hal menarik serial the boys season 4

5 Hal Menarik di The Boys Season 4 yang Wajib Kamu Tunggu

The Boys menjadi salah satu konten superhero kesukaan banyak orang di tengah gempuran proyek superhero yang diproduksi oleh Marvel ataupun DC. Serial yang tayang secara eksklusif di layanan Prime Video ini pun merilis season 4 mereka pada 13 Juni 2024.

The Boys Season 4 pun menjanjikan berbagai keseruan yang enggak kalah intens ketimbang tiga musim sebelumnya. Bahkan, ada banyak hal menarik yang patut banget kamu tunggu ketika nonton serial The Boys Season 4 mendatang.

Nah, berikut ini KINCIR akan membahas sejumlah hal menarik yang wajib ditunggu pada serial The Boys Season 4. Yuk, simak deretannya!

Hal menarik di The Boys Season 4

1. Nasib The Seven

Istimewa

Dalam semesta serial The Boys, terdapat kelompok superhero bernama The Seven yang jadi pionir dari dunia superhero. Sesuai dengan namanya, kelompok ini juga diisi oleh total tujuh superhero. Namun, sejak musim pertamanya, The Seven kerap kehilangan salah satu dari anggotanya karena sebuah insiden tertentu.

Kondisi The Seven di akhir musim ketiga serialnya pun semakin parah. Sebab, kelompok superhero ini kehilangan banyak anggotanya di saat belum bisa menemukan satu anggota baru sejak musim pertama. Mulai dari Black Noir yang dibunuh oleh Homelander karena dianggap pengkhianat, Queen Maeve yang memalsukan kematiannya dan hidup bersembunyi, serta Starlight yang keluar dari The Seven dengan bergabung bersama The Boys.

Kini, anggota original The Seven dari musim pertamanya yang masih ada di kelompok superhero tersebut hanya tersisa Homelander, The Deep, dan A-Train. Kelanjutan nasib The Seven pun menjadi hal menarik yang patut dinantikan pada musim keempatnya. Sebab, nasib kelompok superhero ini antara mencari anggota baru atau bubar seutuhnya.

2. Bangkitnya Soldier Boy

Sekadar mengingatkan, Soldier Boy merupakan superhero pertama yang ada di semesta serial The Boys. Meski sempat dianggap tewas, Soldier Boy ternyata masih hidup dalam kondisi cryostasis dan menjadi eksperimen dari Uni Soviet atau Rusia. Setelah bangun, Soldier Boy pun menjadi bagian penting dari season 3.

Namun, di ending season 3, Soldier Boy terpaksa kembali ke kondisi cryostasis di bawah keinginan Vought dan pemerintah Amerika Serikat. Hal ini karena Soldier Boy dianggap berbahaya setelah meledakkan dirinya di atas Vought Tower.

Dengan kondisi cryostasis tersebut, Soldier Boy tentunya masih sangat berpeluang untuk bangkit lagi. Makanya, kembalinya Soldier Boy juga jadi salah satu hal yang bisa kamu nantikan di The Boys Season 4 mendatang.

3. Black Noir versi ‘reboot

Black Noir memang sudah dikisahkan tewas pada season 3 setelah dibunuh oleh Homelander karena dianggap pengkhianat usai merahasiakan Soldier Boy adalah ayahnya. Namun, jika mengacu pada trailer musim keempatnya, kita bisa melihat bahwa Black Noir akan tetap muncul.

Sosok di balik topeng Black Noir yang akan kita lihat pada season 4 pun berbeda dengan yang ada di tiga musim sebelumnya. Sebab, kemungkinan Vought hanya ‘menyewa’ Supes lain untuk menggunakan kostum Black Noir agar The Seven tidak semakin kosong usai ditinggal sejumlah anggota lain. Identitas dari sosok Black Noir versi reboot tersebut pun menarik untuk kita ketahui di musim keempatnya.

4. Perang sipil antara penentang dan pendukung Homelander

Penonton serial The Boys tentunya sepakat bahwa persona superhero yang dimiliki Homelander hanyalah gimmick, karena sifat aslinya sangat jahat. Sifat buruk Homelander tersebut pun berhasil ditutupi oleh Vought selama bertahun-tahun. Namun, di ending season 3, Homelander secara tak sengaja menunjukkan keburukannya di depan publik dengan cara melaser seseorang hingga kepalanya hancur.

Insiden ini berawal ketika orang tersebut melempar botol ke arah Ryan yang sedang diperkenalkan oleh Homelander sebagai anaknya. Ironisnya, tindakan brutal Homelander ini justru mendapatkan dukungan dari sejumlah orang yang melihatnya. Bahkan, banyak yang memberikan sorakan pendukung bagi Homelander yang baru saja membunuh orang dengan keji.

Insiden Homelander membunuh orang di depan publik ini jadi poin cerita yang berperan penting di season 4. Homelander memang harus menjalani persidangan atas tindakannya. Namun, tindakan itu juga menimbulkan perpecahan di publik menjadi dua kubu, yaitu yang mendukung tindakan Homelander seutuhnya serta yang menentangnya. Menariknya, kelompok yang menentang Homelander dipimpin oleh Annie January alias Starlight yang kini juga jadi anggota The Boys.

5. Kelanjutan nasib Butcher setelah memakai Temp V

Pada musim ketiganya, terungkap bahwa ada varian dari Compund V yang hanya memberikan kekuatan super bagi seseorang untuk durasi 24 jam, yaitu Temp V atau V24. Billy Butcher pun menjadi salah satu orang yang menggunakan Temp V untuk melawan Homelander serta Soldier Boy. Temp V pun berhasil bikin Butcher seimbang ketika melawan kedua superhero tersebut, tapi ternyata ada efek samping mematikan dari penggunaannya.

Yap, menjelang akhir season 3, terungkap bahwa Butcher memiliki tumor otak yang sudah dalam kondisi parah akibat penggunaan Temp V berkali-kali. Dokter pun mengatakan bahwa Butcher hanya memiliki sisa waktu beberapa bulan lagi untuk hidup.

Kelanjutan nasib Butcher yang kini sudah bisa dibilang sekarat di season 3 pun menjadi suatu hal yang menarik untuk ditunggu. Sebab, dengan kondisi tersebut Butcher kemungkinan melakukan dua hal, yaitu mengerahkan sisa hidup terakhirnya untuk melawan Homelander atau menyadari berbagai kesalahannya selama ini dalam bertindak.

***

Nah, itulah sejumlah hal menarik yang patut ditunggu dari serial The Boys Season 4. Ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar serial lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.