5 Karakter Sampingan Film Bad Boys yang Paling Memorable

Bad Boys : Ride and Die menjadi seri ke-4 yang cukup mengasyikkan dari waralaba buddy-cop Bad Boys. Agak berbeda dengan seri-seri sebelumnya di mana mereka mengejar penjahat, kali ini mereka lah yang dikejar dan harus bersembunyi.

Masih bercerita tentang buddy cop Detektif Marcus Miles Burnett dan Detektif Mike Lowrey, dalam film ini, keduanya dituduh atas konspirasi kejahatan. Atasan mereka yang meninggal dunia sebelumnya difitnah terlibat korupsi dan dalam pencarian kebenaran ini, mereka malah dianggap sebagai pembunuh.

Walaupun Marcus dan Mike adalah dua tokoh utama yang menggerakkan banyak aksi seru sekaligus momen-momen lucu, tetapi kombinasi antara aksi dan komedi yang pas dari waralaba Bad Boys ini juga bisa berjalan dengan baik lantaran tokoh-tokoh sampingan yang memorable. Nah, siapa saja tokoh sampingan yang berkesan di waralaba Bad Boys selama ini? Simak di sini.

Karakter sampingan Bad Boys

Captain Howard

Captain Howard bukan bos yang terlalu ramah. Justru, ia kerap menekan dan marah-marah kepada Mike dan Marcus. Meski begitu, ia merupakan atasan yang cukup adil serta rela pasang badan. Installment ke-4 ini pun bermuara dari kematian Captain Howard di sekuel sebelumnya di mana ia dituduh terlibat dalam sebuah konspirasi.

Captain Howard selalu memercayai Mike dan Marcus untuk menyelesaikan berbagai kasus. Namun, karena Marcus dan Mike kerap menyebabkan kerusakan dan kerugian material, ia pun selalu menyesal menugaskan mereka dan kembali marah-marah. Meski begitu, ia akan selalu menugaskan mereka kembali.

Reggie

Diperankan oleh Dennis Greene, Reggie enggak digambarkan sebagai sosok keren yang mampu mencairkan suasana. Tubuhnya sangat kurus, wajahnya datar dan terlihat mudah dikasihani. Namun, justru sosok ini merupakan karakter yang paling banyak diingat saat berbicara soal sisi komedi Bad Boys.

Sosok Reggie, pasangan anak Marcus yang pendiam dengan tatapan yang bodoh kerap menjadi punchline dari waralaba ini. 

Momen terlucu Reggie adalah saat ia menjemput anak Marcus untuk prom nite di Bad Boys II, ia diintimidasi oleh Marcus dan Mike dengan cara interogasi ala kepolisian. Reggie diancam karena akan mengajak anak Marcus prom nite, tetapi Reggie tetap bertahan dengan poker face-nya walau terlihat ketakutan. Momen inilah yang kemudian menjadi puncak komedi dalam adegan ini. 

Wajah datar Reggie tetap dipertahankan bahkan saat Megan melahirkan. Walaupun dengan melihat wajahnya saja Marcus merasa kesal, tetapi lama-kelamaan Marcus menyayanginya seperti anaknya sendiri.

Kendati terlihat lemah, di Bad Boys: Ride or Die, Reggie bakal mendapatkan porsi aksi yang cukup heroik, lho! 

Isabel Aretas

Isabel via Istimewa

Berbeda dengan Captain Howard atau Reggie Mcdonalds yang kerap mencairkan suasana dalam film, Isabel Aretas memunculkan kesan gelap dalam film. Kepala kartel wanita yang satu ini adalah femme fatale yang licik, pemberani, sekaligus manipulatif. Momen mengerikan pertamanya adalah saat ia mencoba kabur dari penjara dengan berdoa kepada Santa Muerte (dewi kematian yang kerap disembah anggota kartel-kartel Meksiko), bertingkah seperti kesurupan, dan kemudian menusuk penjaga.

Isabel Aretas juga merupakan villain yang cukup bikin repot Marcus dan Mike dalam installment ketiga. Strateginya sulit ditebak dan ia juga merupakan seseorang yang cukup nekat melakukan apa saja. Namun, masalahnya enggak berhenti sampai di situ. Di masa lalu, Mike dan Isabel juga pernah menjalin cinta hingga Mike memiliki anak dari Isabel. Jadi, saat menyelesaikan masalah dengan Isabel, mau enggak mau Mike terguncang dan enggak bisa betul-betul netral.

Hector Tapia

Hector Tapia via Istimewa

Villain utama di Bad Boys II, Hector Tapia, adalah seorang pemimpin kartel narkotika Kolumbja yang sangat kejam dan licik. Setelah membunuh, ia enggak tega memutilasi korbannya. Namun, ia sendiri adalah seorang ayah yang menyayangi anaknya. Ia berubah 180° menjadi pria yang manis saat berhadapan dengan sang anak. Bahkan, ia kerap memuji anaknya secara berlebihan di depan bawahan-bawahannya, membuat mereka risih.

Hector Tapia juga memiliki selera dark humor, membuat siapa saja yang berhadapan dengannya merasa dipermainkan dan kebingungan sendiri.

Tikus

Marcus adalah polisi yang sangat pemberani. Ketua kartel, mafia, bahkan Ku Klux Klan sekali pun enggak akan mampu membuatnya gentar. Namun, ada satu entitas yang sangat ia takuti: tikus. 

Untuk menyelinap ke rumah Hector Tapia di Bad Boys II, mereka harus menyamar sebagai pembasmi serangga. Nahas, masalah hama di rumah itu adalah tikus. Mau enggak mau, Marcus harus menyingkirkan fobianya dan berhadapan dengan tikus.

Lucunya, ada satu adegan di mana ia harus melihat sepasang ekor tikus melakukan pembuahan di depan matanya sendiri, saat ia harus berpura-pura menjadi pembasmi tikus. Walaupun bagi orang lain ini merupakan sesuatu yang lucu, tetapi Marcus luar biasa ketakutan hingga mengganggu Mike yang sedang menyamar di area rumah lain.

Kelucuan dan aksi seru Bad Boys memang berpusat pada chemistry antara Martin Lawrence sebagai Marcus dan Will Smith sebagai Mike. Namun, enggak bisa dipungkiri kalau tokoh-tokoh lain juga membuat cerita di waralaba ini semakin kuat.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.