Belakangan ini banyak bermunculan kabar tentang nasib kelanjutan Marvel Cinematic Universe (MCU). Kabar ini pun bermunculan karena beberapa waktu lalu sejumlah pihak di Marvel Studios kabarnya melakukan retret untuk membahas kelanjutan MCU yang bisa dibilang sedang menurun dalam beberapa waktu terakhir. Salah satu kabar tersebut adalah rencana untuk mengembalikan Iron Man dan Black Widow lagi.
Yap, Marvel kabarnya tergoda untuk menampilkan kembali enam anggota orisinal Avengers untuk membawa kembali MCU ke masa kejayaannya. Demi melakukan hal tersebut, Marvel pun harus menghidupkan kembali Iron Man dan Black Widow yang dikisahkan tewas pada Avengers: Endgame (2019). Nah, pihak MCU kabarnya tergoda untuk menghidupkan dua anggota lama Avengers tersebut.
Marvel buka suara comeback Iron Man dan Black Widow ke MCU
Rumor ini pun sempat berhasil membuat heboh media sosial. Apalagi, sempat ada kabar juga kalau Robert Downey Jr. sudah sepakat untuk kembali memerankan Iron Man lagi di MCU. Setelah banyaknya rumor yang beredar tersebut, Kevin Feige selaku presiden Marvel Studios akhirnya buka suara tentang kabar kalau Iron Man dan Black Widow akan kembali lagi.
“Kami tidak membicarakan hal itu saat retret. Itu adalah hal yang sebenarnya. Kami sedang mengerjakan proyek dengan Scarlett, kami mencintai Robert, dia adalah bagian dari keluarga. Tapi dalam hal mereka kembali (sebagai Iron Man dan Black Widow)? Kita harus melihatnya,” ungkap Kevin Feige ketika ditanya oleh Entertainment Tonight terkait rumor tersebut.
Jika bisa disimpulkan, Feige saat ini memang sedang mengerjakan sebuah proyek bersama Scarlett Johansson. Feige juga menegaskan bahwa mereka sama sekali tidak membahas rencana kembalinya Iron Man dan Black Widow ke MCU di retret. Terlepas dari hal tersebut, Feige tetap enggak menutup kemungkinan bagi dua anggota orisinal Avengers tersebut bisa kembali lagi.
Nah, bagaimana tanggapan kamu terkait respon Kevin Feige seputar rumor tersebut? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!