film tentang persahabatan

7 Film Indonesia Tentang Persahabatan yang Bikin Penonton Berderai Air Mata

Enggak hanya menghadirkan kisah seru, tapi film Indonesia tentang persahabatan ini membawa banyak pesan moral yang bisa bikin kamu banjir air mata!

Film tentang persahabatan biasanya selalu memberi kesan seru pada penontonnya. Penonton biasanya akan diajak menyelami arti pertemanan dengan segala ujiannya. Nah di Indonesia ada beragam film tentang persahabatan. Beberapa di antaranya sukses membuat penonton tertegun dan mengalirkan air mata.

Film-film itu menunjukan banyak adegan yang membuat penonton mengerti jika arti persahabatan punya nilai yang besar. Nah hal tersebut tertuang dalam beragam film Indonesia berikut ini

7 Film Indonesia tentang persahabatan

1. Mengejar Matahari

Film Indonesia tentang persahabatan
Film Indonesia tentang persahabatan, Mengejar Matahari. Istimewa.

Rilis tahun 2004 dan disutradarai oleh Rudi Soedjarwo menjadikan sebuah Film Mengejar Matahari sebagai salah satu film persahabatan paling berkesan di Indonesia. Film ini mengangkat cerita tentang empat anak muda yang sudah bersahabat sejak kecil. Mereka adalah Apin, Nino, Damar dan Ardi. Keempatnya memiliki ritual sore hari dengan lari keliling komplek. Mereka menyebutnya mengejar matahari.

Persahabatan yang dibangun mulai mengalami cobaan  ketika mereka mulai dewasa. Dari soal perempuan, kenakalan remaja sampai narkotika membuat mereka terpecah. Bahkan ada satu titik di mana film ini benar-benar mengharukan ketika Apin harus menghembuskan nafas terakhirnya. Film Mengejar Matahari dibintangi oleh Udjo Project Pop, Fauzi Ba’dilah, Fedi Nuril dan Wingky Wiryawan.

2. Laskar Pelangi

Film Indonesia tentang persahabatan, Mengejar Matahari. Istimewa.

Berangkat dari kisah nyata yang dituang dalam novel terkenal. Laskar Pelangi diangkat jadi sebuah film panjang yang sempat menjadi film terlaris sepanjang masa Indonesia selama delapan tahun. Laskar Pelangi mengisahkan tentang persahabatan sepuluh anak yang bersekolah di SD Muhammadiyah Gantong Belitung. Mereka adalah Ikal, Samson, Harun, Kucai, Mahar, Lintang, Sahara,Syahdan, A Kiong dan Trapani. Mereka sempat kedatangan anak baru bernama Flo.

Hanya mereka yang tersisa dari SD tersebut. Mereka saling melengkapi satu sama lain hingga dapat memenangkan banyak kompetisi. Di tengah keterbatasan, mereka direkatkan oleh seorang guru yang begitu semangat bernama Bu Muslimah. Ada beragam adegan yang membuat penonton dibuat tersentuh dari film karya Riri Riza tersebut.

3. Heart

Film Indonesia tentang persahabatan, Mengejar Matahari. Istimewa.

Heart mengisahkan sepasang sahabat Farel dan Rachel. Keduanya adalah sahabat dekat sejak kecil. Lambat laun Rachel memiliki perasaan pada Farel. Sayangnya hal itu sulit untuk diungkapkan oleh Rachel karena terjebak friendzone. Di sisi lain Farel jatuh cinta pada seorang perempuan bernama Luna yang punya penyakit dan mengancam nyawannya.

Supaya Farel tetap senang dan Luna tetap hidup, Rachel rela mendonorkan hati nya untuk Luna supaya ia bisa membuat Farel bahagia. Kisah yang menyentuh ini membuat penonton sembap berlinang air mata. Film Heart sendiri tayang pada tahun 2006 dan dibintangi oleh Irwansyah, Nirina Zubir serta Acha Septriasa.

4. 5 Cm

Film Indonesia tentang persahabatan, Mengejar Matahari. Istimewa.

Satu lagi film tentang persahabatan yang berangkat dari novel terkenal dan bicara soal persahabatan. 5 Cm, film rilisan tahun 2012 ini jadi film yang fenomenal. Selain membuat banyak orang jadi gemar naik gunung, film ini juga ngomongin persahabatan yang bikin penonton terenyuh. Persahabatan mereka digawangi oleh Zafran, Riani, Genta, Arial dan Ian. Persahabatan mereka semakin menarik ketika Dinda, adiknya Arial ikut serta.

Film berdurasi 126 menit itu punya adegan yang bikin penonton khawatir dan sedih. Salah satunya adalah ketika mereka tengah menapaki puncak Mahameru dan longsoran batu terjadi, semua jadi begitu haru apalagi ketika Ian terpelanting dan enggak sadarkan diri. Semua saling jaga dan menandakan persahabatan mereka begitu lekat. Film ini dibintangi oleh Herjunot Ali, Denny Sumargo, Igor Saykoji, Fedi Nuril, Pevita Pearce dan Raline Shah.

5. Pretty Boys

Film Indonesia tentang persahabatan, Mengejar Matahari. Istimewa.

Vincent dan Desta di dunia nyata mereka adalah sahabat dekat yang sudah main bareng sejak kecil. Pada tahun 2019 mereka bersama menelurkan film persahabatan bertajuk Pretty Boys yang disutradarai oleh Tompi. Filmnya membingkai persahabatan Rahmat dan Anugrah yang mencoba meniti karier di dunia hiburan. Karakter Rahmat dan Anugrah dibintangi oleh Vincent dan Desta.

Persahabatan mereka menemui jalan terjal ketika keduanya sudah sukses. Rahmat dan Anugrah mulai sering bertengkar dan akhirnya menjauh satu sama lain. Adegan yang mungkiN membuat penonton akan terenyuh dengan situasi tersebut meski pada akhirnya kedua sahabat ini enggak bisa saling jauh.

6. 30 Hari Mencari Cinta

Film Indonesia tentang persahabatan, Mengejar Matahari. Istimewa.

Disatukan karena satu kos-kosan, tiga orang ini saling bersahabat. Mereka adalah Olin, Gwen dan Keke. Selain satu kos-kosan mereka juga sama-sama jomblo. Nah salah satu di antara mereka membuat tantangan untuk mencari pacar dalam waktu 30 hari. Mereka berlomba untuk merebut hati seorang pria. Namun keseruan yang diharapkan enggak terjadi, yang ada justru kesedihan.

Keke, Olin dan Gwen justru mendapat cobaan yang membuat mereka sama-sama terpuruk. Pria yang mereka kencani enggak ada yang benar. Hal itu juga menguji persahabatan mereka dan membuat ketiganya berderai air mata. 30 Hari Mencari Cinta dibintangi oleh Nirina Zubir, Dinna Olivia dan Maria Agnes. Film ini tayang pada tahun 2004 lalu.

7. Realita, Cinta dan Rock’n Roll

Film Indonesia tentang persahabatan, Mengejar Matahari. Istimewa.

Terakhir ada Film Realita, Cinta dan Rock’n Roll, film ini mengisahkan tentang eratnya persahabatan antara Nugi dan Ipang. Keduanya adalah dua orang anak muda yang sedang mencari jati diri. Meski persahabatan mereka begitu erat dengan melewati banyak hal sulit, lambat laun ada saja yang membuat kedekatan mereka retak. Alasannya adalah perempuan.

Persahabatan antara keduanya mulai memudar meski akhirnya mereka bisa saling mengerti dan berteman dekat kembali. Apa yang dialami oleh Ipang dan Nugi di kehidupan pribadinya dan keretakan persahabatan mereka sanggup membuat penonton ikut larut dalam keharuan.

***

Dari tujuh film Indonesia tentang persahabatan di atas, film mana yang sudah kamu tonton dan buat kamu nangis?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.