film deadpool captain america tukar jadwal

Film Deadpool 3 dan Captain America 4 Dikabarkan Akan Tukaran Jadwal akibat Aksi Mogok Kerja Aktor

Marvel Cinematic Universe (MCU) memang hanya memiliki satu sisa film lagi yang akan rilis pada 2023 ini, yaitu The Marvels. Meski begitu, MCU masih memiliki berbagai proyek film lainnya yang direncanakan rilis pada 2024 mendatang. Beberapa di antaranya adalah film Deadpool 3 yang dibintangi oleh Ryan Reynolds, serta film Captain America: Brave New World yang dibintangi Antony Mackie.

Film Deadpool 3 pun direncanakan rilis pada 3 Mei 2024 dan menjadi film pertama MCU yang rilis pada tahun tersebut. Sementara itu, Brave New World dijadwalkan rilis pada 26 Juli 2023. Namun, perilisan kedua film ini serta proyek MCU lainnya diduga bakal mengalami pengunduran akibat aksi mogok kerja serikat aktor Amerika Serikat yang masih belum berakhir sampai sekarang.

Deadpool 3 dan Captain America 4 tukar jadwal

Melansir Deadline, film Deadpool 3 sudah hampir bisa dipastikan bakal mengalami pengunduran perilisan dari jadwal aslinya. Namun, kabar baiknya Captain America 4 berpotensi rilis lebih awal dan mengisi slot Deadpool 3 di 3 Mei 2023. Jadi, kalau bisa dibilang kedua film tersebut akan bertukar jadwal rilis pada 2024 mendatang.

Istimewa

Hal ini pun terjadi karena proses syuting film Deadpool 3 yang masih belum selesai karena tertunda adanya aksi mogok kerja serikat aktor Amerika Serikat. Sementara itu, Captain America 4 sudah selesai syuting pada akhir Juni 2023 lalu dan kini sudah memasuki proses post-production. Jadi, Brave New World jauh lebih siap untuk rilis lebih dulu, dengan catatan tidak ada keperluan syuting tambahan.

Nah, bagaimana tanggapan kamu dengan potensi kedua film melakukan pertukaran jadwal rilis? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.