Captain America: New World Order bakal menampilkan aksi terbarunya Sam Wilson yang resmi menjadi penerusnya Steve Rogers sebagai Captain America. Kamu yang sudah menonton serial The Falcon and the Winter Soldier pastinya sudah tahu bagaimana kegundahan hati Sam sebelum akhirnya benar-benar setuju untuk mengemban tugas sebagai Captain America baru.
New World Order bisa dibilang sebagai ajang comeback-nya beberapa karakter yang sudah lama tidak muncul di Marvel Cinematic Universe (MCU), sebut saja Samuel Sterns dan Betty Ross, yang mana keduanya terakhir muncul di The Incredible Hulk (2008). Selain karakter yang lama tidak muncul, New World Order juga menampilkan beberapa karakter yang sudah cukup sering muncul di MCU, salah satunya adalah Thaddeus “Thunderbolt” Ross.
Buat kamu yang belum tahu, pemeran Thunderbolt Ross, yaitu William Hurt, telah menghembuskan napas terakhirnya pada Maret 2022. Alhasil, New World Order bakal menampilkan aktor berbeda yang menjadi pemeran baru Thunderbolt Ross, yaitu Harrison Ford. Yap, New World Order bakal menjadi debut Ford di MCU. Belum lama ini, Just Jared berhasil menangkap fotonya Ford saat sedang berada di lokasi syuting New World Order!
Kamu bisa melihat first look Ford sebagai Thunderbolt Ross pada foto di atas. Pada Februari lalu, presiden Marvel Studios, yaitu Kevin Feige, mengungkapkan bahwa Ross bakal menjadi presiden Amerika Serikat di New World Order. Film ini juga bakal menampilkan dinamika antara Presiden Ross dan Sam Wilson.
Captain America: New World Order rencananya bakal dirilis pada 3 Mei 2024. Apakah kamu antusias menantikan film ini? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!