Oscar 2022 dihebohkan dengan kejadian Will Smith yang menampar Chris Rock di atas panggung. Smith nekat melakukan hal tersebut karena Rock membuat lelucon tentang istrinya yang tampil dengan kepala plontos. Padahal, istrinya Smith tampil dengan kepala botak karena dia menderita penyakit alopecia atau kebotakan yang disebabkan gangguan autoimun.
Saat menerima penghargaan “Best Actor”, Smith mengucapkan permintaan maaf kepada pihak Academy Awards dan tamu undangan sambil menangis. Namun pada saat itu, permintaan maafnya tidak ditujukan kepada Rock. Hanya sehari setelah kejadian, Smith akhirnya membuat permintaan maaf kepada Rock lewat akun Instagram-nya.
Kini, semakin banyak fakta yang terungkap seputar kejadian penamparan Smith kepada Rock. Dilansir CNN, seorang narasumber mengatakan bahwa petinggi Academy Awards sempat mempertimbangkan untuk mendepak Smith dari acara Oscar setelah dia menampar Rock. Lantas, mengapa akhirnya Smith tetap berada di acara hingga dia mendapatkan penghargaan “Best Actor”?
“Petinggi Academy Awards sangat mempertimbangkan untuk mendepak Will Smith dari acara Oscar semalam setelah insiden tersebut. Sempat ada diskusi mendadak, tetapi para pengambil keputusan Academy Awards duduk terpisah-pisah saat acara berlangsung dan mereka tidak bisa melakukan mobilisasi untuk membuat keputusan sebelum Smith memenangkan aktor terbaik,” ujar narasumber.
Dengan insiden yang dilakukan Smith, apakah penghargaan “Best Actor” Oscar 2022 bakal dicabut dari Smith? Dilansir The Hollywood Reporter, pihak Academy Awards tidak akan mengambil kembali penghargaan yang telah diterima oleh Smith. Pihak Academy Awards sedang mempertimbangkan untuk memberikan sanksi kepada Smith, yang kemungkinan besar adalah penangguhan keanggotaan Academy milik sang aktor.
Apa pendapat kamu mengenai kejadian kontroversial yang dilakukan Will Smith? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!