man versi Maguire.
Apakah kamu setuju jika Kristen Dunst harus kembali lagi memerankan Mary Jane jika Spider-Man 4 versi Tobey Maguire benar-benar dibuat? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!