Sebagai salah satu karakter andalan Marvel, kemunculan Captain America tua dalam Avengers: Endgame (2019) menimbulkan banyak pertanyaan. Sebelumnya, dia melakukan perjalanan waktu ke masa lalu dan memilih untuk hidup bersama Peggy Carter. Lalu, apakah kalian bisa nebak berapa usianya?
Memang, enggak sedikit yang penasaran terkait dengan usia Steve Rogers saat muncul sebagai orang tua. Menanggapi hal tersebut, Jen Underdahl, produser efek visual Avengers: Endgame memberikan penjelasan yang berkaitan dengan usianya.
“Akan seperti apa seorang prajurit super jika dia berusia 106 tahun? Akan seperti apa kulitnya? Para seniman VFX pun mengecilkan leher Evans sehingga dia tidak terlalu gemuk, dan mengecilkan bahunya untuk memberinya tampilan prajurit super berusia 106 tahun,” ujar Underdahl kepada Wired.
Sayangnya, membuat penampilan Steve Rogers seperti berusia 106 tahundari titik ketika dia kembali ke masa lalu dianggap kurang masuk akal. Pasalnya, dia harus melakukan perjalanan kembali ke 1917 (setahun sebelum dia dilahirkan).
Jika itu masalahnya, kita bisa menyimpulkan bahwa Steve melakukan perjalanan kembali ke 1956 untuk bersama Peggy dan menjalani sisa hidupnya.
Hitungannya, jika dia lahir pada 1918 dan membeku pada 1945, dia akan bangun pada 2011 berusia 27 tahun. Kemudian, hidup normal pada 2023, tepatnya di Endgame.
Jika dia kembali ke 1956 pada usia 39, dia akan berusia 67 tahun secara real time. Menjadikannya 106 tahun ketika dia muncul kembali pada 2023.
Hitungan tersebut secara logika. Mengingat, dalam film ini juga enggak dijelaskan secara detail, saat Steve Rogers pergi ke masa lalu dan hidup bersama Peggy.
Begitu juga dengan Underdahl yang belum memberi informasi mengenai asal-usul usia 106 tahun tersebut. Seenggaknya, para penggemar udah tenang, nih, karena akhirnya mengetahui berapa usia Captain America.
Menurut kalian, apakah usia tersebut ada kaitannya dengan sejarah dan perjalanan waktu yang dilakukan Captain America? Tulis pendapat kalian di kolom komentar, dan ikuti kabar terbaru film, game, dan esports hanya di KINCIR, ya!