Deadpool

Ryan Reynolds Beberkan Keputusan Bodoh 20th Century Fox di Kolaborasi Pertama Deadpool & Wolverine!

Deadpool bakal resmi debut di Marvel Cinematic Universe (MCU) lewat film ketiganya, yang diberi judul Deadpool & Wolverine. Dari judulnya sudah jelas bahwa film ini bakal menampilkan kolaborasi antara Deadpool dan Wolverine. Yang bikin semakin menarik adalah Hugh Jackman dipastikan kembali sebagai Wolverine. Sebagian besar dari kamu pasti tahu bahwa Jackman sempat memutuskan pensiun untuk memerankan karakter tersebut.

Sebelum debut di MCU, Deadpool dan Wolverine tadinya berada di bawah naungan semesta film Marvel-nya 20th Century Fox. Begitu Disney mengakuisisi 20th Century Fox pada 2019, kedua karakter tersebut dan karakter X-Men lainnya akhirnya resmi bergabung di MCU. Namun, tahukah kamu bahwa Deadpool & Wolverine bukanlah film pertama yang menampilkan kolaborasi kedua karakter tersebut?

Ryan Reynolds ungkap keputusan bodoh di kolaborasi pertama Deadpool dan Wolverine

Pada 2009, Deadpool dan Wolverine pertama kali dipertemukan di film live action lewat X-Men Origins: Wolverine (2009). Sayangnya, film tersebut dikritik habis-habisan, apalagi penampilan Deadpool sangat tidak akurat dengan komiknya. Bahkan beberapa waktu lalu, pemeran Deadpool, yaitu Ryan Reynolds, tidak ragu menyalahkan 20th Century Fox atas kegagalan film tersebut. Kini, Reynolds kembali blak-blakan membeberkan keputusan bodoh 20th Century Fox atas kegagalan X-Men Origins: Wolverine!

Deadpool

Dilansir Variety, Reynolds berkata, “Kami pertama kali bekerja sama di X-Men Origins: Wolverine, jelas bahwa kami melakukan beberapa kesalahan di film itu. Deadpool yang tidak punya mulut (di X-Men: Origins) merupakan salah satu keputusan studio paling bodoh sepanjang masa. Namun di saat yang sama, saya juga bersyukur untuk film itu. Hugh Jackman memberikan pengaruh besar kepada saya.”

Walau tidak menyebutkan namanya, jelas Ryan Reynolds menyebut Deadpool yang tidak punya mulut di X-Men: Origins adalah keputusan bodohnya 20th Century Fox. Untungnya, 20th Century Fox keburu memperbaiki kesalahan tersebut dengan merilis dua film solo Deadpool. Siapa yang sudah makin tidak sabar menonton Deadpool & Wolverine? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.