Inside Out

Inside Out 2 Resmi Jadi Film Animasi Terlaris Sepanjang Masa, Berapa Box Office-nya?

Inside Out 2 (2024) telah ditayangkan di bioskop mulai 14 Juni 2024, yang mana berarti hari pertama perilisannya sudah terjadi lebih dari satu bulan lalu. Walau sudah cukup lama, Inside Out 2 bahkan masih ditayangkan di bioskop hingga artikel ini diterbitkan. Bisa dibayangkan, ‘kan, bagaimana banyaknya pendapatan yang didapatkan Inside Out 2 selama penayangannya di bioskop yang lebih dari satu bulan ini.

Enggak heran pada pekan lalu sebelum artikel ini diterbitkan, Inside Out 2 resmi mengalahkan The Super Mario Bros. Movie (2023) sebagai film animasi kedua terlaris sepanjang masa. Hanya seminggu setelah mengalahkan rekornya The Super Mario Bros. Movie, Inside Out 2 kini kembali memecahkan rekor dengan berada di posisi pertama film animasi terlaris sepanjang masa.

Inside Out 2 jadi film animasi terlaris sepanjang masa

Untuk berada di posisi pertama film animasi terlaris sepanjang masa, Inside Out 2 harus merebut posisi tersebut dari Frozen II (2019). Sebagai informasi, Frozen II memperoleh pendapatan sebanyak 1,45 miliar dolar (sekitar Rp23,6 triliun), sedangkan Inside Out 2 memperoleh pendapatan sebanyak 1,46 miliar dolar (sekitar Rp23,8 triliun). Inside Out 2 berhasil menggeser kedudukan Frozen II setelah lima tahu berjaya sebagai film animasi terlaris sepanjang masa.

Inside Out

Selain berada di posisi pertama film animasi terlaris sepanjang masa, Inside Out 2 kini juga berada di peringkat ke-13 di daftar film terlaris sepanjang masa, yang mana posisi film ini tepat berada di bawah Top Gun: Maverick (2022). Inside Out 2 enggak diragukan lagi menjadi momen comeback bagi Disney setelah film mereka sama sekali tidak ada yang mencapai 1 miliar dolar pada 2023.

Siapa di antara kamu yang berpartisipasi membawa Inside Out 2 menjadi film animasi terlaris sepanjang masa? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.