One Piece

5 Opening Jadul One Piece yang Bikin Hati Nakama Bergetar

Hampir sebagian besar penikmat anime pastinya pernah menonton One Piece, bahkan sampai menjadi penggemar besar atau yang biasa disebut sebagai Nakama. Enggak mengherankan karena One Piece menghadirkan kisah dan petualangan seru yang bikin penggemarnya sulit untuk berhenti mengikuti ceritanya.

One Piece

Enggak hanya dari ceritanya, kamu yang menonton One Piece pastinya tahu bahwa anime ini menghadirkan berbagai lagu opening yang begitu ikonis. Saking ikonisnya, lagu-lagu opening-nya yang jadul pun masih tetap dikenang dan masih sering didengarkan hingga saat ini. Jika Nakama mendengar lagu opening jadul One Piece berikut ini, dijamin kamu bakal terharu bernostalgia.

Nah, KINCIR bakal ajak kamu bernostalgia dengan lagu-lagu opening jadulnya One Piece!

Lagu opening jadul One Piece

1. “We Are!” – Hiroshi Kitadani

Dua tahun setelah perilisan manga One Piece pada 1997, Toei Animation pertama kali merilis serial anime One Piece pada 20 Oktober 1999. Selama episode 1—47 One Piece, Toei Animation menggunakan lagu berjudul “We Are!” sebagai opening-nya. Enggak heran lagu yang dinyanyikan oleh Hiroshi Kitadani ini punya kesan mendalam bagi Nakama yang benar-benar mengikuti One Piece sejak awal penayangannya.

Selain di episode 1—47, “We Are!” juga digunakan sebagai opening spesial untuk episode 1.000 One Piece. Kamu juga bisa mendengar lagu opening ini di film televisi (FTV) One Piece: Umi no Heso Daibouken-hen (2000) dan One Piece: The Movie (2000). Fakta menariknya, “We Are!” memenangkan Animation Kobe Theme Song Award pada 2000.

2. “Believe” – Folder 5

Masuk One Piece episode 48 hingga 115, Toei Animation menggunakan lagu berbeda untuk opening serial ini, berjudul “Believe”, yang dinyayikan oleh idol grup bernama Folder 5. Lagu ini menemani berbagai momen besar dalam peristiwa awal One Piece, di antaranya Loguetown Arc dan sebagian besar Arabasta Saga.

Enggak hanya di episode 48—115, lagu “Believe” juga digunakan sebagai lagu ending untuk film One Piece: Clockwork Island Adventure (2001). Film keduanya One Piece ini berkisah tentang Bajak Laut Topi Jerami yang bergabung dengan Thief Brothers untuk mengambil kembali Going Merry yang dicuri. Mereka melakukan pengejaran hingga tiba di Clockwork Island yang berbahaya walau terlihat indah.

3. “Hikari e” – The Babystars

Setelah episode 115, Toei Animation menggunakan lagu lain untuk opening serial One Piece. Mulai episode 116 hingga 168, kamu bakal mendengarkan lagu “Hikari e”, yang dinyanyikan oleh band The Babystars, pada bagian opening-nya.

Lagu ini bisa kamu dengar sebagai opening One Piece pada bagian akhir Arabasta Saga, tepatnya Arabasta Arc dan Post-Arabasta Arc. Selain Arabasta Arc, kamu juga bisa mendengar opening “Hikari e” di sebagian besar Sky Island Saga, yang mana Luffy dan teman-temannya berhadapan dengan Enel di saga ini.

4. “Bon Voyage!” – Bon-Bon Blanco

Lagu “Hikari e” menjadi opening untuk tiga arc One Piece, di antaranya Goat Island Arc, Ruluka Island Arc, dan Jaya Arc. Nah, menjelang akhir Sky Island Saga, tepatnya pada Skypiea Arc dan G-8 Arc, kamu bisa mendengarkan lagu lain pada opening-nya, yaitu “Bon Voyage!” yang dinyanyikan oleh idol grup Bon-Bon Blanco.

Lagu “Bon Voyage!” digunakan selama episode 169—206. Pada Skypiea Arc, Luffy dan kru Topi Jerami berada di Skypiea dan mempelajari hubungan antara kisah Jaya dan Mont Blanc Noland dengan kota emas yang hilang. Setelah Skypiea Arc, kisah berlanjut ke G-8 Arc yang merupakan arc filler sekaligus penutup untuk Sky Island Saga.

5. “Kokoro no Chizu” – Boystyle

Setelah Sky Island Saga berakhir, kisah One Piece berlanjut ke Water 7 Saga. Nah, sebagian besar episode yang termasuk Water 7 Saga dibuka dengan opening yang menggunakan lagu “Kokoro no Chizu” yang dinyanyikan oleh idol grup Boystyle. Lagu tersebut menjadi opening selama episode 207—263 yang semuanya masuk dalam Water 7 Saga.

Berbagai arc yang menggunakan opening “Kokoro no Chizu”, di antaranya Long Ring Long Island Arc, Ocean’s Dream Arc, Foxy’s Return Arc, dan Water 7 Arc. Water 7 Saga memperlihatkan petualangan Topi Jerami setelah kejadian di Skypiea. Mereka tiba di Water 7 yang mana mereka menemukan masalah besar karena berhadapan dengan Pemerintah Dunia.

***

Itulah deretan opening jadul One Piece yang bikin hati Nakama bergetar dan bernostalgia. Di antara kelima opening di atas, manakah yang jadi favorit kamu?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.