Sebagian dari kamu pastinya setuju bahwa Pixar merupakan salah satu studio animasi terbaik yang sering menghadirkan film dengan kisah yang menyentuh hati. Sayangnya selama beberapa tahun belakangan, tepatnya selama 2020—2023, Pixar merilis film-film yang mendapatkan banyak kritikan dan mengandung hal kontroversial. Alhasil, banyak yang sempat ragu ketika Pixar memutuskan untuk merilis Inside Out 2 (2024), yang merupakan sekuelnya Inside Out (2015).
Kabar baiknya, keraguan tersebut akhirnya terbantahkan ketika Inside Out 2 dirilis pada 14 Juni lalu. Film ini menghadirkan kisah yang enggak kalah bagus dari film pertamanya. Alhasil, Inside Out 2 disebut sebagai comeback-nya Pixar setelah beberapa tahun kualitas filmnya menurun. Inside Out 2 mendapatkan banyak pujian bahkan sampai mendapatkan skor 91% di Rotten Tomatoes.
Inside Out 2 jadi film 2024 terlaris
Dengan banyaknya review bagus seputar Inside Out 2, jelas jadi banyak orang yang tertarik menonton film ini. Apalagi, Inside Out 2 merupakan film yang bisa dinikmati oleh semua umur. Enggak heran baru sekitar satu minggu setelah perilisannya, Inside Out 2 sudah mendapatkan 725 juta dolar (sekitar Rp11,8 triliun). Dengan angka tersebut, Inside Out 2 kini resmi menjadi film terlaris di 2024.
Fakta menariknya, Inside Out 2 resmi menggeser kedudukan Dune: Part Two (2024) sebagai film 2024 terlaris. Sebelumnya, Dune: Part Two berada di urutan pertama dengan pendapatan 712 juta dolar (sekitar Rp11,6 triliun). Walau filmnya dikalahkan, sebenarnya ini adalah kabar baik bagi sutradara Dune: Part Two, yaitu Denis Villeneuve. Beberapa waktu lalu, Villeneuve sempat mengungkapkan kesedihannya karena masih belum ada film 2024 yang lebih sukses dari Dune: Part Two, yang menandakan kelesuan bioskop di 2024.
Selamat Inside Out 2 yang kini resmi jadi film terlaris di 2024. Siapa yang sudah menonton film ini? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!