Tahun 2017 sebenarnya bisa dibilang merupakan tahun yang produktif bagi industri perfilman Hollywood, namun sayangnya hal baik tersebut harus diiringi dengan skandal-skandal para pelaku industri tersebut. Banyaknya tuduhan pelecehan seksual yang semakin menyebar ini selain menghilangnya karier para selebritas di dalamnya, juga menjadi risiko untuk film-film mereka yang baru akan tayang.
Bahkan, tuduhan tersebut enggak hanya dialami oleh para selebritas, kreator komik Marvel yang paling banyak dikenal yaitu Stan Lee pun ikut mengalami tuduhan pelecehan seksual. Seperti dilansir Screen Rant, Lee dituduh melakukan pelecehan seksual kepada perawat yang sebelumnya pernah dipekerjakan oleh Lee. Menurut perusahaan perawat yang merawat komikus berusia 95 tahun ini, Lee kabarnya telah meraba-raba seorang perawat wanita muda, menyuruh mereka untuk berjalan telanjang, dan menuntut oral seks dari mereka.
Namun pengacara Lee enggak terima tuduhan tersebut dan membantah kalau kliennya enggak pernah melakukan hal buruk tersebut. Sang pengacara mengatakan kalau perusahaan perawat itu berusaha memanfaatkan tuduhan ini untuk mendapatkan uang dari Lee. Kini, kabarnya Lee enggak akan tinggal diam, dan dia bersama pengacaranya akan berjuang untuk membersihkan nama baiknya.
Tentunya kabar ini pun sangat mengejutkan sekali bagi para penggemar superhero Marvel. Mengingat Lee merupakan salah satu tokoh yang paling digemari maupun dicintai di jagat hiburan Hollywood. Selain itu, dia pun telah menjadi duta besar Marvel dan sering muncul untuk menjadi cameo dalam setiap film Marvel Cinematic Universe (MCU) maupun serial TV Marvel.
Dengan tuduhan pelecehan seksual yang menimpa Lee ini, para penggemar pun pasti sangat khawatir, karena seperti kasus yang sebelumnya dialami oleh para aktor, banyak sekali aktor yang diputus kontraknya karena tersandung masalah ini. Apabila tuduhan ini benar, mungkinkah cameo Stan Lee akan hilang di berbagai film MCU ke depannya?
Tentunya kita semua berharap Lee enggak benar-benar melakukan hal buruk tersebut. Yap, semoga aja hal itu enggak benar-benar terjadi ya, guys.