Marvel

Presiden Marvel Studios Ternyata Sempat Tidak Suka dengan Pemeran Villain The Incredible Hulk

Setelah merilis film pertama Iron Man (2008), Marvel Studios merilis film kedua Marvel Cinematic Universe (MCU) di tahun yang sama, yaitu The Incredible Hulk (2008). Satu-satunya film solo Hulk di MCU ini menampilkan Abomination sebagai villain utamanya. Kamu yang sudah menonton filmnya pastinya setuju bahwa Abomination adalah villain yang tepat untuk dihadapkan dengan Hulk di film tersebut.

Sebagai informasi, Abomination di The Incredible Hulk diperankan oleh Tim Roth. Sutradara The Incredible Hulk, yaitu Louis Leterrier, ternyata punya peran besar dalam pemilihan Roth sebagai Abomination. Sebagian dari kamu mungkin setuju dengan keputusan Leterrier dalam memilih Roth sebagai pemeran Abomination. Namun siapa sangka, presiden Marvel Studios, yaitu Kevin Feige, ternyata sempat menentang keputusannya Leterrier.

Presiden Marvel Studios tidak suka pemeran villain The Incredible Hulk

Marvel

Dilansir buku MCU: The Reign of Marvel Studios, Feige awalnya menolak pemilihan Roth sebagai pemeran Abomination. Padahal, sutradara Leterrier menganggap Roth, yang dikenal sebagai aktor karakter, adalah sosok yang pas untuk membuat Abomination menjadi villain yang meyakinkan dan tidak terlihat konyol. Lantas, apa alasan Feige awalnya tidak setuju dengan pemilihan Roth?

Ternyata, Feige tidak setuju karena dia menginginkan aktor yang lebih populer untuk pemeran Abomination. Leterrier berusaha membujuk Feige hingga sang presiden Marvel Studios akhirnya setuju untuk merekrut Roth. Kini, Feige malah bersyukur karena dia akhirnya mengambil tindakan yang tepat dengan menjadikan Roth sebagai Abomination.

Apakah kamu juga setuju dengan sutradara The Incredible Hulk yang begitu kekeh memperjuangkan Tim Roth sebagai pemeran Abomination? Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.